Resep Asam Manis Daging Kambing, Olahan Daging Kurban Simple

Proses pembuatan asam manis daging kambing cukup sederhana, menjadikannya pilihan yang ideal bagi siapa saja yang ingin mencoba memasak daging kambing di rumah tanpa harus menghabiskan banyak waktu.

oleh Fitriyani Puspa Samodra diperbarui 08 Jul 2024, 09:39 WIB
Diterbitkan 08 Jul 2024, 09:05 WIB
Asam Manis Daging Kambing
Asam Manis Daging Kambing (Sumber: Cookpad/@rifahadii2)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Asam manis daging kambing adalah pilihan yang sempurna untuk mereka yang ingin menikmati hidangan kambing dengan cita rasa yang berbeda dan lezat. Hidangan ini menggabungkan kelezatan daging kambing dengan bumbu asam manis yang nikmat, memberikan sensasi rasa yang unik dan memikat.

Proses pembuatan asam manis daging kambing cukup sederhana, menjadikannya pilihan yang ideal bagi siapa saja yang ingin mencoba memasak daging kambing di rumah tanpa harus menghabiskan banyak waktu. Dengan bahan-bahan yang mudah ditemukan dan langkah-langkah memasak yang jelas, bahkan pemula di dapur pun bisa menghasilkan hidangan yang lezat.

Metode perebusan 5-30-7 membantu memastikan daging kambing tetap empuk dan lezat. Proses ini mengurangi bau prengus khas kambing, sehingga hidangan lebih disukai oleh banyak orang. Daun salam dan serai yang ditambahkan selama proses memasak tidak hanya menambah aroma harum tetapi juga memperkaya rasa hidangan. Asam manis daging kambing bisa menjadi alternatif menarik saat Idul Adha atau berbagai kesempatan lainnya. Berikut resep asam manis daging kambing yang Liputan6.co lansir dari akun Cookpad @rifahadii25, Senin (8/7/2024).

Bahan Asam Manis Daging Kambing

Konsumsi Banyak Kambing? Lakukan Hal Ini Setelah Idul Adha
Bahan Asam Manis Daging Kambing... Selengkapnya
  • 1/2 kg daging kambing dan jeroan, sudah dibersihkan
  • 6 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 1 sendok teh ketumbar
  • Gula merah secukupnya
  • Sedikit asam jawa
  • Kecap manis secukupnya
  • Penyedap rasa secukupnya
  • 2 lembar daun salam
  • 2 batang serai, memarkan

Cara Membuat

dagung 1
Ilustrasi memipihkan daging sebelum dimasak/Copyright unsplash.com/Usman Yousaf... Selengkapnya
  1. Potong-potong daging kambing dan jerohan yang sudah dibersihkan.
  2. Rebus daging menggunakan metode 5-30-7, rebus daging selama 5 menit, diamkan selama 30 menit, lalu rebus lagi selama 7 menit.
  3. Haluskan bawang merah, bawang putih, ketumbar, asam jawa, dan gula merah.
  4. Tumis bumbu halus hingga harum.
  5. Tambahkan air secukupnya.
  6. ke dalam tumisan.
  7. Tambahkan penyedap rasa, kecap manis, sedikit garam, dan gula pasir. Aduk rata.
  8. Koreksi rasa bumbu. Jika sudah sesuai, masukkan daging kambing dan jerohan yang telah direbus.
  9. Masak hingga air sedikit menyusut dan daging empuk.
  10. Bila air sudah menyusut, angkat dan sajikan Kambing Asam Manis di atas piring.
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya