Puding Roti Mentega, Kudapan yang Pas untuk Buka Puasa

Sebagai alternatif takjil buka puasa, Anda bisa mencoba resep puding roti mentega ini.

oleh Indy Keningar diperbarui 27 Jun 2015, 13:35 WIB
Diterbitkan 27 Jun 2015, 13:35 WIB
Puding Roti Mentega Sebagai Kudapan Buka Puasa
Sebagai alternatif takjil buka puasa, Anda bisa juga mencoba puding roti mentega.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Akan berbuka puasa dengan apa Anda hari ini? Kolak, kurma, atau es buah?

Selain menu takjil yang sudah umum tersebut, Anda juga bisa mencoba buka puasa dengan puding. Seperti resep puding roti mentega ini. Teksturnya yang lembut dan rasa manisnya yang tidak berlebih cocok mengisi perut setelah lebih dari 14 jam menahan lapar. Selain itu, pembuatannya juga relatif mudah, Anda tidak perlu bubuk jeli seperti dalam pembuatan puding kebanyakan.

Selain itu, untuk resep puding roti mentega, kandungan karbohidrat roti mampu memberi energi. Lebih baik lagi jika Anda menggunakan roti gandum yang kaya serat. Simak resep puding roti mentega yang dikutip dari vegrecipesofindia.com berikut. (Ikr/Ibo)

Bahan-bahan:

5-6 potong roti

500 ml susu

2 telur, dikocok

½ sendok teh bubuk vanila atau 1 sendok teh ekstrak vanila

40 gram mentega tanpa garam (bukan margarin)

Sejumput biji pala parut

4-5 kacang cashew yang dipotong-potong

8-9 sendok makan gula pasir atau gula merah

Cara pembuatan:

  1. Panaskan susu dan gula di wajan.
  2. Saat gula sudah larut, matikan api.
  3. Tambahkan potongan roti dan mentega ke susu panas.
  4. Hancurkan roti dengan sendok kayu atau garpu. Biarkan dingin.
  5. Campurkan telur yang sudah dikocok, kacang cashew, bubuk vanila dan biji pala parut. Aduk rata.
  6. Tuang ke loyang keramik kecil dan panggang dengan suhu 150 derajar celcius selama 30-35 menit.
  7. Sajikan hangat atau dingin.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya