Liputan6.com, Jakarta - Meski bertubuh gemuk membuat perempuan terlihat lucu, tapi bila dibiarkan terus menerus, kondisi ini mendatangkan malapetaka untuk dirinya sendiri.
Situasi sosial merupakan mimpi buruk bagi perempuan gemuk, dengan terbatasnya ruang gerak mereka. Dengan begitu, mereka jadi minder dan tak jarang berujung bunuh diri.
Di bawah ada sejumlah hal tak jarang membuat perempuan gemuk menjadi sedih, seperti dikutip Boldsky pada Senin (2/3/2015)
1. Pujian yang sebenarnya hinaan
Pujian yang dialamatkan kepada perempuan gemuk tak jarang benar-benar menjengkelkan. Mereka tahu bahwa pujian yang dialamatkan kepadanya adalah sebuah hinaan.
2. Tidak mendapatkan kursi di angkutan umum
Menggunakan transportasi umum adalah situasi terburuk bagi perempuan gemuk. Bisa saja Anda tidak akan mendapatkan kursi, karena dianggap menyempitkan dan menyusahkan penumpang lainnya
3. Panggilan yang menyakitkan
Kondisi ini sangat menjengkelkan ketika orang lain memanggil Anda dengan sebutan, gemuk, si gemuk, si ukuran double, si besar, dan kata-kata lainnya.
4. Ukuran kain
Anda tidak akan pernah mendapatkan ukuran kain yang sesuai dengan berat badan Anda. Bisa saja Anda mendapatkan yang kecil banget atau longgar banget, yang membuat Anda jadi canggung.
5. Si pemakan banyak
Ketika makan di mana saja, orang lain akan berpendapat bahwa Anda adalah si pemakan banyak.
6. Masalah dalam hubungan
Orang akan berpikir kalau Anda tidak sedang berhubungan dengan siapa saja. Kalau pun Anda menunjukkan siapa pasangan Anda, mereka akan mengira ada motif di balik pacar Anda menerima Anda.
7. Ukuran payudara
Kebanyakan perempuan gemuk merasa malu dengan ukuran payudaranya yang besar. Mereka selalu menderita nyeri leher dan punggung karena ukuran payudara.
7 Alasan Tidak Enak Jadi Perempuan Gemuk
Apa alasan di balik tidak enaknya jadi perempuan gemuk?
diperbarui 03 Mar 2015, 16:00 WIBDiterbitkan 03 Mar 2015, 16:00 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pihak Tom Lembong Yakin Menang Praperadilan Lawan Kejagung
Profil Paslon Pilgub Sulawesi Tengah 2024, Berikut Riwayat Pendidikannya
Para Astronom Temukan Terowongan Antar Bintang di Konstelasi Centaurus
4 Golongan Orang yang Dirindukan Surga, Bagaimana dengan Anda?
Inovasi Kejati NTT Lindungi Guru dari Kriminalisasi melalui Program Jaga Guru
Mencari Pemimpin Sumatera Barat yang Peduli Lingkungan
3 Pemain Manchester United yang Bakal Bersinar dengan Racikan 3-4-3 Ruben Amorim
Geger Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Puncak Gunung Es Beking Aparat?
Intip, Profil Paslon Pilgub Sulawesi Utara 2024 dan Partai Pengusungnya
Dampak Negatif Mie Instan pada Anak, Apa yang Harus Anda Ketahui
Kata Polisi soal Peluang Budi Arie Dipanggil Terkait Kasus Judi Online yang Libatkan Pegawai Komdigi
Cara Tepat Menurunkan Demam Anak dengan Kompres dan Perawatan Lainnya