12 Manfaat Daun Sirih untuk Tubuh, Kaya Antioksidan

Daun sirih telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional.

oleh Anugerah Ayu Sendari diperbarui 24 Mei 2022, 19:30 WIB
Diterbitkan 24 Mei 2022, 19:30 WIB
Daun Sirih
Daun Sirih (sumber: Wikimedia Commons)

Liputan6.com, Jakarta Manfaat daun sirih telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional. Ada sekitar 100 varietas sirih di dunia. Manfaat daun sirih dapat membantu dalam pengobatan sakit kepala, gatal-gatal, mastitis, sayatan, lecet, sembelit, dan luka lainnya. 

Kandungan vitamin, mineral, dan antioksidannya membuat manfaat daun sirih begitu mengesankan. Manfaat daun sirih memiliki efek positif pada kontrol glukosa darah, kesehatan gigi, penyembuhan luka, dan infeksi virus. Manfaat daun sirih juga berguna untuk kesehatan rambut dan kulit.

Manfaat daun sirih bisa didapat dengan meminum air rebusan, konsumsi suplemen, atau menggunakan produk topikalnya. Berikut manfaat daun sirih, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Selasa(24/5/2022).

Kandungan manfaat daun sirih

Daun Sirih
Daun Sirih (sumber: Wikimedia Commons)

Sirih adalah tanaman merambat dari keluarga Piperaceae seperti lada. Tanaman sirih merupakan tanaman asli Asia Tenggara yang tentunya banyak ditemukan di Indonesia.

Daun sirih dikenal kaya nutrisi seperti tiamin, niasin, riboflavin, vitamin C, karoten dan kalsium. Manfaat daun sirih juga terdiri dari antioksidan, senyawa anti-inflamasi bersama dengan sifat anti-mikroba dan anti-diabetes. Manfaat daun sirih dikatakan berperan dalam mencegah penyakit kardiovaskular, tekanan darah tinggi dan kolesterol tinggi.

Manfaat daun sirih

Daun sirih (iStock)
Daun sirih (iStock)

Atasi gatal kulit

Manfaat daun sirih bisa digunakan untuk mengurangi rasa gatal. Air rebusan sirih juga dapat digunakan untuk mengobati berbagai kondisi kulit, termasuk ketombe, eksim, varises, luka bakar, memar, hingga gigitan serangga. Beberapa penelitian menyatakan sifat antiseptik pada daun sirih lebih baik dari sabun atau produk antiseptik buatan.

Cerahkan kulit

Daun sirih mengandung zat antibakteri dan pencerah kulit. Kandungan ini membantu membersihkan kulit dan menghilangkan noda hitam dan kekusaman. Kandungan antioksidan sirih merah mampu meregenerasi kulit wajah yang rusak akibat polusi dan radikal bebas.

Cegah jerawat

Sirih mengandung tanin, yang memiliki sifat antibakteri dan anti-inflamasi yang kuat. Untuk mencegah jerawat cukup gunakan air rebusan daun sirih sebagai pencuci muka dua kali sehari.

Manfaat daun sirih

Daun Sirih
Daun Sirih (sumber: Wikimedia Commons)

Ringankan batuk

Manfaat daun sirih sudah lama digunakan sebagai obat batuk herbal. Daun sirih dikemas dengan kebaikan antibiotik yang membantu meredakan batuk terus-menerus. Antibiotik dalam daun sirih ini meredakan dahak dan mengurangi peradangan yang disebabkan oleh batuk.

Atasi radang tenggorokan

Selain batuk, manfaat daun sirih juga berguna untuk meredakan radang tenggorokan ringan. Air rebusan daun sirih mengandung antioksidan yang bisa bekerja sebagai antibakteri. Ada pula zat allylpyrocatechol (APC) yang sangat baik untuk kesehatan mulut. Namun sayangnya daun sirih ini hanya efektif mengatasi radang tenggorokan derajat ringan. Jadi, pada kasus berat atau tidak sembuh lebih dari 3 hari, segera hubungi dokter untuk pengobatan ekstra.

Baik untuk kebersihan mulut

Manfaat daun sirih baik digunakan untuk membersihkan mulut dan gigi. Kandungan antiseptiknya mencegah kerusakan gigi dan juga membantu menjaga kesehatan gigi dan gusi. Daun sirih mengandung banyak agen antimikroba, yang secara efektif memerangi sejumlah bakteri yang tinggal di mulut yang memicu masalah gigi berlubang, plak dan kerusakan gigi.

Manfaat daun sirih

Waspada! Diabetes Kini Mulai Serang Anak-Anak, Ini Penyebabnya
Dokter temukan kasus diabetes melitus tipe 2 pada anak-anak. Ketahui penyebabnya. (pexels/artempodrez).

Mengelola diabetes

Manfaat daun sirih merah dapat menurunkan kadar glukosa darah. Mereka mengandung molekul aktif yang disebut tanin yang memiliki sifat antidiabetes. Alkaloid sirih dapat menurunkan kadar glukosa darah dengan menghambat penyerapan glukosa di usus. Daun ini juga mengandung berbagai polifenol yang memiliki potensi antioksidan yang sangat baik. Molekul-molekul ini melindungi sel-sel pankreas dari kerusakan radikal bebas. Namun, konsumsi rebusan daun sirih untuk diabetes ini perlu mendapat persetujuan dari dokter.

Antiseptik alami

Daun sirih memiliki sifat antiseptik yang luar biasa karena kaya akan polifenol terutama chavicol yang menawarkan perlindungan ganda dari kuman. Hal ini juga digunakan secara luas dalam mengobati radang sendi dan orkitis. Sifat anti-jamurnya yang luar biasa memberikan bantuan instan dari infeksi jamur.

Mempercepat penyembuhan luka

Manfaat daun sirih bisa membantu mempercepat pertumbuhan luka. Daun sirih mengandung polifenol yang memiliki sifat antioksidan. Ini pada akhirnya mampu mempercepat pertumbuhan luka. Air rebusan daun sirih juga membantu individu untuk memiliki kulit mulus bebas jerawat.

Manfaat daun sirih

Masker Rambut
Ilustrasi wanita sedang melakukan hair treatment. Photo by Lindsay Cash on Unsplash

Sehatkan rambut

Kandungan antioksidan pada sirih juga dapat meningkatkan kesehatan rambut dan mengobati kekurangan nutrisi yang dapat membahayakan kesehatan rambut. DKarena rambut secara teratur terpapar sinar matahari dan polusi, rambut terus dibombardir dengan radikal bebas. Antioksidan dapat mengatasi ini, melindungi folikel rambut yang lembut, dan mencegah rambut rontok yang disebabkan oleh stres oksidatif.

Hilangkan bau badan

Manfaat daun sirih yang paling sering digunakan adalah untuk menghilangkan bau badan. Air rebusan daun sirih bisa digunakan untuk membasuh tubuh. Mengonsumsinya juga bisa membantu mengurangi bau badan.

Hilangkan bau mulut

Daun sirih juga efektif mengatasi bau mulut. Ini berkat kandungan eugenol dan capitol. Sifat antiseptik pada sirih ampuh membunuh bakteri mulut. Berkumur dengan air rebusan daun sirih mampu membunuh bakteri penyebab bau mulut.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya