Menghafal Asmaul Husna Jadi Menyenangkan Lewat Animasi Diva

Animasi Diva mengenalkan agama Islam kepada anak-anak lewat lagu Asmaul Husna.

oleh Herfianto diperbarui 29 Des 2021, 15:17 WIB
Diterbitkan 30 Apr 2020, 12:30 WIB
Lagu Asmaul Husna Seri 1 Bersama Diva
Lagu Asmaul Husna yang dibawakan oleh animasi Diva.

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu kegiatan yang bisa dilakukan orangtua selama berdiam di rumah adalah menonton bersama anak. Menyaksikan serial dan film animasi anak sepertinya menjadi kegiatan yang pas untuk dilakukan.

Kini, tayangan animasi lokal untuk anak-anak kian beragam. Hal itu sejalan dengan industri animasi di Tanah Air yang semakin banyak diminati. 

Dalam memilih tontonan animasi anak, sebaiknya harus disesuaikan dengan usia. Pasalnya, banyak juga kartun yang sebenarnya tidak patut untuk ditiru. 

Oleh karena itu, orang tua sebaiknya memilih kartun yang mengandung hiburan sekaligus edukasi. Hal tersebut bertujuan agar anak dapat belajar hal-hal baru yang positif. Apalagi tayangan kartun yang mengandung nilai-nilai agama.

Seperti dalam video animasi Diva dari Kastari Animation yang membawakan Asmaul Husna yang dikemas dalam bentuk lagu. Hal itu untuk mengenalkan agama Islam kepada anak-anak dengan cara yang menyenangkan. Diharapkan, anak-anak mudah menghafal Asmaul Husna melalui lagu tersebut.

Yuk, saksikan lagu anak Asmaul Husna yang dibawakan oleh Diva ditemani kucing putih kesayangannya di channel Kastari Animation yang ada di Vidio.

Saksikan videonya di bawah ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya