Liputan6.com, New York Minum minuman bersoda setiap hari tak baik untuk kesehatan sudah diketahui oleh banyak orang. Namun, seorang pria bernama Geroge Prior ingin menjajal apa yang terjadi pada tubuh jika mengonsumsi 10 kaleng soda per hari selama 30 hari. Dan ternyata hasilnya sangat buruk bagi tubuhnya.
Selama melakukan eksperimen ini ia menceritakan apa yang dialaminya setiap hari lewat blog. Ia menceritakan betapa perutnya tak terasa lapar meskipun hanya mengonsumsi minuman soda tanpa makan makanan yang lain.
Sesudah melewati 30 hari, perubahan besar terjadi pada tubuhnya. Berat badannya meningkat menjadi 23 pound atau sekitar 11,5kg. tak hanya itu, lemak di dalam tubuhnya bertambah 9 persen. Tekanan darah yang awalnya normal (129/77) setelah minum minuman tinggi kalori ini langsung melonjak drastis menjadi 143/96.
Advertisement
"Minum banyak minuman bersoda yang tinggi gula itu buruk. Hal yang sama juga akan terjadi jika makan lebih dari 1400 kalori, berat badan akan bertambah," terang ahli gizi, Jaclyn London, MS, RD, CDN, seperti dilansir Good Housekeeping pada Kamis (4/12/2014).
Menurut American Heart Association merekomendasikan membatasi asupan gula harian. Bagi perempuan maksimal 6 sendok teh dan pria 9 sendok teh per hari. Dan tahukah Anda bahwa satu kaleng minuman bersoda mencakup 8 sendok teh.