Inilah Bahayanya Mengenakan Sepatu yang Sama Setiap Hari

Mengapa kita dianjurkan untuk selalu mengenakan sepatu yang berbeda setiap hari? Apa dampaknya?

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 16 Feb 2017, 10:00 WIB
Diterbitkan 16 Feb 2017, 10:00 WIB

Liputan6.com, Jakarta Berapa jumlah sepatu yang Anda punya? Kira-kira lebih dari satu atau Anda tipikal orang yang baru akan membeli sepatu baru jika yang lama sudah rusak?
Apabila jawabannya adalah yang pertama, ada baiknya Anda tidak mengenakan sepatu yang sama setiap harinya.

Tahukah kamu bahwa mengenakan sepatu yang sama setiap hari tidak sehat untuk kaki si pemakainya? Infeksi jamur pun bisa saja dialami oleh orang yang tidak pernah ganti-ganti sepatu. Atau dengan kata lain mengenakan sepatu yang sama setiap hari.

Penjelasannya, infeksi dapat muncul pada kaki yang setiap harinya berada di lingkungan yang lembab, karena tertutup oleh sepatu.

Lingkungan kaki yang lembab ini dapat meningkatkan risiko terjadinya infeksi jamur. Apalagi jika sepatu yang Anda kenakan itu terbuat dari bahan plastik. Ditambah pula Anda tidak melapisinya dengan kaus kaki.

Dikutip dari situs Boldsky, Kamis (16/2/2017), fakta ini didapat setelah Indian Journal of Dermatology, Venereology, and Leprology merilis satu penemuan bahwa pekerja kebun yang setiap hari mengenakan sepatu bot berisiko mengalami infeksi jamur.

Infeksi jamur disebabkan organisme dermatofita, organisme yang mengonsumsi keratin, protein yang terdapat di kuku dan rambut.

Sebagai tanda-tandanya, apabila Anda melihat telah terjadi perubahan warna di kuku kaki, penebalan kuku, atau kuku membelah, itu merupakan bukti kecil bahwa infeksi jamur sudah menyerang kaki Anda akibat mengenakan sepatu yang sama setiap hari.

Yang perlu diwaspadai adalah, jamur yang menginfeksi kaki seringkali resisten sehingga tidak akan merespons terhadap terapi apa pun yang Anda jalankan. Dengan begitu, penanganan akibat mengenakan sepatu yang selalu sama, butuh waktu yang tidak sebentar, bahkan bisa berbulan-bulan.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya