Liputan6.com, Jakarta - Busana desainer dibanderol harga selangit memang sudah kian lekat dengan ke empat member BLACKPINK. Ini kembali diperlihatkan saat Jisoo, Jennie, Rose, dan Lisa menggoda Blink, sebutan penggemar mereka, lewat teaser Season's Greetings 2021.
Namun demikian, personel girl group yang debut pada 2016 ini juga tak pernah segan mengenakan busana berharga lebih terjangkau. Padanannya bahkan bisa menampilkan hasil akhir tak kalah unik dan kian merepresentasi pernyataan fesyen dari masing-masing member.
Advertisement
Advertisement
Baca Juga
Kombinasi item fashion itu tertuang dalam teaser BLACKPINK Season's Greetings 2021. Tak peduli berapa harganya, mereka dinilai tetap sukses memeragakan busana itu sebagai refleksi kepribadian dan keunikan kepribadian keempatnya.
Melansir Koreaboo, Rabu, 6 Januari 2021, berikut detail harga outfit dari masing-masing personel BLACKPINK dalam teaser Season's Greetings 2021.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Jisoo
Penampilan Jisoo yang formal, tapi tetap bersentuhan feminin ini memadankan sepatu POSTER GRL seharga 20 dolar Amerika (Rp278 ribu) dengan headband keluaran Givenchy berbanderol 285 dolar Amerika (Rp4 juta).
Â
Advertisement
Rose
Item fesyen paling terjangkau di two-piece outfits Rose adalah headband kupu-kupu dari DOLLS KILL seharga 15 dolar Amerika (Rp208 ribu). Sementara, yang paling mahal, yakni cincin Cartier. Aksesori ini dibanderol 1.760 dolar Amerika (Rp24 juta).
Lisa
Di sisi lain, Lisa memakai high-low patterned dress yang kian mempercantik penampilan secara keseluruhan. Harga mencengangkannya jatuh pada kalung dari CELINE seharga 790 dolar Amerika (Rp11 juta).
Â
Advertisement
Jennie
Terakhir, Jennie terlihat mengenakan busana menggemaskan yang dipadankan dengan heels berharga cukup ekonomis untuk kelas idol K-Pop. Aksesori itu merupakan keluaran POSTER seharga 64 dolar (Rp890 ribu).
7 Tips Aman Belanja di Pasar Saat Pandemi Covid-19
Advertisement