Peringatan Konten!!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

LanjutkanStop di Sini

Orgasme Mampu Tingkatkan Kesuburan Wanita

Dari penelitian yang dilakukan, orgasme dinilai dapat meningkatkan kesuburan wanita.

oleh Fitri Haryanti Harsono diperbarui 02 Des 2016, 19:00 WIB
Diterbitkan 02 Des 2016, 19:00 WIB
Ilustrasi Orgasme
Pembuahan dari orgasme bisa meningkat

Liputan6.com, Cork, Irlandia Para peneliti di University College Cork, Irlandia telah menemukan hubungan antara orgasme dan pengaruh kesuburan di kalangan wanita. Penelitian melibatkan wanita yang merekam orgasme dirinya sendiri di rumah selama dua bulan.

Menurut laporan laman Irish Examiner, Kamis (1/12/2016), penelitian baru dilakukan dengan enam relawan wanita berumur 26 sampai 52 tahun. Hasil penelitian menemukan pembuahan bisa ditingkatkan sebanyak 15 persen saat  wanita mengalami orgasme.

Tiga akademisi, yang dipimpin oleh Robert King, dosen psikologi terapan di UCC  menerbitkan sebuah makalah tentang temuan orgasme dan hubungannya dengan kesuburan wanita.

"Kemampuan sperma bisa mengarah terhadap peningkatan kesuburan wanita. Penelitian ini bukan hanya untuk kepentingan akademik saja. Ternyata orgasme wanita berhubungan erat dengan kepuasan dari pasangannya," kata Robert dalam kesimpulan makalahnya.

Orgasme berpengaruh pada kesuburan wanita

Robert menambahkan, penelitian masih dalam skala kecil. Namun, temuan menunjukkan, orgasme mampu meningkatkan pembuahan antara 10 persen sampai 15 persen.

"Saya pikir, ada bukti orgasme berpengaruh pada pembuahan wanita. Kami ingin melakukan penelitian lebih luas lagi," tambahnya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya