Liputan6.com, Jakarta Film Warkop DKI Reborn sukses di kancah perfilman Indonesia. Film tersebut menjadi salah satu film yang memiliki jumlah penonton terbanyak sepanjang sejarah film Indonesia. Namun, hal tersebut tentu tak lepas dari sosok legendaris pendiri Warkop DKI.
Baca Juga
Warkop DKI adalah salah satu grup lawak legendaris di Indonesia. Grup yang terdiri dari Dono, Kasino, dan Indro ini berada di masa jayanya di tahun 1990an. Meskipun anggotanya yakni Dono dan Kasino telah meninggal dunia pada awal tahun 2000, namun grup lawak ini masih dikenang hingga kini.
Advertisement
Warkop DKI tak hanya memiliki karya yang bisa dinikmati hingga kini, namun juga memiliki ikatan keluarga besar yang kuat. Sampai sekarang, keluarga besar Warkop DKI masih sering berkumpul dan menghabiskan waktu bersama.
Diantaranya adalah Hannah Sukmaningsih, yakni putri semata wayang dari Kasino. Tak mengikuti jejak sang ayah untuk bergabung di dunia entertaiment, Hanna lebih memilih menjadi pengusaha di bidang kuliner.
Berikut merupakan kabar terbaru dari Hanna Sukmaningsih anak dari Kasino Warkop DKI, dilansir dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Selasa (25/02/2020).
1. Hanna Sukmaningsih kini berjualan kue
Sebelumnya Hanna Sukmaningsih pernah meniti karier di bidang perkantoran. Namun, kini ia kemudian banting setir untuk memulai usaha di bidang kuliner. Ia saat ini menjual klappertart dan Salmon EnCroûte. Dilansir dari website resminya, Hanna's Klappertaart telah memiliki dua gerai yang berada di Bogor dan Jakarta Selatan.
Advertisement
2. Sering nostalgia kenangan sang ayah
Meskipun mendiang Kasino telah lama tiada, namun kenangan akan karyanya masih terus abadi dalam kaset-kaset yang telah diarsipkan. Beberapa kali Hanna membagikan momen dimana ia sedang nostalgia dengan karya dari sang ayah.
3. Rutin mengunjungi makam kasino
Bersama dengan keluarga kecilnya, Hanna Sukmaningsih nampak rutin mengunjungi makam Kasino. Dikutip dari akun Instagramnya, ia mengunjungi makam sang ayah di hari ulang tahun Almarhum. "Selamat ulang tahun, Pa... Terima kasih untuk legacy-nya. #WarkopDKI," tulis Hanna dalam postingan tersebut.
Advertisement
4. Berkumpul bersama dengan keluarga besar Warkop DKI
Hingga kini, Hanna masih menjaga silaturahmi dengan keluarga besar Warkop DKI. Bahkan dalam pembuatan film 'Warkop DKI Reborn', ia masih dilibatkan meskipun berada di balik layar.
5. Sebentar lagi memperingati hari jadi pernikahan yang ke 18 tahun
Telah menikah dengan Richardo Ishak sejak 3 Mei 2003, rumah tangga dari Hanna dan Richard selalu adem ayem. Pasangan yang menikah di Gedung Arsip Nasional ini, sebentar lagi keduanya akan merayakan hari jadi perkawinannya yang ke 18 tahun.
Advertisement