5 Artis Indonesia yang Tinggal di Luar Negeri, Masih Eksis dan Berkarya

Artis Indonesia berikut ini memilih untuk tinggal di luar negeri, keputusan mereka untuk merantau ke negara-negara asing seringkali didorong oleh berbagai alasan, termasuk peluang karir yang lebih luas, perubahan gaya hidup, atau alasan pribadi.

oleh Erina Putri diperbarui 20 Sep 2023, 19:40 WIB
Diterbitkan 20 Sep 2023, 19:40 WIB
NIki Zefanya
Potret Niki Zefanya saat konser di Hawaii. (Liputan6/Instagram.com/nikizefanya)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Artis Indonesia yang memilih untuk tinggal di luar negeri telah menjadi sorotan publik dan memberikan inspirasi bagi banyak orang di tanah air.

Keputusan mereka untuk merantau ke negara-negara asing seringkali didorong oleh berbagai alasan, termasuk peluang karir yang lebih luas, perubahan gaya hidup, atau alasan pribadi.

Merangkum dari media sosial masing-masingnya, Rabu (20/9/2023), berikut beberapa artis Indonesia yang telah menetap di luar negeri dan merintis kehidupan baru di negara asing:

1. Niki Zefanya

Niki Zefanya, seorang penyanyi yang lahir dan dibesarkan di Jakarta, telah menetap di luar negeri yakni Los Angeles, Amerika Serikat, sejak tahun 2017.

Saat ini, dia sedang sibuk dengan tur konsernya di berbagai belahan dunia, termasuk Eropa, Australia, dan Asia. Dia juga berbagi kabar baik tentang konser solo pertamanya di Jakarta yang akan diselenggarakan pada tanggal 26 dan 27 September 2023.

Terbaru, Niki berhasil menjual habis tiket konsernya, bukan hanya di Jakarta, tetapi juga di Manila.

Dia merasa sangat bersyukur dan terharu atas dukungan yang luar biasa dari para penggemarnya, seperti yang dia ungkapkan dalam postingan Instagramnya pada tanggal 16 September 2023: "mahal kita manila 🤍 first sold out headline arena show. thank you soooo much the love was electric !!!"

Anda dapat mengikuti perjalanan karir musiknya melalui akun Instagram @nikizefanya.

2. Acha Septriasa

FOTO: Gaya Casual Acha Septriasa, Jadi Inspirasi saat Hangout
Gaya casual Acha Septriasa dengan jumpsuit denim satu ini juga cocok dijadikan inspirasi saat hangout atau berlibur. Meski terlihat santai, namun penampilan ibu satu anak ini tetap stylish. (Liputan6.com/IG/@septriasaacha)... Selengkapnya

Acha Septriasa baru saja merayakan ulang tahun keenam anaknya, Bridgia Kalina Kharisma. Dia merayakannya pada tanggal 20 September 2023, sebagaimana terlihat dari postingan terbarunya di akun Instagram.

Tampaknya, Acha masih tetap aktif dalam dunia perfilman Indonesia, terus terlibat dalam beberapa proyek film di negeri ini. Salah satu film terbarunya adalah "Aku Tahu Kapan Kamu Mati: Desa Bunuh Diri," di mana dia memainkan peran Naya.

Acha telah menempuh perjalanan panjang dalam kehidupannya, terutama setelah menikah dengan Vicky Kharisma pada tahun 2016. Mereka berdua memutuskan untuk tinggal di Sydney, Australia.

Untuk tetap terhubung dengan penggemarnya, Acha aktif di platform media sosial, terutama di Instagram dengan akun @septriasaacha.

3. Gracia Indri

Potret Ibunda Gracia Indri dan Baby Nova
Namun kini waktu liburan di Belanda nya telah habis. Ibunda Gracia Indri lantas pergi ke Toronoto untuk mengunjungi anak keduanya, Gisela Cindy yang menetap di sana [instagram/graciaz14]... Selengkapnya

Sementara itu, Gracia Indri, yang juga merupakan seorang ibu, berbagi pesan penting tentang menjaga diri sendiri setelah menjadi seorang ibu.

Dia menekankan pentingnya melakukan hal-hal yang menyenangkan, seperti jalan pagi, menikmati matahari pagi, dan menghirup udara segar.

"Setelah jadi ibu jgn lupa untuk sayangi diri sendiri.Tetep lakuin hal2 yg menyenangkan, buat gw jalan pagi, kena matahari pagi, hirup udara seger, bonding sama anak sambil jalan2 santai biar kata belom mandi hahah begini aja udh bikin gw happy," tulisnya pada caption unggahanya pada 16 September 2023.

Gracia juga membagikan momen liburannya bersama keluarganya pada awal bulan September 2023 melalui akun Instagramnya @graciaz14.

Seiring berjalannya waktu, Gracia telah membangun kehidupan barunya di Belanda setelah menikah dengan Jeffrey Slijpen pada November 2021.

4. Cinta Kuya

b
Potret Uya Kuya dan Cinta Kuya saat keberangkatannya ke Amerika (Instagram/astridkuya).... Selengkapnya

Di sisi lain, Cinta Kuya, yang dikenal sebagai putri dari Uya Kuya dan Astrid Khairunish, sedang mengejar pendidikannya di California, Amerika Serikat, dengan fokus pada bidang Film.

Dalam video terbarunya di Tiktok (@cintakuya), kita dapat melihatnya masih berada di luar negeri dengan tampilan rambut yang berbeda dari semasa kecil dan senyuman manis yang melekat padanya.

Video dari 11 September 2023 juga menunjukkan Cinta Kuya bersama Putri Ariani, seorang penyanyi Indonesia yang ambil bagian dalam program America's Got Talent.

5. Agnez Mo

Penampilan Elegan Agnez Mo Dibalut Gaun Putih bak Pengantin. credit: [@agnezmo]

Agnez Mo, seorang bintang musik terkemuka, sedang mempersiapkan penampilannya di Iheartradio Music Festival pada tanggal 22 September 2023. Tampak ia masih tinggal dan eksis di luar negeri.

Dia juga baru saja merayakan lima tahun video musik kolaborasinya dengan Chris Brown pada postingan tanggal 15 September 2023.

Selain itu, Agnez Mo membagikan momen romantis bersama kekasihnya, Adam Rosyadi, di media sosialnya, dengan menegaskan bahwa itu bukanlah pengumuman pertunangan. 

Agnez Mo sendiri telah menetap di Los Angeles, Amerika Serikat, Sejak tahun 2015.

Infografis Cara Hindari Jeratan Pinjol Ilegal
Infografis Cara Hindari Jeratan Pinjol Ilegal (Liputan6.com/Triyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya