Liputan6.com, Yogyakarta - Mendekati masa pengumuman, masing-masing partai menetapkan pasangan capres dan cawapres. Di Yogyakarta, para pemuda yang tergabung dalam Konsolidasi Mahasiswa Kebangsaan Yogyakarta (KMKY) mendeklarasikan dukungannya kepada pasangan Joko Widodo dan Ryamizard Ryacudu.
Poster dukungan terhadap keduanya pun terlihat bertebaran di beberapa tempat di Yogya.
Aditya Iskandar koordinator KMKY mengatakan, dukungan ini ditujukan kepada pasangan capres dan cawapres Joko Widodo dan Ryamizard Ryacudu. Berdasarkan analisa yang dilakukan, dua pasangan capres dan cawapres itu dinilai pasangan yang ideal.
"Ini kami lakukan deklarasi menyatakan sikap setelah menganalisa kami pasangan Jokowi Ryamizard adalah pasangan ideal," kata Aditya di Indiecology cafe, Sagan, Yogyakarta, Kamis (24/04/2014).
Dukungan KMKY ini, menurut Aditya, untuk membuat Indonesia jadi lebih baik dengan munculnya tokoh baru. Selain itu, Jokowi dinilai punya prestasi yang tidak ditanyakan lagi. Selain itu sosok Ryamizard dinilai sebagai sosok yang pas, untuk menemani Jokowi karena mempunyai katakter yang kuat dan tegas. Juga karena keduanya adalah tokoh yang belum memiliki 'dosa politik'.
"Wajah baru mereka, dan belum memiliki dosa politik yang cukup banyak. Jokowi punya prestasi. Rymizard adalah sosok Jendral berkarakter, keras dan aklak yang sangat baik. Kita memulai yang dibutuhkan, tidak hanya cerdas tapi harus berkarakter dan ahlak yang baik," kata Aditya.
KMKY juga menilai, para pemilih muda ini harus mempunyai pandangan tentang kepemimpinan nasional yang berani, tegas, jujur dan visioner.