5 Resep Olahan Kepala Kambing yang Menggugah Selera, Enak dan Tidak Prengus

Mengolah kepala kambing sebagai bahan masakan memang tidak semudah mengolah daging kambing pada umumnya.

oleh Mabruri Pudyas Salim diperbarui 20 Jun 2024, 12:00 WIB
Diterbitkan 20 Jun 2024, 12:00 WIB
Hanya dengan 1 Alat, Begini Cara Simpel Bersihkan Kepala Kambing Sebelum Dimasak
Hanya dengan 1 Alat, Begini Cara Simpel Bersihkan Kepala Kambing Sebelum Dimasak (Instagram/@deteksi)

Liputan6.com, Jakarta Mengolah kepala kambing sebagai bahan masakan memang tidak semudah mengolah daging kambing pada umumnya. Salah satu kendala yang sering dihadapi adalah bau prengus yang kuat. Oleh karena itu, membersihkan kepala kambing dengan benar menjadi langkah penting sebelum memasaknya. Berikut adalah cara membersihkan kepala kambing yang dapat diikuti.

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah merebus telinga kambing dalam air mendidih selama sekitar dua menit. Setelah itu, bulu pada telinga kambing dapat dihilangkan sepenuhnya dengan menggunakan sendok makan. Ulangi proses ini untuk kedua telinga kambing.

Selanjutnya, bagian depan kepala kambing yang meliputi mulut hingga hidung, yang dikenal sebagai moncong, juga perlu dibersihkan. Caranya adalah dengan mencelupkan moncong tersebut ke dalam air mendidih selama dua menit, kemudian mengeroknya menggunakan sendok makan.

Tahap selanjutnya adalah membersihkan bagian belakang kepala kambing dengan metode yang sama seperti pada bagian kepala lainnya. Namun, perlu diperhatikan bahwa tanduk kambing tidak termasuk dalam bagian ini dan akan dibersihkan menggunakan cara yang berbeda. Apabila seluruh bagian kepala kambing sudah dicukur hingga bersih, maka tanduk kambing perlu dicabut. Rendam tanduk kambing dalam air mendidih selama dua menit, lalu ketuk tanduk kambing dengan pisau sampai terlepas.

Setelah mengikuti langkah-langkah membersihkan kepala kambing dengan benar, kepala kambing telah bebas dari bulu dan tanduk sehingga siap untuk diolah menjadi masakan lezat seperti gulai kepala kambing. Berikut adalah aneka resep olahan kepala kambing, seperti yang sudah dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Kamis (20/6/2024).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Resep Gulai Kepala Kambing

Gulai kepala kambing merupakan salah satu hidangan tradisional Indonesia yang memiliki rasa yang kaya dan lezat. Dalam resep gulai kepala kambing ini, bahan utama yang digunakan adalah kepala kambing yang segar dan berkualitas. Untuk membuat gulai kepala kambing, simak petunjuk resep berikut ini.

Bahan-Bahan:

  • 1 kepala kambing
  • 700 ml santan kental
  • air secukupnya

Bumbu Halus:

  • 10 buah cabai merah
  • 10 siung bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • 5 buah cabai rawit
  • 4 butir kemiri
  • 2 cm jahe
  • 1 sdt jintan sangrai
  • 1 sdt ketumbar
  • 1 sdt merica butir
  • 1 sdt kunyit bubuk (2-3 cm kunyit segar)

Bumbu Utuh:

  • 4 lembar daun salam
  • 5 lembar daun jeruk
  • 2 batang serai
  • 3 cm jahe
  • 1/2 butir pala
  • 1 buah kembang lawang
  • 7 buah cengkeh
  • 4 buah kapulaga
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • garam dan gula secukupnya

Cara Membuat:

  1. Bakar kepala kambing hingga rambutnya habis. Kemudian gosok dan cuci kepala kambing tersebut hingga bersih.
  2. Rebus kepala kambing dalam air selama 30 menit. Setelah itu, tiriskan dan buang air rebusan pertama.
  3. Belah kepala kambing dan bersihkan sisa kotoran yang ada di dalam mulut dan telinga kambing. Cuci kepala kambing kembali hingga bersih.
  4. Rebus kepala kambing kembali dalam air hingga empuk. Setelah empuk, tiriskan kepala kambing dan potong-potong dagingnya. Kupas lidah dan buang air rebusan kedua.
  5. Rebus air lagi dengan potongan jahe yang sudah digeprek. Jika ingin cepat empuk, bisa menggunakan presto untuk mempercepat proses perebusan.
  6. Tumis bumbu halus hingga matang. Bumbu halus terdiri dari bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit, merica, ketumbar, dan garam secukupnya.
  7. Setelah bumbu halus matang, masukkan serai, salam, daun jeruk, lengkuas, pala, bunga lawang, cengkih, dan kapulaga ke dalam tumisan bumbu. Tumis hingga semua aroma bumbu rempahnya keluar.
  8. Masukkan tumisan bumbu ke dalam panci yang berisi daging kambing yang telah direbus sebelumnya. Aduk hingga tercampur merata.
  9. Masak gulai kepala kambing hingga kuahnya mengental. Pada tahap ini, tambahkan kaldu bubuk, garam, dan gula secukupnya sesuai dengan selera.
  10. Tuangkan santan ke dalam panci dan masak gulai hingga kuahnya mengental dan gurih.
  11. Jika sudah matang dan kuah telah mengental, angkat gulai kepala kambing dari api.
  12. Gulai kepala kambing siap disajikan. Nikmati gulai ini dengan nasi putih hangat dan dilengkapi dengan sambal sebagai pelengkap. Selamat mencoba!

Resep Tongseng Kepala Kambing

Resep tongseng sapi tanpa santan. (dok. Cookpad @dpmentari)
Resep tongseng kepala kambing. (dok. Cookpad @dpmentari)

Resep tongseng kepala kambing adalah hidangan yang menggunakan kepala kambing sebagai bahan utamanya. Hidangan ini terkenal dengan rasa gurih dan lezatnya serta kaya akan rempah-rempah. Berikut adalah cara membuat resep tongseng kepala kambing yang bisa Anda coba di rumah.

Bahan:

  • 1 buah kepala kambing
  • Bumbu untuk Merebus Kepala Kambing:
  • 3 lembar daun salam
  • 5 lembar daun salam
  • 2 batang serai
  • 3 ruas jari lengkuas
  • 2 ruas jari jahe
  • Garam, secukupnya

Bumbu Tongseng:

  • 5 siung bawang putih
  • 10 butir bawang merah
  • 1 ruas jari kunyit
  • 1 ruas jari jahe
  • 10 butir cabai rawit
  • ½ sdt merica dan lada bubuk
  • 1 batang serai, memarkan
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun salam
  • 2 ruas jari lengkuas, memarkan
  • Garam, gula dan penyedap masakan, secukupnya
  • Buah tomat, kubis dan wortel, secukupnya jika suka
  • Kecap manis, secukupnya
  • Minyak, secukupnya untuk menumis bumbu

Cara Membuat:

  1. Pertama-tama, bersihkan kepala kambing dengan baik. Bakar bagian luarnya agar bulu-bulunya hilang. Setelah itu, bersihkan kepala kambing dengan cara mencucinya menggunakan air mengalir.
  2. Setelah kepala kambing bersih, rebus air secukupnya hingga mendidih. Masukkan kepala kambing yang telah dibersihkan ke dalam air mendidih tersebut.
  3. Rebus kepala kambing selama 2 jam atau hingga empuk. Perhatikan agar api tidak terlalu besar sehingga kepala kambing akan matang secara merata.
  4. Sementara kepala kambing direbus, kita dapat mempersiapkan bumbu rebusan untuk mengatasi bau amis atau prengus pada kepala kambing. Haluskan bumbu seperti bawang putih, bawang merah, cabai, kunyit, jahe, serta merica dan lada.
  5. Tumis bumbu yang telah dihaluskan dengan sedikit minyak hingga harum. Tambahkan daun salam, daun jeruk, dan lengkuas. Aduk rata dan tumis kembali hingga harum.
  6. Setelah itu, tambahkan sedikit air ke dalam tumisan bumbu. Kemudian masukkan daging dan kulit kepala kambing yang telah terpisah dari tulangnya. Aduk rata bersama bumbu agar bumbu meresap ke dalam daging kepala kambing.
  7. Tambahkan garam, gula, dan penyedap secukupnya untuk memberikan cita rasa yang pas. Jangan lupa untuk juga menambahkan potongan tomat, kubis, dan wortel secukupnya ke dalam tongseng kepala kambing. Aduk rata semua bahan agar bumbu merata.
  8. Masak semua bahan hingga matang. Terakhir, tambahkan kecap secukupnya dan aduk rata.
  9. Koreksi rasa tongseng kepala kambing yang telah matang tersebut. Jika sudah sesuai dengan selera, angkat dan sajikan tongseng kepala kambing dengan nasi putih hangat.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat mencoba membuat tongseng kepala kambing yang lezat di rumah. Selamat mencoba dan semoga berhasil! 


Resep Gulai Kepala Kambing Khas Madura

gulai kambing
Ilustrasi/copyright shutterstock.com

Resep Gulai Kepala Kambing Khas Madura adalah hidangan yang populer saat Hari Raya Idul Adha. Hidangan ini merupakan cara yang tepat untuk mengolah daging kurban agar menjadi lezat dan lembut. Gulai kepala kambing ini menggunakan bumbu rempah yang kaya dan citarasa yang unik. Untuk membuatnya, ikuti petunjuk resep gulai kepala kambing berikut ini.

Bahan-Bahan:

  • 1 kepala kambing
  • 600 ml santan
  • 1 batang serai
  • 4 lembar daun salam
  • 4 lembar daun jeruk
  • 2 ruas lengkuas geprek
  • 2 ruas jahe
  • 1/2 pala
  • 1 kembang lawang
  • 7 buah cengkih
  • 4 buah kapulaga
  • Cabe rawit utuh sesuai selera
  • Air secukupnya
  • Minyak secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Garam secukupnya

Bumbu Halus:

  • Cabe merah sesuai selera
  • 10 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 1 ruas jahe
  • 1 sdt jintan sangrai
  • 4 buah kemiri
  • 1 sdt ketumbar
  • 1 sdt lada
  • 2 ruas kunyit

Cara Membuat:

  1. Rebus potongan kepala kambing bersama dengan jahe, daun jeruk, dan daun salam hingga setengah matang. Kemudian buang air rebusannya.
  2. Rebus kembali potongan kepala kambing dengan menambahkan jahe untuk membuang bau amis yang mungkin masih ada pada dagingnya.
  3. Haluskan cabai, bawang putih, bawang merah, jahe, jintan, kemiri, ketumbar, lada, dan kunyit. Anda bisa menggunakan blender dengan sedikit minyak atau mengulek bumbu secara manual.
  4. Panaskan minyak pada wajan, tumis bumbu halus hingga harum.
  5. Tambahkan serai, daun salam, daun jeruk, lengkuas, pala, bunga lawang, cengkih, dan kapulaga pada tumisan bumbu.
  6. Setelah bumbu harum dan mengeluarkan minyak, masukkan potongan kepala kambing yang sudah direbus. Aduk hingga mendidih dan kuah sedikit menyusut.
  7. Tuangkan santan perlahan-lahan sambil terus diaduk agar santan tidak pecah.
  8. Tambahkan gula dan garam sesuai selera. Biarkan mendidih hingga kuah kembali sedikit menyusut.
  9. Cicipi dan sesuaikan rasa gulai, kemudian masukkan cabai rawit utuh untuk memberikan sedikit sensasi pedas.
  10. Setelah rasa gulai sudah pas, hidangan gulai kepala kambing khas Madura siap disajikan dengan nasi putih hangat.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat membuat gulai kepala kambing khas Madura yang lezat dan menggugah selera. Selamat mencoba!

 


Resep Rica-Rica Kepala Kambing

Rica-rica kambing
Rica-rica kambing (sumber: Pixabay)

Resep rica-rica merupakan salah satu hidangan khas Indonesia yang terkenal dengan rasa pedas dan nikmatnya. Meskipun sudah banyak yang mengenal resep rica-rica, namun tahukah Anda bahwa ada variasi resep yang menggunakan bahan dasar kepala kambing?

Resep Rica-Rica Kepala Kambing bisa menjadi pilihan menarik bagi Anda yang ingin mencoba masakan berbeda dengan cita rasa yang unik. Dalam resep ini, kepala kambing yang telah dipotong dan dicuci bersih akan diolah dengan berbagai bumbu dan rempah pilihan. Untuk membuatnya, ikuti petunjuk resep rica-rica kepala kambing berikut ini.

Bahan-Bahan:

  • 500 gr daging kepala kambing
  • 5 siung bawang putih
  • 4 siung bawang merah
  • 3 buah kemiri
  • 4 buah cabe merah besar
  • 1 genggam cabe rawit (sesuai selera pedas)
  • 1 ruas jari jahe
  • 1 ruas jari kunyit
  • 1 ruas jari lengkuas
  • 1 batang sereh
  • 4 lembar daun jeruk purut
  • Secukupnya daun salam
  • Secukupnya garam, kaldu bubuk, lada bubuk
  • 2 sdm kecap manis atau bisa pakai gula merah

Cara Membuat:

  1. Siapkan bahan dan bumbu rica rica.
  2. Daging kambing di potong kotak kecil dan sudah saya rebus tentunya.
  3. Haluskan bumbu, kecuali daun jeruk, daun salam sereh dan lengkuas cukup di geprek saja. Bisa di uleg atau di blender ya Bunda.
  4. Tumis bumbu hingga harum. Bumbu halus dan bumbu yg di geprek/bumbu utuh. (Sereh, daun jeruk purut, lengkuas)
  5. Setelah bumbu matang, masukkan daging kepala kambing. Aduk hingga tercampur rata dengan bumbu. Tambahkan garam, kaldu bubuk, lada bubuk dan kecap manis secukupnya. Bisa pakai gula merah juga. Koreksi rasanya.
  6. Tambahkan air hingga daging tenggelam. Ungkep sampai air menyusut dan matang, atau kuah nyemek² gitu sesuai selera.
  7. Rica rica kepala kambing siap disajikan

 


Resep Sop Kepala Kambing

Sepiring sop kepala kambing
Sepiring sop kepala kambing. (Liputan6.com/Wikimedia Commons/Edwin Maolana)

Resep sop kepala kambing adalah salah satu resep masakan berbahan dasar kepala kambing yang lezat dan gurih. Sop kepala kambing memiliki cita rasa yang khas dan unik, serta memiliki tekstur daging yang empuk. Untuk membuat sop kepala kambing, ikuti petunjuk resep sop kepala kambing berikut ini.

Bahan-Bahan:

  • 1 kepala kambin
  • 2-3 buah Wortel (potong dadu agak tebal)
  • Cabai rawit (cabai setan)
  • 1 buah Tomat
  • Daun bawang (iris miring)
  • secukupnya Daun jeruk (secukupnya)
  • Kayu manis
  • Secukupnya Cengkeh (secukupnya)
  • Jahe (digeprek)
  • 1 Biji pala
  • Bawang merah
  • Bawang putih
  • Merica
  • Bawang goreng (untuk taburan)

Cara Membuat:

  1. Rebus air: Rebus air dalam panci hingga mendidih.
  2. Masukkan kepala+kaki kambing: Setelah air mendidih, masukkan potongan kepala dan kaki kambing yang sudah dipotong-potong ke dalam panci dengan air mendidih. Diamkan selama 10 menit agar daging kepala kambing menjadi empuk.
  3. Haluskan bumbu: Sambil menunggu daging empuk, haluskan bawang merah, bawang putih, dan merica menggunakan blender atau ulekan.
  4. Tumis bumbu halus: Setelah bumbu halus, panaskan sedikit minyak dalam wajan dan tumis bumbu halus hingga harum.
  5. Masukkan bumbu tumis ke dalam rebusan air: Setelah bumbu halus harum, masukkan bumbu tersebut ke dalam panci dengan rebusan air dan kepala+kaki kambing. Aduk rata agar bumbu tercampur merata.
  6. Masukkan potongan wortel: Tambahkan potongan wortel ke dalam panci dan tunggu hingga wortel agak matang.
  7. Tambahkan bumbu lainnya: Setelah wortel agak matang, tambahkan cabe rawit/cabe setan, cengkeh, kayu manis, daun jeruk, dan parutan pala ke dalam panci. Bumbu-bumbu ini akan memberi aroma dan cita rasa khas pada sop kepala kambing.
  8. Tambahkan garam, penyedap rasa, dan merica: Sesuaikan jumlah garam, penyedap rasa, dan merica sesuai dengan selera Anda. Aduk rata dan nikmatilah rasa sop kepala kambing yang sedap.
  9. Masukkan daun bawang: Tambahkan daun bawang ke dalam panci sop kepala kambing dan aduk sebentar.
  10. Hidangkan: Setelah aduk sebentar, angkat panci sop kepala kambing dari api dan hidangkan dalam mangkuk atau piring saji. Sebagai tambahan, taburkan bawang putih goreng di atas hidangan sop kepala kambing untuk memberikan rasa yang lebih kaya dan renyah.
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya