Liputan6.com, Jakarta Diabetes bisa saja menjadi biang keladi munculnya impotensi. Sebab penyakit kronis ini menyebabkan naiknya gula darah sehingga menganggu penyempitan pembuluh darah di organ vital pria.
Seperti dituliskan Tim Soyjoy dalam buku Diabetes and Me yang menyebutkan, kondisi komplikasi diabetes dapat memengaruhi terganggunya aliran darah dari pembuluh darah besar ke penis. Akibatnya, diabetesi bisa gagal ereksi karena tidak memadainya impuls pengisian darah ke organ vital pria.
Tapi jangan terlalu khawatir, karena jangan-jangan pemicu impoten justru diakibatkan oleh faktor psikologis. Misalnya, masa lalu pria yang buruk, tidak memiliki pendidikan seks, tidak percaya diri di depan pasangan, komunikasi dengan pasangan sedang tidak baik, diliputi ketegangan pikiran akibat masalah keuangan, pekerjaan, perselingkuhan, khawatir hubungan seks bakal membuat pasangan hamil dan khawatir impoten atau ejakulais dini. Kaitannya dengan diabetes?
"Diabetes dapat mengganggu faktor psikologis pria dengan meningkatkan kecemasan, depresi, dan menurunkan rasa percaya diri. Nah, untuk dapat mengendalikannya, maka kenali faktor yang menyebabkan hal itu terjadi. Lakukan juga pemeriksaan gula darah, mengenal gejalanya dan cara mengatasinya," tulis buku tersebut, dimuat Liputan6.com, Senin (4/5/2015).
Olahraga teratur bisa jadi solusi karena kegiatan ini membuat pria lebih bugar dan bertenaga. Olahraga juga bisa melancarkan aliran darah dan memperbaiki kondisi kadar gula darah. Selain itu, jauhi obat kuat yang dijual bebas di pasaran. Pastikan hanya mengonsumsi obat medis berdasarkan petunjuk dokter.
Impotensi Akibat Diabetes? Simak Tips Berikut
Diabetes bisa saja menjadi biang keladi munculnya impotensi.
diperbarui 05 Mei 2015, 13:30 WIBDiterbitkan 05 Mei 2015, 13:30 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Ditinggali Selama 25 Tahun, Pasutri Tolak Penggusuran Rumah di Batam
DPR Dijadikan Bahan Hoaks, dari Kebijakan SIM sampai Penangkapan Anggota
41 Persen Perusahaan di Dunia Bakal Pangkas Karyawan pada 2030
Target Pertahankan Gelar di IBL 2025, Pelita Jaya Rombak GMSB Jadi Kandang Musim Reguler
VIDEO: Operasi SAR Hari Ketiga Kecelakaan Perahu Jukung Terbalik Di Pantai Congot
Ungkap Kepribadian Berdasarkan Sayur Favorit, Kamu Suka Jenis Sayuran Apa?
Kejagung: Ketua PN Surabaya Dijatah SGD 20 Ribu untuk Bebaskan Ronald Tannur
KPU Tetapkan Gubernur Banten Terpilih
Manfaat Luar Biasa Air Rebusan Cengkeh untuk Kesehatan
Cut Intan Puas Armor Toreador Divonis 4,5 Tahun Terkait Kasus KDRT, Ungkap Harapannya
Ciri Pembelahan Mitosis: Proses Penting dalam Perkembangan Sel
Joseph Aoun Sosok Komandan Angkatan Darat Terpilih Jadi Presiden Lebanon