Cara Mudah Hidrasi Wajah Tanpa Membuatnya Bersisik

Ingin menghidrasi kulit wajah, tanpa membuatnya menjadi kering? Simak beberapa tipsnya di sini.

oleh Annissa Wulan diperbarui 19 Okt 2016, 15:00 WIB
Diterbitkan 19 Okt 2016, 15:00 WIB
Cara Mudah Hidrasi Wajah Tanpa Membuatnya Bersisik
Ingin menghidrasi kulit wajah, tanpa membuatnya menjadi kering? Simak beberapa tipsnya di sini.

Liputan6.com, Jakarta Pergantian musim, cuaca yang terlalu dingin, atau panas memberikan efek tertentu pada kulit wajah. Sementara Anda menggunakan beberapa krim yang dapat mengurangi kekeringan, namun menyebabkannya menjadi berminyak. Lantas, bagaimana caranya menghidrasi wajah dengan benar?

Dilansir dari purewow.com, Rabu (19/10/2016), berikut ini adalah cara mudah menghidrasi kulit wajah, tanpa menimbulkan efek lainnya.

1. Periksa kembali rutinitas merawat wajah Anda

Periksa kembali rutinitas merawat wajah Anda. Sumber : purewow.com

Seharusnya mencuci muka hanya terjadi di malam hari dan tidak perlu dilakukan di pagi hari. Jangan pernah melewatkan perawatan wajah di malam hari, karena inilah saatnya wajah bernapas setelah sepanjang hari tertutup makeup yang Anda gunakan.

2. Lakukan eksfoliasi secara rutin

Lakukan eksfoliasi secara rutin. Sumber : purewow.com

Tidak akan ada produk apapun yang dapat bekerja dengan baik jika diaplikasikan di atas kulit mati. Untuk mendapatkan hasil perawatan maksimal, lakukan eksfoliasi setiap dua atau tiga hari secara rutin.
Setiap seminggu sekali gunakan sabun muka yang mengandung scrub untuk melonggarkan dan mengangkat sel-sel lapisan atas kulit, sehingga pelembab dapat meresap dengan baik ke dalam kulit.

3. Perbaharui pelembap wajah Anda

Perbaharui pelembap wajah Anda. Sumber : purewow.com

Mengganti produk perawatan wajah tidak semudah yang Anda bayangkan, Anda harus benar-benar memahami bahan-bahan yang terkandung di dalam produk tersebut sebelum digunakan.

4. Meminimalisir penggunaan produk perawatan wajah

Meminimalisir penggunaan produk perawatan wajah. Sumber : purewow.com

Semakin banyak Anda menggunakan produk perawatan wajah bukan berarti semakin kulit Anda terhidrasi. Bahkan jika Anda menggunakan sebuah produk terlalu berlebihan, kulit tidak akan mampu menyerapnya, meninggalkan kelebihan produk di lapisan kulit Anda.
Gunakan dengan takaran yang paling kecil, tambahkan ketika diperlukan.

5. Lihat kembali cara Anda mengaplikasikan produk

Lihat kembali cara Anda mengaplikasikan produk. Sumber : purewow.com

Kebanyakan orang masih memulai dari tengah wajah, baru ke tepi. Sadarkah Anda bahwa cara ini justru akan membuat daerah T-zone semakin berminyak ketika siang hari?
Untuk mendapatkan kulit yang halus, oleskan pelembap dari tepi wajah, kemudian ratakan seperti biasa Anda menggunakannya.

6. Tambahkan jika diperlukan

Tambahkan jika diperlukan. Sumber : purewow.com

Jika kulit Anda terlalu kering, mungkin mengaplikasikan pelembap saja tidak cukup. Tambahkan sedikit serum di atas lapisan pelembab untuk memberikan dorongan hidrasi di daerah-daerah tertentu di wajah yang sangat kering, seperti pipi dan hidung.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya