Update Corona COVID-19 8 April: 1.430.141 Orang di Dunia Terinfeksi, 301.130 Pasien Sembuh

1.430.141 orang di dunia terinfeksi Virus Corona COVID-19, dan 301.130 pasien sembuh menurut Coronavirus COVID-19 Global Cases by Johns Hopkins CSSE.

oleh Natasha Khairunisa Amani diperbarui 08 Apr 2020, 10:45 WIB
Diterbitkan 08 Apr 2020, 10:45 WIB
Pengunjung mengenakan masker wajah di tengah kekhawatiran akan penyebaran Virus Corona COVID-19 di hadapan pohon ceri di Taman Ueno Tokyo Jepang pada 12 Maret 2020. (Philip FONG / AFP)
Pengunjung mengenakan masker wajah di tengah kekhawatiran akan penyebaran Virus Corona COVID-19 di hadapan pohon ceri di Taman Ueno Tokyo Jepang pada 12 Maret 2020. (Philip FONG / AFP)

Liputan6.com, Jakarta- Kasus infeksi Virus Corona COVID-19 di seluruh dunia telah mencapai 1.430.141 kasus. 301.130 di antaranya dinyatakan sembuh berdasarkan Coronavirus COVID-19 Global Cases by Johns Hopkins CSSE

Jumlah kesembuhan pasien Virus Corona COVID-19 paling besar tercatat di China, yang mencapai 77.520 dan Spanyol dengan 43.208 orang pulih.

Amerika Serikat tercatat sebagai negara yang memiliki kasus terbesar yang mencapai 398.809 dengan 22.224 pasien sembuh.

Saat ini, Spanyol, Italia, Prancis dan Jerman tercatat sebagai negara dengan kasus terbesar setelah Amerika Serikat dalam data peta Coronavirus COVID-19 Global Cases by Johns Hopkins CSSE yang dikutip Rabu, (8/4/2020). 

Jumlah kasus infeksi Virus Corona COVID-19 terbesar kedua tercatat di Spanyol, yang mencapai 141.942 kasus. 

Kasus infeksi COVID-19 terbesar ketiga tercatat di Italia, yang mencapai 135.586 kasus dengan 24.392 orang pulih. 

Sedangkan kasus terbesar keempat telah tercatat di Prancis, dengan 110.070 kasus dan 19.523 pasien sembuh. Lalu  107.663 kasus di Jerman dan 36.081 di antaranya pulih. 

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Saksikan Video Berikut Ini:

Kematian Karena Corona COVID-19 di Dunia Tembus 82.119 Jiwa

FOTO: Berjuang Lawan Corona, Warga India Nyalakan Lilin hingga Obor
Seorang polisi wanita menyalakan lampu tembikar untuk menandai perjuangan melawan pandemi virus corona COVID-19 di Hyderabad, India, Minggu (5/4/2020). India memberlakukan lockdown selama 21 hari di seluruh negeri untuk memerangi wabah virus corona. (AP Photo/Mahesh Kumar A.)

Mengutip dari gisanddata.maps.arcgis.com, jumlah kematian karena Virus Corona COVID-19 secara global tercatat sebanyak 82.119 jiwa. Terus bertambah setiap hari.

Dalam data peta penyebaran Virus Corona COVID-19 tersebut kini ada 184 negara dan wilayah yang terjangkit termasuk China dan pasien dari Kapal Pesiar Diamond Princess.

Angka kematian paling besar tercatat di Italia, yang mencapai 17.127 jiwa. 

Total kematian terbesar selanjutnya berada di Spanyol, yang berjumlah 14.045 jiwa, lalu Amerika Serikat yang mencatat 12.895 kematian. 

Sementara Prancis kini mencatat 10.328 kematian, lebih banyak dari Inggris dengan korban meninggal 6.159 jiwa. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya