Liputan6.com, Jakarta - Setelah mengalami penutupan, Universal Studios Hollywood akan dibuka kembali dan meminta para pengunjung dan para pekerja diizinkan untuk masuk kembali pada 1 Juli 2020.
Hal itu diungkapkan Kepala Universal Studios Hollywood kepada para pejabat di Los Angeles County, Selasa, 2 Juni 2020, seperti diberitakan USA Today, Selasa, 2 Juni 2020.
Advertisement
Baca Juga
Taman itu telah ditutup sejak 17 Maret 2020 karena pandemi corona Covid-19. Sementara, Universal Orlando di Florida akan dibuka kembali untuk umum pada hari ini, Jumat (5/6/2020).
Los Angeles County telah bergeser ke langkah pertama tahap ketiga dari rencana pembukaan kembali California, yang mencakup tempat hiburan.
Karen Irwin, Presiden dan Kepala Operasi Universal Studios Hollywood, mengatakan kepada Satuan Tugas Ketahanan Ekonomi Wilayah bahwa taman itu akan mampu jaga jarak fisik, menyaring pengunjung dan karyawan, serta meningkatkan kebersihan dan disinfektan. Namun, Irwin tidak memberikan secara terperinci rencana pembukaan kembali taman hiburan tersebut.
Universal Orlando dan Walt Disney World
Taman hiburan lain, termasuk Universal Orlando dan Walt Disney World akan dibuka kembali pada 11 Juli 2020. Sebelum masuk, petugas akan memeriksa suhu tubuh pengunjung dan karyawan dan mewajibkan mereka untuk mengenakan masker di dalam taman.
Marka dan tanda-tanda jarak sosial ditempatkan di kedua taman di Florida itu. Pengunjung dan karyawan akan memiliki lebih banyak kesempatan untuk menggunakan pembersih tangan atau mencuci tangan. Pembayaran akan dilakukan tanpa kontak fisik.
Irwin mengatakan bahwa kehadiran pengunjung asing dan luar negeri ke Universal Studio Hollywood tidak akan pulih ke tingkat sebelum pandemi hingga 2023.
Ia mencatat bahwa penduduk California mempunyai tempat lain untuk dikunjungi, yaitu Las Vegas dan Arizona dibuka kembali.
"Kami harus menyediakan opsi lokal," katanya.
Advertisement