Liputan6.com, Jakarta - Piala Dunia Qatar 2022 mencatat sejarah baru dalam ajang persepakbolaan internasional. Perhelatan akbar yang diadakan setiap empat tahun sekali ini diselenggarakan oleh FIFA.
Tahun ini, Qatar berkesempatan menjadi tuan rumah untuk Piala Dunia, sekaligus negara dengan mayoritas penduduk muslim pertama yang dipercayai menyelenggarakan ajang internasional satu ini.
Qatar merupakan negara yang menganut dan mengikuti tradisi Islam sebagai acuan hukum dan adatnya. Terpilih menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022, Qatar sanggup mengalahkan empat pesaing negara besar di dunia, yaitu Amerika Serikat, Australia, Jepang dan Korea Selatan.
Advertisement
Piala Dunia 2022 diselenggarakan mulai 20 November 2022 hingga 18 Desember 2022 mendatang. Acara pembukaan Piala Dunia Qatar 2022 dilaksanakan di Stadion Al-Bayt, Al-Khor pada 20 November 2022 tadi malam pukul 21.40 WIB.
Ajang internasional satu ini berlangsung dengan megah dan meriah. Bahkan, ada hal menyentuh bikin warganet terharu. Lantunan ayat suci Al-Qur’an dikumandangkan saat pembukaan Piala Dunia 2022. Kejadian ini menorehkan sejarah baru bagi piala dunia.
Duta Piala Dunia Qatar 2022, Ghanim Al Muftah membuka ajang akbar ini dengan lantunan ayat suci Al-Qur'an, Surah Al-Hujurat ayat 13. Hal istimewa yang menyoroti dirinya adalah ia seorang pemuda dengan status penyandang disabilitas mampu membacakan surah Al-Hujurat dengan begitu merdu.
Meskipun, lahir dengan kondisi langka, yakni Caudal Regression Syndrome (CDS), tak menghalangi Ghanim untuk hidup menjadi sosok luar biasa. Keistimewaan yang dimiliknya membuat warganet terharu, apalagi saat mengetahui arti dari ayat yang dilantunkan Ghanim Al Muftah saat acara pembukaan Piala Dunia 2022.
Ghanim Al-Muftah Tuai Pujian dari Warganet
Sebelum membacakan ayat suci, Ghanim Al-Muftah berbincang dengan aktor ternama, yaitu Morgan Freeman. Morgan Freeman menghampiri Ghanim di atas panggung seraya mengatakan beberapa kalimat menyangkut keberagaman suku dan budaya di dunia. Mendengar kalimat yang disampaikan, para penonton pun bersorak ramai.
Semakin dekat dengan Ghanim di panggung, Morgan Freeman pun langsung duduk mendekatinya. Ghanim mulai membacakan surah Al-Hujurat ayat 13 dengan lantang dan merdu, membuat penonton merinding ketika mendengarnya.
Potongan video yang diunggah oleh akun Twitter @faktasepakbola, memperlihatkan bagian Ghanim Al-Muftah mulai melantunkan ayat suci dan mendapat komentar dari warganet.
“Gue merinding, Alhamdulillah,” kata @joshendra34.
“Subhanallah, merinding ya Allah,” tulis @ichisatssuga.
Selain itu, kehadiran Freeman di atas panggung pun menarik perhatian warganet. Bagaimana tidak, aktor senior satu ini sangat terkenal melalui salah satu filmnya, yaitu Now You See Me.
“Begitu Freeman masuk, berasa nonton Now You See Me,” kata @firdousism.
“What a ceremony! Dari Dulu dengar suaranya Morgan Freeman ibarat nabi turun ngasih wajangan. Qatar bikin hajatan emang bukan main, tiada tanding tanpa banding,” kata @gunsitoruss.
Advertisement
Arti Surah Al-Hujurah Ayat 13
Surah Al-Hujurat ayat 13 sontak menjadi bahan perbincangan karena dibacakan saat acara pembukaan Piala Dunia 2022. Ayat suci ini memberikan makna mendalam mengenai keragaman suku dan budaya yang ada di dunia.
Dilansir melalui laman resmi Islam NU Online, Kamis (21/11/2022), keragamaan menjadi sarana untuk kemajuan peradaban. Keragaman bukan dimaksudkan untuk saling pamer, memaksa atau membunuh. Namun, digunakan untuk mengenal satu sama lain demi membangun peradaban agar manusia bisa lebih toleran. Berikut merupakan arti dari Surah Al-Hujurat Ayat 13:
“Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kalian dari seorang laki-laki dan seorang perempuan, serta menjadikan kalian berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kalian saling mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia di antara kalian di sisi Allah ialah orang yang paling takwa. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal,” (QS. Al-Hujurat Ayat 13).
Surah Al-Hujurah Ayat 13 Jadi Bahan Omongan Warganet
Setelah sukses dibacakan oleh Ghanim, Surah Al-Hujurat ayat 13 semakin diperbicangkan warganet usai mengetahui arti dan makna yang terkandung di dalamnya.
Ayat yang berisikan mengenai prinsip dasar dalam hubungan antar manusia dilantunkan dalam pembukaan Piala Dunia 2022. Surah Al-Hujurat ayat 13 menekankan kesamaan derajat di antara manusia tanpa memandang ras atau warna kulit.
Ayat ini dirasa sangat cocok dengan situasi Piala Dunia. Pasalnya, berbagai negara yang terpilih melalui kualifikasi Piala Dunia 2022 ikut berpartisipasi dalam perlehatan akbar ini. Tak sampai disitu saja, segala penjuru dunia pun ikut menyaksikannya.
Bahkan, warganet menilai Qatar berani tampil beda dari tuan rumah piala dunia sebelumnya dengan cara menyisipkan dakwah.
“Qatar memang beda, dengan label negara kaya raya dan maju, diselipi dakwah dengan cara yang brilliant, menantang dunia lewat aturan ketat demi harga diri, respect, hebat,” tulis @ogikebul30.
“Good job Qatar, respect! Selalu berpegang teguh terhadap aqidah,” kata @buahkonflik97.
Advertisement