Liputan6.com, Jakarta Meski sakit, penderita gangguan jiwa tetaplah manusia, makhluk Tuhan yang paling mulia. Sayang, banyak anggota masyarakat yang masih memperlakukan mereka secara tidak adil. Di Indonesia, data Riskesdas 2013 menunjukkan angka rata-rata gangguan jiwa berat seperti skizofrenia sebesar 0,17 persen atau sekitar 400.000 orang.
Jumlah tersebut, kata Dirjen Bina Upaya Kesehatan Kementerian Kesehatan Indonesia, Prof Akmal Taher, belum termasuk penderita gangguan jiwa ringan seperti cemas dan depresi yang mencapai 14 juta penduduk. Dan mereka yang ketahuan berobat ke fasilitas kesehatan.
Menurut perhitungan utilisasi layanan kesehatan jiwa di tingkat primer seperti puskesmas, sekunder dan tersier seperti Rumah Sakit terjadi kesenjangan pengobatan. Diperkirakan kurang dari 90 persen atau sekitar 10 persen orang dengan masalah gangguan jiwa yang terlayani di fasilitas kesehatan.
Masalahnya, kata Akmal, Orang dengan Gangguan Jiwa yang tidak mendapat pengobatan ini berisiko menimbulkan masalah di masyarakat dan meningkatkan angka pemasungan.
"Perlu upaya dari lintas sektor agar stigma itu hilang. Jumlah 400 ribu untuk gangguan jiwa berat itu tidak sedikit. Saya khawatir jumlah ini dapat mencederai keadilan pasien dan menambah daftar pemasungan," kata Akmal saat memberikan sambutan di acara talkshow Pemberdayaan Orang dengan Gangguan Jiwa di Kantor Kementerian
Kesehatan, Jakarta, Kamis (9/10/2014).
Oleh sebab itu, Akmal menilai kesehatan jiwa lebih penting dari apa pun. Lantaran dirinya yang merupakan ahli urologi hanya dapat menangani pasien yang sakit secara anatomi. Sedangkan ahli kesehatan jiwa atau psikiater butuh empati dan simpati yang tinggi dalam merawat pasien.
400 Ribu Lebih, Orang Sakit Jiwa di Indonesia
Angka rata-rata gangguan jiwa berat seperti skizofreania sebesar 0,17 persen atau sekitar 400.000 orang.
Diperbarui 09 Okt 2014, 13:30 WIBDiterbitkan 09 Okt 2014, 13:30 WIB
Angka rata-rata gangguan jiwa berat seperti skizofreania sebesar 0,17 persen atau sekitar 400.000 orang.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Masih Malas Beribadah? Konsep Ibadah ala Gus Baha Ini Manjur Bikin Malasmu Hilang
Soal Imam Mahdi Palsu di Garut, MUI Desak Usut Dugaan Penistaan
Hati-Hati, Ini Risiko Perjalanan Malam bagi Pemudik Sepeda Motor
Cara Naik Bus Go KL di Kuala Lumpur, Tarif Turis Asing Hanya 1 Ringgit
5 Jenis Kayu Termahal di Indonesia, Cek Apa Saja
Alex Pastoor dan Denny Landzaat Ditemani 2 Sosok Baru dalam Perjalanan ke Jakarta, Isi Peran Apa di Timnas Indonesia?
Legislator Herman Khaeron Minta Produsen MinyaKita yang Kurangi Isi Kemasan Diproses Hukum
Menag: Gampang Minta Tambahan Kuota Haji, tapi di Mina Mau Tidur di Mana?
Kabar Baik! Lubang Ozon di Atas Antarktika Mulai Menutup
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Tumbangkan Unggulan 3 Asal China
Duterte Ditangkap ICC, Titik Balik dalam Pencarian Keadilan untuk Korban Perang Narkoba Filipina?
Puasa Seperti Ini Akan Membuat Kita Dipanggil ke Surga Melalui Pintu Spesial Ar-Rayyan, Diungkap UAH