Kolaborasi Unik, Sepatu Nyaman Bermotif Bunga untuk Wanita Modern

Lihat di sini sepatu untuk wanita modern yang tidak hanya nyaman digunakan, namun juga dapat menunjang aktivitas Anda sepanjang hari.

oleh Annissa Wulan diperbarui 31 Mei 2017, 08:00 WIB
Diterbitkan 31 Mei 2017, 08:00 WIB
Kolaborasi Unik, Sepatu Nyaman Bermotif Bunga untuk Wanita Modern
Lihat di sini sepatu untuk wanita modern yang tidak hanya nyaman digunakan, namun juga dapat menunjang aktivitas Anda sepanjang hari.

Liputan6.com, Jakarta Sepatu mengambil bagian penting dalam kehidupan semua orang, termasuk juga Anda. Semua orang beraktivitas sepanjang hari, mengunjungi beberapa tempat berbeda, dan bertemu orang yang berbeda, Anda tentu membutuhkan sepatu yang bisa menunjang aktivitas yang sibuk tersebut.

Dengan mobilitas yang tinggi, wanita modern membutuhkan sepatu yang tidak hanya nyaman digunakan, namun juga fashionable. Keds® sebagai label sepatu pertama yang dapat memberikan wanita alas kaki modis dan memicu revolusi gaya, meluncurkan koleksi terbarunya hasil kolaborasi dengan Rifle Paper Co., sebuah perusahaan alat tulis dan lifestyle brand.

Tiga sepatu hasil kolaborasi ini menampilkan motif ikonis dari Rifle Paper Co. yaitu, Jardin de Paris, Les Fleurs, dan Wildflower. Perpaduan antara kedua label internasional kenamaan ini menghasilkan sebuah kolaborasi sepatu yang unik.

Sejak Keds® telah berhasil menjadi standar bagi “Ladies First,” Keds® terus mendorong dedikasinya dan budaya dari pemberdayaan perempuan sejak 100 tahun terakhir. Begitu juga dengan Rifle Paper Co. yang telah menjadi salah satu contoh bagi para wanita wirausaha yang memiliki energi kreatif sejak meluncurkan label ini pada tahun 2009.

Koleksi kolaborasi ini akan tersedia di Keds® Concept store seluruh Jakarta pada bulan Mei. “Saya sangat bersemangat dalam menciptakan sepatu yang terkait dengan modern women, tanpa menghilangkan hal spesial yang telah dimiliki Keds selama 100 tahun ini," jelas Holly Curtis, Keds® Vice President of Global Product.

“Saya sangat bersemangat untuk melihat hasil dari kedua label ini berkolaborasi untuk menciptakan sebuah koleksi yang menarik, karena bekerja sama dengan Keds® merupakan impian saya sejak lama. Saya berharap ilustrasi dari ciri khas kami dikombinasikan dengan desain Keds® yang khas akan menginspirasi para perempuan untuk berani mengambil langkah yang pasti dalam meraih apapun," tambah Anna Bond, co-founder dari Rifle Paper Co.

Koleksi terbaru Keds® x Rifle Paper Co. ini dinamakan Champion Jardin de Paris, Triple Wildflower, dan Triple Decker Les Fleurs. Anda bisa langsung mendapatkan sepatu ini di seluruh Keds® Concept store atau melalui metroxonline.com dengan harga Rp 1.199.000 sampai dengan Rp 1.299.000.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya