Liputan6.com, Jakarta - Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 2, Joko Widodo-Jusuf Kalla, masih lebih unggul dibandingkan lawannya, pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Berdasarkan hasil survei yang digelar lembaga survei Indo Barometer, pasangan Jokowi-JK unggul di banyak provinsi.
"Jokowi-JK unggul di Provinsi Sumatera Selatan, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Banten, dan Sulawesi Selatan. Sedangkan Prabowo-Hatta unggul di Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, dan Jawa Barat. Di Provinsi Lampung, dukungan untuk 2pasangan sama besar," kata Direktur Eksekutif Indo Barometer M Qodari di Jakarta, Selasa (17/6/2014).
Berdasarkan pulau, lanjut Qodari, Jokowi-JK tak hanya unggul di wilayah Jawa, tapi juga di luar Jawa, seperti Kalimantan, Sulawesi, Bali dan Papua. Sementara Prabowo-Hatta unggul di Sumatera, Nusa Tenggara, dan Maluku.
Dari segmen jenis kelamin, dukungan perempuan lebih besar jatuh ke pasangan Jokowi-JK. "Dari segi etnisitas, Prabowo-Hatta sebenarnya unggul di suku nomor 2 terbesar yakni Sunda. Namun, mereka kalah telak di pemilih terbesar, yakni etnis Jawa. Ini isu yang harus dicari solusinya oleh Prabowo-Hatta," papar Qodari.
Terkait aspek pekerjaan atau profesi, Qodari menerangkan pekerjaan rumah terbesar pasangan Prabowo-Hatta terletak pada ibu rumah tangga, petani, dan pedagang. Sebab ini 3 profesi dengan pemilih terbesar.
"Dari aspek pendidikan dan pendapatan, ada fenomena menarik di mana Prabowo-Hatta unggul di kelompok pendidikan dan pendapatan tinggi," tandas Qodari.
Survei terkait distribusi pilihan pasangan capres-cawapres dari provinsi-provinsi di Indonesia ini dilakukan pada 28 Mei sampai 4 Juni 2014. Digelar di 33 provinsi dengan responden 1.200 orang. Margin error 3 persen. (Mut)
Survei Indo Barometer: Jokowi-JK Unggul di Jawa dan Luar Jawa
Dari segmen jenis kelamin, dukungan perempuan lebih besar jatuh ke pasangan Jokowi-JK.
diperbarui 17 Jun 2014, 14:16 WIBDiterbitkan 17 Jun 2014, 14:16 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Prabowo Bahas Transformasi Digital dan E-Government Bersama Menkomdigi Meutya Hafid
Tips Agar Tidak Ngantuk Saat Bekerja: Panduan Lengkap Meningkatkan Produktivitas
Respons Ustadz Adi Hidayat saat Ada Wanita Penghafal Al-Qur’an Ingin jadi Istrinya
Sempol Ayam Resep: Panduan Lengkap Membuat Camilan Lezat Khas Malang
Kasus Korupsi Emas, 6 Eks Pejabat Antam Didakwa Rugikan Negara Rp3,31 Triliun
Sir Jim Ratcliffe Sebut Manchester United Lakukan Kesalahan Rekrut Pemain Bintang Ini
Mengenal Busana Pernikahan Adat Solo, Dipengaruhi Budaya Keraton
Mengenal 887 Alinda, Asteroid Raksasa yang Melintasi Bumi
Rekomendasi Asupan Protein yang Optimal untuk Diet Sehat dan Berat Badan Ideal
Resep Gulai Nangka Padang: Hidangan Lezat Khas Sumatera Barat
Resep Kue Bawang Renyah dan Gurih yang Bikin Nagih
Arti Mimpi Dikasih Bayi: Makna dan Tafsir Menurut Primbon