Putri Charlotte Pindah Sekolah Menyusul Pangeran George

Putri Charlotte akan segera mengenyam bangku sekolah menyusul sang kakak, Pangeran George.

oleh Putu Elmira diperbarui 27 Mei 2019, 14:03 WIB
Diterbitkan 27 Mei 2019, 14:03 WIB
Pangeran George dan Putri Charlotte
Pangeran George dan Putri Charlotte (Foto: Steve Parsons / POOL / AFP)

Liputan6.com, Jakarta - Buah hati kedua Kate Middleton dan Pangeran William, Putri Charlotte telah genap berusia empat tahun pada 2 Mei 2019 lalu. Hal itu berarti Putri Charlotte juga bakal menuntut ilmu menyusul sang kakak, Pangeran George.

Melansir People, Senin (27/5/2019), Putri Charlotte akan menuntut ilmu di sekolah Pangeran George di Thomas's Battersea pada September mendatang seperti diumumkan Kensington Palace pada pekan lalu.

"Kami senang Duke dan Duchess of Cambridge telah memutuskan bahwa Putri Charlotte akan bergabung dengan kakak lelakinya, Pangeran George, di Thomas's Battersea," ungkap Simon O'Malley, Kepala Sekolah Thomas's Battersea.

Sang kepala sekolah juga menyampaikan bahwa pihaknya tak sabar untuk menyambut semua murid baru ke sekolah pada September nanti, tidak terkecuali dengan Putri Charlotte.

Sebelumnya, Putri Charlotte bersekolah di Willcocks Nursery School yang dimulai pada Januari 2018 lalu. Sekolah ini bertempat di aula gereja, berada di sebelah Royal Albert Hall London dan sangat dekat dengan rumah keluarga Kensington Palace.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Pendidikan Anak

20170617-Kate Middleton di Parade Kerajaan-AP
Pangeran William bersama Kate Middleton serta Pangeran George dan Putri Charlotte menyaksikan Trooping the Color Parade dalam rangka perayaan resmi ulang tahun Ratu Elizabeth di balkon Istana Buckhingham, London, Sabtu (17/6). (AP /Kirsty Wigglesworth)

Salah seorang sumber menyebut pada People terkait pemilihan sekolah untuk Putri Charlotte. "Mereka memilih nursery karena mereka pikir itu akan menjadi langkah pertama yang ideal untuk pendidikan Charlotte dan mereka terkesan oleh tim yang bekerja di sana," jelas sumber.

Sementara, putra pertama Kate dan William, Pangeran George memulai masuk sekolah Thomas's Battersea pada 2017 lalu. Sekolah ini berlokasi di London Borough of Wandsworth, Inggris.

Orangtua sporty seperti Kate Middleton dan Pangeran William mungkin telah tertarik dengan sekolah yang memiliki aktivitas fisik dan olahraga yang mengambil 20 persen bagian dari kurikulum.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya