Liputan6.com, Jakarta - Calon presiden Prabowo Subianto mengungkapkan banyak pihak asing yang berupaya mengintervensi proses Pemilihan Umum Presiden atau Pilpres 2014. Ia pun merasa diremehkan dengan adanya intervensi ini.
"Saya punya kekuatan besar di belakang saya 62%. Janganlah terlalu dianggap enteng saya ini ya," kata Prabowo di Gedung PBNU, Jakarta, Selasa (15/7/2014).
Prabowo memastikan, ada kekuatan besar di belakang dirinya. Yaitu koalisi Merah Putih. "Saya kira Anda bisa nilai sendiri. Karena saya kira, kita jelas mewakili 62% yang sebenarnya," lanjutnya.
Mantan Danjen Kopassus itu merasa terusik dengan banyaknya media asing yang menyebut kemenangan pasangan Joko Widodo dan Jusuf Kalla (Jokowi-JK). Padahal menurut dia, belum ada keputusan resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).
"Belum ada keputusan resmi, banyak TV asing yang mengatakan si dia menang, di koran-koran juga. Ini namanya perception building (pembentukan persepsi)," ujarnya.
Selain itu, banyak pihak asing yang mengajukan pertanyaan kepadanya terkait asumsi jika dirinya kalah pemilu. Hal ini tentu bertentangan dengan apa yang dirasakan Prabowo.
"Wartawan asing selalu nanya, kalau Anda kalah, kalau Anda kalah. Lho. Saya bilang saya belum tentu kalah, kenapa Anda premisnya selalu kalah. Hitungan saya menang," tandas Prabowo. (Ans)
Prabowo: Saya Punya Kekuatan Besar, Jangan Anggap Enteng
Selain itu, Prabowo juga merasa terusik dengan banyaknya media asing yang menyebut kemenangan Jokowi-JK.
Diperbarui 15 Jul 2014, 19:38 WIBDiterbitkan 15 Jul 2014, 19:38 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Profil Greg Nwokolo, Pesepak Bola Asal Nigeria yang Dirumorkan akan Kembali Perkuat Timnas Indonesia
Apa Arti Taaruf: Memahami Proses Perkenalan Islami Menuju Pernikahan
Dzikir dan Doa Salat Maghrib Sesuai Ajaran Rasulullah, Amalkan Setiap Hari
Mengikuti Jejak Pecco Bagnaia, Ai Ogura Capai Hasil Rookie Terbaik di MotoGP Sejak Era Marc Marquez
Potensi Cuaca Ekstrem Masih Ada, Ini yang Harus Dilakukan Warga Lampung
350 Kata Penyemangat Diri untuk Bangkitkan Motivasi dan Semangat
Tujuan Sholat Tahajud dan Waktu Terbaik Mengamalkannya, Pahami Tata Caranya yang Benar
Memahami Arti Plagiat dan Cara Menghindarinya, Jadi Isu Serius dalam Dunia Akademik
Indonesia Perkuat Investasi Infrastruktur dengan Canada
Bendungan Katulampa Siaga 3 hingga Selasa Siang 4 Maret 2025: Warga Jakarta Waspada Banjir Kiriman
Arti Doa Berbuka Puasa: Makna Mendalam dan Keutamaannya
Konser Untuk Korban Sakit Hati Lagi Juicy Luicy dan Adrian Khalif Berakhir Di Banjarmasin, Penggemar Minta Tambah Kuota