Viral Pria Ini Pelihara Kanguru Mini Asal Papua, Mirip Tikus Nurut Seperti Kucing

Kanguru mungil yang bikin netizen penasaran.

oleh Ibrahim Hasan diperbarui 28 Jan 2023, 07:00 WIB
Diterbitkan 28 Jan 2023, 07:00 WIB
Lau Lau Papua
Viral Pria Ini Pelihara Kanguru Mini Asal Papua (Sumber: TikTok@..aaa_03)

Liputan6.com, Jakarta Memelihara hewan di rumah memang menyenangkan. Selain sebagai pelepas penat, hewan peliharaan menjadi teman di kala tak ada keluarga lain di rumah. Kucing, anjing, hingga burung jadi hewan peliharaan favorit masyarakat Tanah Air. Namun seperti apa rasanya jika memelihara seekor kanguru mini.

Benar saja, lewat sebuah video di TikTok akun @..aaa_03 yang viral, seorang pria menunjukkan kanguru versi mini yang terlihat menggemaskan. Berbeda dari kanguru Australia yang badannya bisa menyamai orang dewasa, kanguru mini asal Papua ini dikenal dengan nama Lau Lau. Tubuhnya mungil, mirip tikus namun bisa nurut layaknya seekor kucing

Video yang tayang di beranda TikTok itu lantas memicu penasaran dari netizen. Seekor Lau Lau atau kanguru mini itu terlihat aneh dijadikan hewan peliharaan.Video yang sudah ditonton lebih dari 2.7 juta kali itu memperlihatkan kanguru mungil itu terlihat menggemaskan bermain dengan pemiliknya. Melompat-lompat layaknya kanguru Australia. 

Lewat akun yang sama, pemilik kanguru mini itu kerap membagikan kegiatan merawat hewan endemik asal Papua itu. Tak seperti kanguru Australia yang dilindungi, populasi Lau Lau kanguru mini asal Papua disebut masih stabil. Bahkan masyarakat setempat masih menjadikannya santapan. 

Berikut Liptan6.com merangkum Lau Lau yang dijadikan hewan peliharaan melansir dari berbagai sumber, Jumat (27/1/2023).

Tubuh Mirip Tikus, Nurut Seperti Kucing

Lau Lau Papua
Viral Pria Ini Pelihara Kanguru Mini Asal Papua (Sumber: TikTok@..aaa_03)

Jika anjing dan kucing disayang berkat tingkahnya yang menggemaskan, tak kalah dengan Lau Lau. Lewat video yang diunggah aku Tik Tok @..aaa_03, kanguru mini itu terlihat tak bisa lepas dari pemiliknya, kanguru mini yang punya warna cokelat kehitaman itu tampak ingin bermain. 

Melansir dari Regional Liputan6.com, Misool, merupakan salah satu pulau di Kepulauan Raja Ampat, Provinsi Papua Barat adalah habitat alami bagi salah satu dari 15 jenis kanguru yang ada di Papua. Masyarakat setempat menyebutnya lau-lau, yang dalam bahasa Latin dinamakan Dorcopsis veterum.

Lewat video yang terpisah, tak sedikit netizen yang mengira Lau Lau bentuknya mirip tikus. Kanguru mini tersebut terlihat lahap menyantap dedaunan kangkung yang jadi favoritnya. Mengingat hewan ini tergolong herbivora. 

Kanguru di Papua memiliki dua jenis utama, yaitu kanguru pohon dan kanguru tanah. Kanguru tanah Papua memiliki karakteristik morfologi yang sama persis dengan Australia, yaitu tungkai kaki belakang yang sangat besar dan ekor yang panjangnya hampir sepertiga ukuran tubuhnya yang mengecil di bagian ujung ekor.

Reaksi Penasaran Netizen

Lau Lau Papua
Viral Pria Ini Pelihara Kanguru Mini Asal Papua (Sumber: TikTok@..aaa_03)

Sama seperti kanguru yang dikenal di Australia, Lau Lau punya mata yang besar. Telinganya menjuntai ke atas dengan moncongnya yang panjang. Tak hanya itu, panjang ekornya hampir menyamai panjang tubuhnya. Tak sedikit netizen yang penasaran penampakan hewan peliharaan unik ini. 

 

“tikus ngadek opo kangguru iku,” kepo akun @duhcepirit.

Lao lao 😂 banyak banget emg sih bang kalau mau senter malam 😂 salam dri sorong papua Barat,”  komentar akun @hendroprasetyo25

“Mini kanguru,” kata akun @mury92.

“di papua namanya lao lao, disana bahkan dikonsumsi, berburunya tiap malam,” terang akun  @riswabastiantoro.

“daripada mati bang, kasian masih kecil, karena induknya udah mati. kenapa yg di cari yg pelihara?? padahal disini klo pas ada acara adat sering diburu,” ungkap pengunggah video kanguru mini. 

 

 

 

 

Lau Lau Papua
Viral Pria Ini Pelihara Kanguru Mini Asal Papua (Sumber: TikTok@..aaa_03)
Lau Lau Papua
Viral Pria Ini Pelihara Kanguru Mini Asal Papua (Sumber: TikTok@..aaa_03)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya