Penembakan di Oklahoma, 4 Meninggal 1 Kritis

Pria bersenjata melepaskan tembakan di sebuah rumah di kawasan Tulsa, Oklahoma, Amerika Serikat.

oleh Tan diperbarui 25 Nov 2013, 12:55 WIB
Diterbitkan 25 Nov 2013, 12:55 WIB
penembakan-oklahoma-131125b.jpg
Seorang pria bersenjata melepaskan tembakan di sebuah rumah di kawasan Tulsa, Oklahoma, Amerika Serikat pada Sabtu 23 November. Menyebabkan 4 orang di dalam rumah itu meninggal dunia.

"Melukai korban yang kelima," kata polisi seperti dimuat Xinhua yang dilansir Liputan6.com, Senin (25/11/2013).

Berdasarkan informasi dari sumber-sumber kepolisian yang dikutip oleh Tulsa World pada Minggu 24 November, 5 orang ditemukan di sekitar garasi. 2 Di antaranya sudah dalam kondisi meninggal dunia saat ditemukan. 2 Orang lain meninggal di rumah sakit, dan seorang pria berusia 50 tahunan masih dalam kondisi kritis.

Polisi mengidentifikasi korban meninggal adalah pasangan berusia 30 tahunan, 2 perempuan berusia 40-an dan 50-an.

"Korban ditembak dari jarak dekat, dan penyelidikan mengarahkan polisi ke kasus perdagangan obat ilegal," ungkap Sersan Dave Walker.

"Diduga ada metamfetamin yang digunakan dan dijual dari tempat tinggal ini pada masa lalu," jelas Dave sambil menambahkan, polisi telah melakukan beberapa penangkapan terkait narkoba di rumah itu sebelumnya.

Hingga kini, polisi masih melakukan penyelidikan karena penembak belum teridentifikasi dan masih buron. (Tnt/Sss)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya