Liputan6.com, Jakarta - Aktivis muda dari berbagai ormas yang tergabung dalam Sekretariat Nasional Pemuda Indonesia mendeklarasikan diri mendukung salah satu peserta Konvensi Capres Partai Demokrat Dino Patti Djalal sebagai presiden.
"Kami mendukung tokoh muda Dino Patti Djalal sebagai presiden karena beliau figur intelektual yang mampu memperbaiki dan membawa bangsa ini unggul di pentas dunia," kata Jubir Seknas Pemuda Indonesia Tom Siregar, dalam keterangan tertulisnya, Jumat (4/4/2014).
Tom mengatakan, aktivis muda yang mendukung Dino antara lain Ormas Pemuda Pancasila, aktivis HMI 90 an, aktivis mahasiswa UI 98, dan Aliansi Pro Reformasi.
Menurut Tom, perlunya capres alternatif dalam Pilpres 2014 mendatang. Dukungan itu diberikan karena Dino dinilai memiliki pengalaman menjadi juru bicara presiden dan Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat.
"Saya yakin Pak Dino dapat mengubah bangsa ini menjadi lebih baik dari sebelumnya. Kami bosan dengan nama-nama lama yang muncul saat ini," tutur Tom.
Sementara Ridhwan Effendi dari aktivis UI 98 optimis Dino dapat bersaing dengan capres lainnya. "Kita optimis dengan deklarasi Seknas Pemuda Indonesia ini kita akan bentuk juga organisasi ini hingga di tiap daerah," pungkas Ridwan.
Barisan Aktivis Muda Dukung Pencapresan Dino Patti Djalal
Aktivis muda yang mendukung Dino antara lain Ormas Pemuda Pancasila, aktivis HMI 90an, aktivis mahasiswa UI 98, dan Aliansi Pro Reformasi.
Diperbarui 05 Apr 2014, 04:08 WIBDiterbitkan 05 Apr 2014, 04:08 WIB
Dino Patti Djalal mengunjungi kantor Liputan6.com di Gedung SCTV Tower, Senayan, Rabu (2/4/2014) (Liputan6.com/ Miftahul Hayat).... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga OPPO A60 di Tahun 2025, Ini Review Terbaru Sebelum Beli
5 Model Kanopi Baja Ringan Depan Rumah dengan Tanaman Merambat, Estetik dan Sejuk
SAP Umumkan Pergantian Kepemimpinan di Asia Tenggara
UTBK 2025, 377 Peserta Disabilitas Ikuti Seleksi
6 Potret Model Dinding Depan Rumah Finishing Cat Tekstur
Pencipta Bitcoin Satoshi Nakamoto Kembali Masuk Jajaran Miliarder Dunia
Mengenang Momen Paus Fransiskus Berdoa di Tengah Pandemi COVID-19
Kekerasan Seksual di Dunia Kedokteran, RSA UGM Kuatkan Sistem Perlindungan Berlapis
Bandara Ahmad Yani Diusulkan Jadi Internasional, Simak Syaratnya
Ide 6 Bentuk Rumah Minimalis ada Garasi, Penting Bagi Pemilik Mobil
Samsung Disebut bakal Tunda Peluncuran Galaxy Z Flip FE, Apa Penyebabnya?
Scooter Prix 2025 Digelar Lima Putaran, Dimulai di Sirkuit Sentul