Liputan6.com, Jakarta Ratu Felisha cukup populer di era 2000-an. Namanya semakin melambung setelah membintangi sinetron ABG di tahun 2002. Setelah itu, wajah cantiknya wara-wiri menghiasi layar televisi dan bioskop. Selain itu, wanita 39 tahun itu juga kerap membintangi sejumlah judul FTV.
Sempat vakum di dunia hiburan, pemilik nama lengkap Ratu Felisha Renatya itu kembali bermain dalam film layar lebar. Aktris cantik ini menjadi salah satu pemain utama film berjudul 'Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas' yang telah tayang di bioskop sejak 2 Desember kemarin.Â
Baca Juga
Advertisement
Film yang juga dibintangi Reza Rahadian, Ladya Cheryl dan Marthino Lio ini menandai kembalinya Feli ke layar lebar setelah lima tahun. Penampilan Ratu Felisha sendiri sebagai tokoh Jelita cukup mencuri perhatian karena memerankan tokoh yang buruk rupa.
Transformasi karakter Ratu Felisha cukup bikin tercengang, seperti yang telah dirangkum oleh Liputan6.com dari Instagram @allaboutfelisha, berikut ini 6 transformasi Ratu Felisha saat jadi karakter buruk rupa di film 'Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas', Rabu (8/12/2021).
1. Ratu Felisha sempat vakum dari dunia hiburan, kini ia comeback lewat film 'SEPERTI DENDAM, RINDU HARUS DIBAYAR TUNTAS'.
Advertisement
2. Ratu Felisha memerankan tokoh wanita super misterius bernama Jelita.
3. Wanita kelahiran Jakarta, 16 Oktober 1982 ini harus rela wajahnya dimake over jadi buruk rupa untuk memerankan karakter Jelita.
Advertisement
4. Untuk memerankan karakter Jelita, perubahan wajahnya pun cukup bikin tercengang.
5. Film ini diangkat dari judul novel yang sama karya Eka Kurniawan.
Advertisement
6. Jadi bagi yang belum baca novelnya, Jelita akan bikin para penonton bingung karena peran dan kemunculannya serba misterius.
7. Meski wajahnya buruk rupa, namun aura kecantikan dari Ratu Felisha masih begitu kental terasa sepanjang kemunculannya.
Advertisement