Perdana Digelar di Surabaya, iDEAX x The NextDev Tuai Antusiasme Kaum Muda

Ideafest dan Telkomsel mempersembahkan iDEAX x The NextDev 2018 yang dibuka pada Jumat (27/4/2018) di Surabaya.

oleh Unoviana Kartika Setia diperbarui 27 Apr 2018, 14:25 WIB
Diterbitkan 27 Apr 2018, 14:25 WIB
Perdana Digelar di Surabaya, Ideafest Tuai Antusiasme Kaum Muda
Ideafest dan Telkomsel mempersembahkan iDEAX x The NextDev 2018 yang dibuka pada Jumat (27/4/2018) di Surabaya. (Liputan6.com/Pool/TheNextDev)

Liputan6.com, Jakarta Ideafest dan Telkomsel mempersembahkan iDEAX x The NextDev 2018 yang dibuka pada Jumat (27/4/2018). Bertempat di Pakuwon Mall, Surabaya, acara yang menghadirkan para sosok inspiratif di balik dunia digital Indonesia dibuka dengan penuh kemeriahan.

Para pengunjung yang hadir akan disambut dengan booth TEXPO yang digagas oleh Telkomsel dan para startup finalis The NextDev 2017. Di sini pengunjung bisa merasakan berbagai pengalaman dan keuntungan yang dihadirkan oleh para startup tersebut. Mulai dari belajar tentang komoditas pertanian di vestifarm, cegah katarak dan periksa mata di booth Cek Mata, belajar bahasa asing bersama Squline, dan masih banyak lagi.

Sesi pertama Ideatalks di Ideafest juga berlangsung dengan penuh antusiasme dari peserta. Terbagi menjadi empat room, sesi sharing ini masing-masing menghadirkan pembicara yang namanya sudah tidak asing lagi di dunia digital. Sebut saja Christian Sugiono, Yoris Sebastian, Ben Soebiakto, dan masih banyak lagi.

Suasana sharing juga berlangsung interaktif. Tidak hanya para pembicara saja yang aktif menyampaikan pengalamannya dalam dunia digital. Para peserta sampai berlomba mengajukan pertanyaan di salah satu sesi dalam Ideafest ini.

 

 

Perdana Digelar di Surabaya, Ideafest Tuai Antusiasme Kaum Muda

Festival kreatif Idea-X Surabaya
Berikut festival kreatif tahunan Ideafest akan hadir di Surabaya. (Foto: dok. Ideafest)

Christian Sugiono sendiri menyambut event yang berkolaborasi dengan The NextDev 2018 ini dengan penuh antusias. Menurutnya, ajang The NextDev ini sangat perlu ada untuk mengembangkan industri startup di tanah air.

"Menurut saya acara ini bagus banget dan sangat dibutuhkan. Terutama jika objective-nya untuk memberi kesempatan pada founder muda yang punya ide," jelas pria yang akrab disapa Tian tersebut.

 

Perdana Digelar di Surabaya, Ideafest Tuai Antusiasme Kaum Muda

Festival kreatif Idea-X Surabaya
Berikut festival kreatif tahunan Ideafest akan hadir di Surabaya. (Foto: dok. Ideafest)

Kemeriahannya nggak hanya berlangsung sampai di situ saja. Masih ada serangkaian sesi Ideatalks yang akan berlangsung hingga jam 18.00. Nggak hanya itu, nanti juga akan ada Pitching Day untuk 20 pemilik startup terpilih yang sudah submit idenya ke The NextDev.

Penulis: Yunita Rachmawati

Sumber: TheNextDev

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya