Liputan6.com, Jakarta - Jusuf Kalla dan istrinya Mufidah selalu tampak serasi di setiap kesempatan. Mufidah sering mendampingi hampir setiap kegiatan suaminya. Apalagi belakangan ini suaminya disibukkan dengan kegiatan sebagai cawapres Pilpres 2014.
Tapi, tidak setiap saat Mufidah berada di sisi cawapres yang akrab disapa JK itu. Seperti hari ini, Mufidah memilih menerima dukungan dari Perempuan Peduli untuk pasangan Joko Widodo-JK (Jokowi-JK) di Jakarta. Sedangkan JK ikut Jokowi safari politik ke Yogyakarta.
Meski berpisah, Mufidah punya cara untuk tetap memperhatikan suaminya itu. Satu hal yang tak pernah ia lewatkan, saat tidak berada di samping JK. Yakni mengingatkan soal kesehatan suaminya.
"Terutama kesehatan. Saya betul-betul kapan waktu dia istirahat saya peringatkan," kata Mufidah usai menerima dukungan di Jalan Brawijaya III, Jakarta Selatan, Senin (2/6/2014).
Ibu 5 anak ini memang bukan pertama kali ikut sibuk dalam berbagai kegiatan suaminya. Maklum saja, Mufidah pernah mendampingi JK sebagai istri wakil presiden selama 5 tahun, yakni periode 2004-2009.
Pengalaman itu membuat dirinya menjadi terbiasa. Meski awalnya menolak keputusan JK kembali ke kancah politik, Mufidah tetap melaksanakan tugas sebagai istri.
"Mengurus segala-galanya buat beliau begitu ada di rumah. Memperhatikan kesehatan dan makanan itu harus diperhatikan," ungkapnya.
Di usia yang menginjak 72 tahun, JK memang terlihat masih bugar. Mufidah bahkan menyebut suaminya itu memiliki kemampuan otak 15 tahun lebih muda dari umurnya. Karena itu, dirinya harus tetap menjaga semangat sang suami.
"Semoga beliau tetap sehat, selalu semangat untuk kerja, untuk menjaga kita," tandas Mufidah. (Ans)
Saat Tak Bersama, Hal Ini Selalu Diingatkan Mufidah kepada JK
Meski berpisah, Mufidah punya cara untuk tetap memperhatikan suaminya, JK.
Diperbarui 02 Jun 2014, 20:01 WIBDiterbitkan 02 Jun 2014, 20:01 WIB
Pasangan Capres-Cawapres, Jokowi dan JK ditemani istri masing-masing saat deklarasi di Gedung Joang 45, Jalan Menteng Raya 31, Jakarta Pusat, Senin (19/05/2014) (Liputan6.com/Herman Zakharia).... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sah Jadi WNI, 3 Pemain Naturalisasi Terbaru Timnas Indonesia Bisa Main Lawan Australia dan Bahrain?
Inilah Proyek-Proyek Strategis PGN yang Mulai Tancap Gas Tahun Ini
Prabowo - Sekjen Partai Komunis Vietnam Sepakat Tingkatkan Kerja Sama Otomotif hingga Pertahanan
Top 3 Berita Hari Ini: Mahalini Bagikan Foto Putrinya yang Tampil Menggemaskan dengan Baju Rancangan Desainer Ternama
Sulut Dipimpin Jenderal Sahabat Presiden Prabowo, 10 Tahun Era PDIP Berakhir
350 Caption Kata-Kata Malam Hari untuk Renungan dan Inspirasi
Villarreal Berani Tantang Arsenal dan Chelsea pada Persaingan Tanda Tangan Bomber Pelapis Barcelona
BLT BBM 2025 Kapan Cair, Berikut Cara Cek Statusnya
10 Seafood Tinggi Purin yang Harus Dihindari Penderita Asam Urat, Bijak Konsumsi
4 Resep Kue Bawang Gunting, Ide Suguhan Lebaran yang Mudah Dibuat
Penyesalan Polisi Usai Tendang Wanita Diduga ODGJ di Labuhanbatu
Cara Mengatasi Stress: Panduan Lengkap untuk Hidup Lebih Tenang