Ridwan Kamil Imbau Wisatawan Tak Kunjungi Bandung dan Bandung Barat Minggu Ini

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengimbau wisatawan tak kunjungi Bandung pekan ini. Apa alasannya?

oleh Komarudin diperbarui 02 Des 2020, 19:03 WIB
Diterbitkan 02 Des 2020, 19:03 WIB
Ridwan Kamil Ungkap Tingkat Kesembuhan Corona di Jawa Barat
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mendatangi Wisma Makara UI, Kota Depok, Rabu (2/12/2020). (Foto:Liputan6/Dicky Agung Prihanto)

Liputan6.com, Jakarta - Perkembangan kasus pandemi corona Covid-19 belum mereda. Hingga saat ini ada sejumlah daerah yang masih masuk dalam level rendah, sedang, dan tinggi.

Melalui akun Instagram pribadinya, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menjelaskan hal tersebut. Dari data yang diunggah itu, ada enam kabupaten/kota zona risiko tinggi, 19 kabupaten/kota berisiko sedang, dan dua kabupaten/kota risiko rendah.

Berdadarkan data itu, Ridwan Kamil meminta para wisatawan sebaiknya tidak berkunjung dahulu minggu ini ke Kota Bandung dan Kabupaten Bandung Barat.

"Dikarenakan sedang berstatus Zona Merah. Dua daerah ini sedang bebenah dalam pengendalian covid pasca libur panjang kemarin. Warga Bandung dan KBB juga diminta mengurangi pergerakan dan kumpul-kumpul yang tidak perlu. nuhun," tulis Ridwan Kamil.

Ia juga mengatakan dua daerah yang akan melaksanakan Pilkada yaitu Indramayu dan Karawang juga harus siaga satu menjelang pencoblosan minggu depan karena berada di zona merah. "Sebaliknya, pertama kali Wilayah BODEBEK tidak ada yang berstatus zona merah. Mari pertahankan menuju kuning dan semoga hijau. Aamiin," harap Ridwan Kamil.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Perlu Dibatasi

Ridwan Kamil
Ridwan Kamil imbau wisatawa tak kunjungi Kota Bandung dan Kabupaten Bandung Barat minggu ini (Dok.Instagram/@ridwankamil/https://www.instagram.com/p/CIQaQksH8dD/Komarudin)

Unggahan Ridwan Kamil ramai mendapat banyak tanggapan dari warganet. Pro dan kontra bermunculan dengan imbauan itu.

"Jangan setengah setengah bikin kebijakan kang, kalo mau tegas sekalian tegasin dilarang dulu wisatawan luar untuk ke jawa barat guna mencegah penularan, tapi kalo masih takut karena pendapatan daerah turun akibat wisatawan menurun mending gak perlu bikin imbauan gitu, masyarakat juga gak bisa disalahin sepenuhnya karena faktor kebijakan yang selalu berubah ubah dari pusat maupun daerah," tulis warganet.

Banyak warganet yang menilai Bandung kembali jadi zona merah, karena tiap akhir pekan tak sedikit mereka yang di luar Bandung datang ke Bandung. Sejumlah warganet meminta agar mereka yang masuk ke Bandung dibatasi.

"Yaiyalah Bandung Zona merah lagi, tiap weekend banyak plat luar Bandung yang datang...liat aja tuh gerbang tol pasteur pas jumat sore sampai minggu dipenuhin plat mobil dr mana.Dibatasin dong Pak..," komentar warganet yang lain.

Liburan Aman

Infografis 5 Tips Liburan Aman Saat Pandemi. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis 5 Tips Liburan Aman Saat Pandemi. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya