57 Ucapan Ultah Islami untuk Anak, Penuh Harapan dan Doa Kebaikan

Ucapan ultah Islami untuk anak hendaknya memuat doa untuk memohon kepada Allah SWT anak senantiasa diberi rahmat dan kebaikan.

oleh Mabruri Pudyas Salim diperbarui 15 Jun 2023, 19:15 WIB
Diterbitkan 15 Jun 2023, 19:15 WIB
Wanita Rayakan Ultah Seorang Diri, Aksi Pelayan dan Pengunjung Restoran Buat Haru
Ilustrasi ulang tahun (pexels.com/fotografierende)

Liputan6.com, Jakarta Dalam ajaran Islam, tidak ada dalil atau nash yang memerintahkan atau melarang merayakan ulang tahun. Dengan kata lain, merayakan ulang tahun diperbolehkan dengan catatan bahwa hari ulang tahun dijadikan sebagai momen bersyukur dan introspeksi. Artinya, hukum merayakan ulang tahun adalah boleh. 

Dengan begitu, kita sebagai orang tua juga diperkenankan untuk membuat perayaan ulang tahun untuk anak dan memberikan ucapan ultah Islami untuk anak. Namun penting untuk ditekankan bahwa perayaan ulang tahun tidak boleh bertentangan dengan syariat.

Adapun yang dimaksud tidak bertentangan dengan syariat adalah tidak mengandung unsur kemaksiatan, pesta minuman keras, tindakan pemborosan dan menyamai kebiasaan Barat atau non-muslim dalam perayaannya seperti menyalakan dan meniup lilin, serta memasang gambar maupun patung di tengah-tengah kue tart.

Dari penjelasan tersebut, sebagai orang tua tetap diperbolehkan untuk memberi ucapan ultah Islami untuk anak. Ucapan ultah Islami untuk anak hendaknya memuat doa untuk memohon kepada Allah SWT anak senantiasa diberi rahmat dan kebaikan, serta petunjukan agar tumbuh menjadi anak yang saleh dan cerdar.

Bagi orang tua yang anaknya akan segera berulang tahun, berikut adalah kumpulan ucapan ultah Islami untuk anak, seperti yang telah dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Kamis (15/6/2023).

Ucapan Ultah Islami untuk Anak Penuh Doa

1. "Selamat ulang tahun, anakku yang tercinta. Semoga kamu tumbuh menjadi anak yang baik, cerdas, dan menjadi kebanggaan bagi ayah dan ibu. Kami sangat mencintaimu. Selamat ulang tahun, nak. Semoga dengan bertambahnya usiamu, semakin kuatlah imanmu kepada Allah SWT, dan semoga Allah selalu merahmatimu."

2. "Putriku yang paling indah, semoga dengan bertambahnya usiamu ini, kamu semakin dewasa, cantik, dan taat kepada-Nya."

3. "Selamat ulang tahun yang ke [masukkan usia]! Kamu adalah anak yang luar biasa dan kami sangat bangga dengan semua prestasi yang telah kamu raih tahun lalu. Kami berharap impianmu menjadi kenyataan di tahun-tahun mendatang yang indah. Selamat ulang tahun!"

4. "Selamat ulang tahun, sayang. Tak terasa kamu semakin dewasa. Semoga dengan bertambahnya usiamu, kamu semakin baik dan bahagia. Bunda dan ayah berharap agar kamu menjadi anak yang taat kepada Allah SWT dan Rasul-Nya, berbakti kepada kedua orang tua, dan memiliki persahabatan yang baik dengan teman-temanmu. Amin."

5. "Selamat ulang tahun, anakku yang tercinta. Semoga panjang umur, menjadi anak yang cerdas, dan berbakti kepada orang tua. Ibu akan selalu menyayangimu."

6. "Selamat ulang tahun, anakku yang tercinta, (nama). Selamat atas bertambahnya usiamu. Aku mendoakan agar hidupmu dipenuhi kebaikan dan berkah. Semoga kita tetap menjadi sahabat baik di dunia maupun di akhirat."

7. "Barakallah fii umrik, anakku. Tak terasa kamu semakin dewasa dan matang. Doaku khusus untukmu adalah agar kita selalu menjadi anak yang saleh. Amin."

8. "Semoga Allah memberkahi usiamu. Doa kami agar umurmu penuh berkah, membawa kebaikan bagi semua orang, dan menjadi kesempatan untuk lebih giat beribadah. Selamat ulang tahun, nak. Ayah dan ibu berharap engkau dapat menjadi seperti yang kami harapkan."

9. "Selamat ulang tahun, Nak! Semoga engkau menjadi pribadi yang lebih baik, lebih saleh, dan menjadi kebanggaan bagi kami berdua. Doa tulus dari ayah dan bunda selalu menyertaimu."

10. "Semoga Allah memberkahi anakku. Semoga keberkahan mengiringi setiap langkah hidupmu. Jadikan impian dan harapanmu sebagai motivasi untuk belajar dengan rajin. Doaku akan selalu mendampingi setiap langkahmu!"

Ucapan Ultah Islami untuk Anak Penuh Harapan

Ilustrasi kue ulang tahun
Ilustrasi kue ulang tahun. (Photo Copyright by Freepik)

11. "Selamat ulang tahun, jagoan kecilku. Jadilah anak yang saleh, cerdas, dan membanggakan. Ayah dan ibu sangat mencintaimu. Selamat ulang tahun, Nak. Semoga dengan bertambahnya usiamu, semakin bertambah pula ketakwaanmu kepada Allah SWT, dan semoga Allah selalu melimpahkan kasih sayang-Nya padamu."

12. "Semoga Allah memberkahi usiamu, Nak. Semoga Allah memberkahi sisa umurmu agar engkau dapat menjadi pribadi yang lebih baik, lebih saleh, dan lebih beruntung di tahun-tahun mendatang. Jangan lupa beribadah dan mendoakan ayah dan bundamu setiap waktu."

13. "Selamat ulang tahun untuk anak kesayangan papa dan mama. Meskipun kami tidak dapat memberikan hadiah fisik, kami akan selalu mendoakanmu. Kami berdoa agar Allah selalu melindungimu dan mewujudkan semua cita-citamu."

14. "Semoga Allah memberkahi anak tampanku. Semoga keberkahan selalu menyertai setiap tahapan hidupmu. Jadikan impian dan harapanmu sebagai motivasi untuk belajar dengan giat. Doa kami akan selalu mendampingi setiap langkahmu!"

15. "Selamat ulang tahun, Nak! Semoga engkau menjadi pribadi yang lebih baik, lebih sholeh, dan menjadi kebanggaan bagi kami berdua. Doa tulus dari ayah dan bunda selalu menyertaimu."

16. "Semoga Allah memberkahi usiamu, Sayang. Semoga hidupmu dipenuhi dengan berkah dan segala urusanmu dilancarkan."

17. "Selamat ulang tahun, Jagoan Bunda. Semoga engkau menjadi anak yang hebat, mendapatkan ilmu yang bermanfaat di sekolah, dan mencapai prestasi yang baik. Semoga Allah senantiasa melimpahkan rahmat dan karunia-Nya agar engkau tetap menjadi anak yang sholeh."

18. "Semoga Allah memberkahi usiamu, anak papa dan mama! Semoga engkau selalu dianugerahi kebahagiaan dan kebaikan setiap hari di masa depan."

19. "Selamat ulang tahun, Nak. Maafkan ibu yang tidak dapat memberikan apapun untukmu. Mainan, makanan, atau kue, semuanya tidak ada pada hari spesial ini dalam hidupmu. Namun, ibu selalu mendoakan agar suatu hari nanti engkau dapat mewujudkan impianmu."

20. "Ya Allah, jadikanlah anak-anak kami sebagai anak-anak yang saleh dan taat kepada-Mu, mencintai Rasul-Mu, dan berbakti kepada kedua orang tua mereka."

Ucapan Ultah untuk Anak agar Menjadi Saleh

Ilustrasi Ulang Tahun
Ilustrasi ulang tahun, happy birthday (Photo by Jon Tyson on Unsplash)

21. "Senyum dan kebahagiaanmu membuat kami semakin kuat. Dengan bertambahnya usiamu, semoga engkau semakin cerdas dan semakin membuat kami bahagia. Kami akan memberikan yang terbaik untukmu. Selamat ulang tahun untuk anakku."

22. "Barakallah fii umrik, anak ayah dan bunda yang paling tampan! Semoga pada hari yang penuh kebahagiaan ini, engkau selalu diberikan umur panjang, kesehatan, iman, dan taqwa. Semoga engkau kelak menjadi anak yang sholeh, berguna bagi agama, bangsa, dan negara."

23. "Selamat ulang tahun, Nak. Usiamu bertambah satu tahun. Bertambah pula tanggung jawabmu untuk belajar dengan lebih rajin lagi."

24. "Selamat milad, anakku. Semoga engkau dapat menjadi pribadi yang lebih bertakwa, diberikan rezeki yang berlimpah, dan selalu dilindungi di dunia dan akhirat."

25. "Selamat ulang tahun! Semoga di usiamu saat ini, engkau diberkahi dengan umur yang penuh berkah dan segala cita-citamu terwujud."

26. "Barakallahu fii umrik, semoga di usiamu saat ini, engkau diberkahi oleh Allah SWT. Selamat ulang tahun yang penuh berkah."

27. "Barakallah fii umrik, semoga Allah memenuhi hidupmu dengan momen-momen bahagia yang tak terhingga, kejutan indah yang tak terhitung, dan kesuksesan tanpa batas! Selamat ulang tahun."

28. "Selamat ulang tahun, pahlawan Ayah dan Bunda. Semoga engkau menjadi anak yang luar biasa. Semoga Allah senantiasa melimpahkan rahmat dan karunia-Nya agar engkau selalu menjadi anak yang saleh."

29. "Selamat Milad, Putraku yang tampan. Semoga engkau menjadi pribadi yang lebih taqwa. Semoga engkau selalu diberkahi dengan rezeki yang berlimpah serta keselamatan di dunia dan akhirat."

30. "Engkau adalah seorang anak yang luar biasa dan kami sangat bangga dengan semua pencapaianmu tahun lalu. Di sini untuk tahun yang indah di masa depan, kami berharap semua impianmu menjadi kenyataan!"

Ucapan Ultah Islami untuk Anak agar Semakin Dewasa

Ilustrasi ulang tahun, diri sendiri
Ilustrasi ulang tahun, diri sendiri. (Photo by cottonbro studio: https://www.pexels.com/photo/woman-looking-at-falling-confetti-3419692/)

31. "Mabruk fi waladik annallaha yaj'aluhu waladan sholihan barron li walidayhi. Keberkahan untukmu, wahai anakku. Semoga Allah menjadikanmu anak yang saleh dan berbakti kepada orangtua."

32. "Selamat ulang tahun untuk bintang kecil di keluarga kami yang paling bersinar. Sejak engkau lahir, keluarga kita menjadi penuh cinta dan kebahagiaan. Selamat ulang tahun, anakku. Nikmatilah kebahagiaan di hari ini!"

33. "Selamat ulang tahun, sang buah hati. Semoga saat engkau tumbuh besar, engkau menjadi anak yang saleh, penuh kasih kepada orang tua, dan taat beragama."

34. "Tak terasa engkau semakin besar sekarang. Selamat ulang tahun kepada anak yang tampan dan cerdas. Papa dan Mama berharap engkau mampu mencapai cita-citamu. Semoga selalu diberi kesehatan dan umur yang panjang. Selamat dalam segala hal."

35. "Ya Allah, berikanlah umur yang panjang dan penuh berkah bagi anak kami, dan jadikanlah dia manusia yang bermanfaat bagi umat yang banyak di masa yang akan datang."

36. "Barakallah fii umrik, anak papa dan mama! Semoga engkau selalu diberikan kebahagiaan dan kebaikan setiap hari di masa depan."

37. "Semoga dengan bertambahnya usia, engkau menjadi individu yang mulia, semakin dikasihi oleh Allah SWT, dan mencintai Allah SWT. Semoga umurmu penuh berkah, pahalamu bertambah, dan segala urusanmu dipermudah oleh Allah SWT."

38. "Selamat ulang tahun untuk anak Mama dan Papa yang berani. Teruslah menjadi anak yang selalu membuat kami bahagia dengan kehadiranmu di keluarga kecil kita. Kami akan berusaha terus membuatmu bahagia, Nak. Kami sangat mencintaimu, jagoan Mama dan Papa."

39. "Selamat ulang tahun. Hari yang bahagia. Semoga sukses dan tetap sehat selalu."

40. "Selamat merayakan hari ulang tahun, Sayang. Semoga tetap kuat, sabar, dan tabah dalam menghadapi kehidupan."

Uncapan Ultah Islami untuk Anak agar Selalu Sehat

Ilustrasi Ulang Tahun
Ilustrasi ulang tahun. (Gambar oleh usman zahoor dari Pixabay)

41. "Barakallah fii umrik, Sayang. Semoga hidupmu penuh berkah dan segala urusanmu lancar."

42. "Selamat ulang tahun. Selamat berbahagia. Semoga hari ini menjadi awal perjalananmu yang membawa cita-cita setinggi langit."

43. "Putraku tercinta, Selamat ulang tahun. Semoga umur panjang, kesehatan sempurna, dan selalu taat pada perintah Allah SWT. Amin."

44. "Selamat ulang tahun anakku yang tampan. Ayah dan ibu berharap semakin bertambahnya usiamu, semakin matanglah kedewasaanmu. Tetaplah semangat dalam mengejar impian dan cita-citamu."

45. "Untuk putraku tersayang yang merayakan ulang tahun ini. Ibu memberikan hadiah terbaik untukmu dengan sengaja. Semoga kamu menyukainya. Harapan ibu adalah agar kamu semakin tampan, baik, dan cerdas dalam kehidupan ini."

46. "Sekarang usiamu kembali bertambah dan kamu menjadi pribadi yang lebih pintar. Semoga di usiamu yang sekarang, engkau selalu diberi kebahagiaan dan terus membanggakan keluarga."

47. "Anakku tercinta, hari ini engkau semakin dewasa. Jadilah bahagia setiap hari. Kami akan selalu menjaga dan mencintaimu sepanjang waktu. Selamat Ulang Tahun. Semoga engkau memiliki umur panjang."

48. "Selamat ulang tahun Nak! Semoga engkau menjadi lebih baik, lebih saleh, dan bisa menjadi kebanggaan bagi kami berdua. Doa tulus ayah bunda menyertai langkahmu."

49. "Barakalloh anakku. Semoga keberkahan menyertai perjalanan usiamu. Jadikan mimpi dan harapanmu sebagai pemacu untuk semakin giat belajar. Doaku menyertai setiap langkahmu!"

50. "Selamat ulang tahun jagoan Bunda, semoga kamu menjadi anak yang hebat, di sekolah mendapatkan ilmu yang bermanfaat dan mendapatkan prestasi yang baik. Semoga Allah selalu melimpahkan rahmat dan karunia-Nya agar kamu senantiasa menjadi menjadi anak saleh."

Ucapan Ultah Islami untuk Anak agar Diberi Barokah

Ilustrasi ucapan ulang tahun
Ilustrasi ucapan ulang tahun. (Photo by Raychan on Unsplash)

51. "Selamat ulang tahun putra ayah, semoga dengan bertambah usiamu semakin ganteng, semakin dewasa, semakin taat kepada Allah SWT ya."

52. "Selamat ulang tahun anakku, semangat hidupku. Semoga menjadi anak yang berbakti dengan orang tua, menjadi anak yang saleh dan selalu dilindungi oleh Tuhan. Aamiin."

53. "Selamat ulang tahun jagoan kecilku. Jadilah anak yang saleh, pintar, dan membanggakan. Ayah dan ibu sangat menyayangimu. Selamat ulang tahun, nak. Semoga dengan bertambahnya usiamu ini, bertambah pula ketakwaanmu kepada Allah SWT, semoga Allah juga selalu menyayangimu."

54. "Barakallah fii umrik, Nak. Semoga Allah memberkahi sisa umurmu sehingga engkau dapat menjadi pribadi yang lebih baik, lebih saleh, dan lebih beruntung di tahun-tahun yang akan datang. Jangan lupa ibadah dan doakan ayah bundamu di setiap waktu."

55. "Happy birthday untuk putraku tercinta, tetaplah menjadi yang terbaik dan jadilah anak yang berbakti kepada orang tua. Semoga Allah memberikan kemudahan dalam mengejar cita-citamu."

56. "Barakallah fii umrik. Semoga umur anakku adalah umur yang berkah, umur yang membawa kebaikan untuk semua. Serta umur yang menjadi kesempatan untuk gemar beribadah. Selamat ulang tahun nak. Jadilah seperti yang ayah dan ibu harapkan."

57. "Selamat ulang tahun anakku yang ganteng. Selamat tambah tua. Semoga semakin bertambah usia, bertambah pula kedewasaanmu. Tetap semangat dalam meraih impian dan cita-cita."

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya