Spanduk Makanan Menarik, Tips Membuatnya Supaya Usaha Laris

Memasang spanduk makanan merupakan cara sederhana mempromosikan usaha.

oleh Anugerah Ayu Sendari diperbarui 19 Feb 2021, 16:30 WIB
Diterbitkan 19 Feb 2021, 16:30 WIB
ilustrasi spanduk makanan
ilustrasi spanduk makanan (sumber: Freepik).... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Spanduk makanan merupakan media promosi yang masih digunakan hingga saat ini. Spanduk makanan biasanya dipasang di depan warung makan atau stand makanan. Memasang spanduk makanan merupakan cara sederhana mempromosikan usaha.

Spanduk makanan biasanya berisi nama restoran atau brand dan produk yang dijualnya. Dengan dipasangnya spanduk calon pembeli bisa mengenali produk yang dijual. Untuk menarik pembeli, dibutuhkan spanduk yang menarik dan efektif pesannya.

Memasang spanduk makanan cukup terjangkau dan bisa digunakan dalam waktu yang lama. Spanduk makanan yang menarik harus memiliki desain yang unik dengan pesan yang bisa dipahami khalayak. Berikut tips membuat spanduk makanan dan contoh-contohnya, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Jumat(19/2/2021).

Manfaat memasang spanduk makanan

Banner makanan
Banner makanan (sumber: freepik)... Selengkapnya

Memperkenalkan brand, produk, atau rumah makan

Jika kamu membuka rumah makan, spanduk makanan adalah media promosi yang harus dibuat. Dengan memasang spanduk makanan di depan rumah makan, calon pembeli akan mengetahui keberadaan rumah makan, apa yang kamu jual, dan keistimewaan apa yang dimiliki makanannu.

Rebut perhatian pelanggan

Spanduk yang menarik harus mampu merebut perhatian pelanggan. Spanduk makanan harus didesain sedemikian rupa untuk bisa menarik perhatian. Foto dan teks yang jelas menjadi kunci spanduk makanan yang menarik.

Manfaat memasang spanduk makanan

spanduk makanan
spanduk makanan (sumber: freepik)... Selengkapnya

Membangun citra

Citra adalah persepsi orang tentang perusahaan, produk, atau layananmu. Jika citra dan reputasi dapat dipercaya, mereka akan lebih sering membeli penawaranmu. Spanduk makanan yang menarik bisa membangun citra makanan yang kamu jual. Spanduk yang menarik harus menampilkan logo, warna merek, tipografi, dan desain unik.

Tidak banyak makan biaya

Pembuatan spanduk tidak membutuhkan banyak biaya. Kini sudah banyak percetakan spanduk yang mematok harga terjangkau dan cepat. Jika kamu tidak mampu membeli jasa desainer grafis ahli, kamu dapat menggunakan situs atau aplikasi online untuk mendesain sendiri. Ini menghemat uang dan waktu yang dapat kamu gunakan di tempat lain untuk pemasaran.

Cara membuat spanduk makanan yang menarik

spanduk makanan
spanduk makanan (sumber: freepik)... Selengkapnya

Tentukan ukuran

Cara membuat spanduk makanan yang paling pertama adalah menentukan ukuran. Kamu harus menyesuaikan ukuran spanduk dengan lokasi tempat ia akan dipasang. Ini akan membuat spanduk tidak kekecilan atau terlalu besar saat dipasang.

Gambar menarik

Gambar adalah solusi yang bagus untuk menarik perhatian pengunjung. Karena kamu menjalankan bisnis makanan, desain spanduk tentunya harus memiliki gambar makanan yang kamu jual. Gunakan gambar berkualitas baik agar lebih menarik. Kamu juga bisa menggunakan talet untuk menambah visual spanduk makanan.

Cara membuat spanduk makanan yang menarik

spanduk makanan
spanduk makanan (sumber: freepik)... Selengkapnya

Pilihan warna

Warna dapat menimbulkan suasana hati, menarik perhatian, dan menghasilkan emosi. Penting juga untuk mengetahui bahwa warna tertentu merangsang nafsu makan. Misalnya, warna kuning menimbulkan keceriaan dan kebanyakan orang cenderung memiliki nafsu makan yang baik saat mereka bahagia. Hijau seperti warna salad, mencerminkan perasaan sehat. Oranye seperti wortel, labu, atau jeruk bisa membangkitkan sensasi lapar. Sedangkan warna merah bisa memompa darah dan membuat sensasi lapar semakin terasa.

Font

Font yang rapi dan sederhana adalah yang terbaik. Tapi kamu tetap bisa bermain-main dengan font. Bereksperimenlah dengan tipografi dan temukan yang sesuai dengan kebutuhan dan berikan informasi dengan cara terbaik.

Cara membuat spanduk makanan yang menarik

spanduk makanan
spanduk makanan (sumber: freepik)... Selengkapnya

Informasi yang efektif

Hindari memasukkan banyak informasi pada spanduk makanan. Teks yang padat dapat menyebabkan orang bosan dan enggan untuk membaca lebih lanjut. Cobalah untuk meringkas detailnya dan sejelas dan sesingkat mungkin untuk menghindari membingungkan pembaca.

Buat Penawaran dan Diskon

Membuat promo seperti penawaran dan diskon adalah cara jitu untuk menarik perhatian orang. Untuk mendapatkan hasil maksimal dari penawaran, kamu harus mengetahui target pasar secara tepat. Misalnya, jika restoranmu dekat dengan kantor perusahaan, kamu dapat menawarkan diskon untuk jam makan siang.

Cara membuat spanduk makanan yang menarik

spanduk makanan
spanduk makanan (sumber: freepik)... Selengkapnya

Beri headline menarik

Segera tarik minat pengguna dengan judul yang menarik. Gunakan kata-kata yang persuasif untuk membuat orang penasaran. Gunakan variasi ukuran font dan warna untuk benar-benar memberi penekanan pada promosi.

Kata-kata kreatif

Pengguna tertarik pada kata-kata kreatif seperti "Gratis", "Dijual", "Hanya Hari Ini", dan sebagainya. Gunakan kata-kata menarik yang akan mendukung promosi. Jaga agar pesan tetap pendek dan to the point sambil memberikan informasi yang cukup. Tarik perhatian mereka lalu sampaikan pesan dengan cepat.

Kunci dari spanduk yang menarik

spanduk makanan
spanduk makanan (sumber: freepik)... Selengkapnya

Pastikan desain spanduk makanan terlihat sederhana dan jelas. Kamu harus menyampaikan pesan dalam sekejap ketika calon pelanggan pertama kali melihat spanduk tersebut. Itu hanya bisa terjadi jika desain bebas dari kekacauan beberapa gambar dan elemen lainnya.

Pastikan desainnya koheren dengan citra brandmu secara keseluruhan. Ini berarti kamu harus menggunakan elemen pencitraan merek yang sama dalam spanduk seperti di tempat lain dalam materi pemasaran.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya