Liputan6.com, Jakarta - Tim Transisi Jokowi-JK sudah bertemu dengan sejumlah menteri Kabinet Indonesia Bersatu II. Di antaranya Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa dan Menteri Sekretaris Negara Sudi Silalahi.
Tim Transisi akan terus melanjutkan pertemuan dengan sejumlah menteri di Pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk berkoordinasi. Besok Tim Transisi dijadwalkan bertemu Menko Perekonomian Chairul Tanjung.
"Menko Perekonomian kita jadwalkan besok untuk bertemu," kata Deputi Tim Transisi Andi Widjojanto, di Gedung Kemenlu, Jakarta, Selasa (9/9/2014).
Andi tak membeberkan apa yang akan dibahas dalam pertemuan dengan Chairul Tanjung besok. Ia hanya mengatakan belum mengetahui jadwal pasti pertemuan tersebut.
"Masih ditunggu konfirmasi waktunya," tandas Andi.
Sebelumnya, Deputi Tim Transisi Hasto Kristiyanto mengatakan, pertemuan Tim Transisi dengan jajaran Kabinet SBY-Boediono bertujuan untuk menyiapkan 3 bulan awal pemerintahan Jokowi-JK. Setelah masa transisi berakhir, Hasto menegaskan tim tersebut pun akan bubar.
Sehari sebelumnya, Senin 8 September 2014, Tim Transisi telah bertemu Menkopolhukam dan jajarannya. Dalam kesempatan itu, Tim Transisi dan Menko Polhukam Djoko Suyanto membahas penyelesaian kasus HAM di masa lalu. Salah satu alat yang akan dipakai adalah UU Komisi Kebenaran dan Rekonsiliasi. (Mut)
Tim Transisi Jokowi-JK Segera Temui Menko Perekonomian
Pertemuan Tim Transisi dengan jajaran Kabinet SBY-Boediono bertujuan untuk menyiapkan 3 bulan awal pemerintahan Jokowi-JK.
Diperbarui 09 Sep 2014, 10:37 WIBDiterbitkan 09 Sep 2014, 10:37 WIB
Pertemuan Tim Transisi dengan jajaran Kabinet SBY-Boediono bertujuan untuk menyiapkan 3 bulan awal pemerintahan Jokowi-JK. ... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jakarta Buka Lowongan untuk 1.652 PPSU, Lulusan SD Bisa Mendaftar
Mengenal Sidrap: Kebun Angin Pertama dan Terbesar di Indonesia
Usai Berdoa di Makam Leluhur, Pria Ini Menang Lotere Terbesar dalam Hidupnya
Eksklusif Kiesha Alvaro: Komang 2 Juta Penonton, Ungkap Obrolan dengan Okie Agustina Saat Lebaran
Penyebab Cacing Muncul di Lantai Kamar Mandi, Ketahui Cara Membasminya
Panduan Lengkap Cara Ambil Bagasi Setelah Turun dari Pesawat
Paviliun Indonesia, Jembatan Budaya dan Ekonomi di Osaka Expo 2025
Katy Perry Terbang ke Antariksa Bersama Blue Origin, Ini Hal yang Perlu Diketahui Perjalanan dari Perusahaan Milik Jeff Bezos
Waspada Penipuan Lowongan Kerja BUMN, Simak Cirinya Biar Tak Jadi Korban
Link Live Streaming Liga Champions Borussia Dortmund vs Barcelona, Rabu 16 April 2025 Pukul 02.00 WIB di Vidio
Potret Baby Bump Dea Sahirah Istri Chand Kelvin, Menanti Bahagia Kelahiran Anak Pertama
Inilah Fakta Tanaman Bambu yang Jarang Diketahui