Liputan6.com, Jakarta Marah adalah ekspresi yang wajar ditunjukkan oleh seseorang ketika merasa mendapatkan perlakuan tidak semestinya dari orang lain. Terkadang ekspresi ini dapat membuat seseorang tampak sangat menakutkan. Beberapa orang dapat memiliki ekspresi marah yang meledak-ledak seperti kembang api di tahun baru. Beberapa orang lainnya memiliki ekspresi marah sebaiknya, diam seribu bahasa.Â
Setiap orang memang memiliki cara mengungkapkan kemarahan yang berbeda-beda. Dalam konteks astrologi, zodiak telah sejak lama dikaitkan dengan karakteristik emosional setiap individu. Ada 5 zodiak yang diklaim memiliki ekspresi marah paling membuat orang di sekitarnya ngeri.
Meski begitu, zodiak bukanlah faktor tunggal yang menjadi penentu bagaimana cara individu marah. Pengertian, komunikasi, dan empati selalu penting dalam mengatasi konflik dengan siapa pun, terlepas dari zodiak mereka. Berikut 5 zodiak paling menakutkan saat marah yang Liputan6.com rangkum dari laman themindsjournal.com, Rabu (11/10/2023).
Advertisement
1. Scorpio (23 Oktober - 21 November) Inferno Intens
Tidak ada yang seperti Scorpio ketika mereka marah. Individu dengan zodiak Scorpio dikenal sebagai sosok paling misterius dalam zodiak. Tapi ketika kemarahan memenuhi seorang Scorpio, mereka meledak seperti gunung berapi. Scorpio adalah zodiak yang benar-benar tidak boleh dianggap enteng ketika marah.
Pada fase awal, Scorpio hanya akan diam saat mulai merasa tidak diperlakukan semestinya. Tetapi hati-hati, itu hanya permulaan, ketika mereka benar-benar marah, kemarahan mereka mengalir seperti magma mendidih. Seorang scorpio juga dapat menjadi sosok yang sangat tajam ketika balas dendam.Â
2. Aries (21 Maret - 19 April) Kilatan Berkobar
Aries adalah zodiak yang impulsif dan energik. Mereka tidak memiliki kesabaran untuk menahan kemarahan mereka, dan ketika dipicu, reaksi mereka dapat cepat dan ganas. Dalam sekejap, Aries dapat beralih dari kondisi tenang menjadi mode pertempuran.Â
Meskipun Aries tidak suka menyimpan dendam, kekuatan ledakan amarahnya dapat membuat siapa pun yang berada di sekitarnya merasa ketakutan. Keuntungannya, kemarahan Aries cenderung mereda dengan cepat, jadi cukup berikan mereka waktu sebentar untuk meredakan diri.
Advertisement
3. Leo (23 Juli - 22 Agustus) Raja yang Mengaum
Leo dikenal sebagai pribadi yang bangga dan percaya diri, sehingga mereka tidak akan mentolerir perlakuan yang merendahkan harga diri mereka. Ketika harga diri Leo terluka, akan terdengar raungan lantang yang menggetarkan siapapun yang ada di sekitarnya.
Leo adalah pribadi dengan harga diri yang sangat tinggi, apabila ini terluka ledakan amarah akan terjadi secara luar biasa. Namun Leo sebenarnya memiliki hati yang lembut, mereka dapat ditenangkan dengan pujian dan pengakuan.Â
4. Taurus (20 April - 20 Mei) Banteng MarahÂ
Taurus dikenal sebagai tanda yang tenang dan sabar. Tetapi ketika batas toleransinya dilanggar, alasan kenapa zodiak ini disimbolkan oleh banteng akan dipahami dengan cepat. Taurus memberikan peringatan yang jelas sebelum kemarahan mereka mencapai puncaknya.Â
Ketika melihat ketegangan di wajah seorang Taurus sebaiknya segera menjauh darinya. Saat kemarahan Taurus mencapai puncaknya, mereka bisa menjadi sangat kuat dan sulit dihentikan.
5. Cancer (21 Juni - 22 Juli) Gelombang Tsunami
Meskipun Cancer mungkin tidak tampak seperti zodia pemarah, mereka adalah salah satu tanda paling emosional dalam zodiak. Ketika mereka marah atau terluka, kemarahan mereka mungkin dimulai sebagai kekesalan kecil, tetapi jika tidak ditangani dengan baik, bisa berkembang menjadi kemarahan besar.Â
Cancer dikenal sebagai pribadi yang moody, kemarahan mereka seperti gelombang pasang yang meluas. Pastikan untuk memeriksa suasana hati mereka sebelum berurusan dengan seorang Cancer.
Â
Advertisement