Bocah Ini Lukis Wajah Cristiano Ronaldo Pakai Kaki, Hasilnya Mirip Banget

Butuh kegigihannya yang luar biasa untuk menciptakan karya seni yang tinggi seperti ini.

oleh Heri Setiawan diperbarui 13 Mei 2019, 18:35 WIB
Diterbitkan 13 Mei 2019, 18:35 WIB
Bocah Ini Lukis Wajah Cristiano Ronaldo Pakai Kaki
Bocah Ini Lukis Wajah Cristiano Ronaldo Pakai Kaki (sumber:Twitter/@HergunYeniBilg)

Liputan6.com, Jakarta Lukisan adalah karya seni yang proses pembuatannya dilakukan dengan memulaskan cat dengan alat kuas lukis, pisau palet atau peralatan lain. Karya ini kebanyakan dibuat oleh para pelukis untuk mengekspresikan dirinya. Sebagai seorang seniman, wajar jika banyak dari pelukis yang ingin menciptakan karya yang luar bisa.

Pada umumnya, seorang pelukis menggunakan kuas untuk menggambar di atas kanvas. Dengan rasa seni luar biasa para seniman ini menghasilkan karya lukisan yang mengagumkan dan disukai banyak orang.

Begitu banyak karya lukis di dunia ini membuat para seniman berlomba untuk menciptakan sebuah seni lukis yang menarik dan unik. Bahkan tak sedikit seniman-seniman hebat lahir dari mereka yang disabilitas.

Salah satunya yang dilakukan oleh seorang bocah perempuan ini hingga menghasilkan sebuah lukisan yang sangat bagus. Meskipun tidak bisa menggunakan tangannya dengan baik, bocah ini bisa melukis wajah Cristiano Ronaldo dengan sangat mirip dengan aslinya. 

Lukis Wajah Cristiano Ronaldo Pakai Kaki

 

Keterbatasan fisik tidak menghalangi bocah perempuan penyandang disabilitas bernama Fatemeh Hamami untuk berkarya. Sosok asal Iran itu tidak mampu menggunakan kedua tangannya seperti manusia normal. Namun, dia mampu memanfaatkan kedua kakinya untuk melukis.

Seperti Liputan6.com kutip dari akun Twitter @HergunYeniBilg, video ini memperlihatkan bagaimana sosok bocah perempuan yang memiliki kebutuhan khusus sedang mengambar. Fatemeh Hamami mengendalikan kuas dengan jari kakinya untuk memoles wajah bintang sepak bola Dunia Cristiano Ronaldo di atas kanvas.

Lukisan yang dihasilkan oleh Fatemeh ini pun sangat detail dan mirip sekali dengan Cristiano Ronaldo. Bahkan tak sedikit orang yang memuji hasil karya seninya ini.

Karyanya dianggap mirip dengan aslinya

Fatemeh membuat seluruh lukisan tersebut dengan kedua kaki karena kedua tangannya mengalami kelumpuhan. Fatemeh diberikan pernghargaan Seniman Kemanusiaan dari WCO.

Kini, Fatemeh memilih Cristiano Ronaldo sebagai obyek untuk karya terbarunya. Warganet pun mampu mengapresiasi tinggi kerja kerasnya karena wajah Ronaldo di lukisan terlihat begitu mirip dengan aslinya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya