Tips Jajan Kenyang di Pantai Sanur Bali Berbekal Rp20 Ribu ala Warga TikTok

Banyak jajanan murah meraih di Pantai Sanur Bali, bahkan dengan uang Rp20 ribu pun masih bersisa.

oleh Henry diperbarui 27 Mar 2021, 05:02 WIB
Diterbitkan 27 Mar 2021, 05:02 WIB
Warganet Bagikan Tips Jajan Kenyang Hanya Rp20 Ribu di Pantai Sanur Bali
Warganet Bagikan Tips Jajan Kenyang Hanya Rp20 Ribu di Pantai Sanur Bali. foto: TikTok @diankwidasari

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu pengeluaran yang cukup besar saat kita berwisata ke suatu tempat adalah untuk membeli makanan, baik untuk sekadar jajan camilan, oleh-oleh, atau makan besar. Begitu juga di Bali, banyak pilihan kuliner menggugah selera di sana.

Meski begitu, bukan berarti kita tidak bisa berhemat saat berwisata. Seperti baru-baru ini, seorang pengunjung di Pantai Sanur, Bali, menghebohkan media sosial karena mengaku bisa jajan banyak dan mengenyangkan di tempat wisata tersebut hanya dengan uang Rp20 ribu.

Cerita itu dibagikan perempuan bernama Dian Widasari itu di TikTok. Dalam video yang diunggah pada 13 Maret 2021, ia membagikan pengalaman saat dirinya liburan ke Pantai Sanur. Di sana, ia menunjukkan dengan uang Rp20 ribu, bisa jajan banyak di pantai ternama di Pulau Dewata.

"Rp20 ribu ke Pantai Sanur dapat apa?" tulisnya dalam keterangan di video tersebut. 

Dari uang tersebut, ia membelanjakannya untuk beli bakso seharga Rp5 ribu dengan porsi cukup banyak  Ia kemudian membeli dua porsi roti bakar yang hanya seharga Rp2 ribu saja per porsi. Meski tidak sebesar roti bakar biasanya, roti tersebut sangat cukup untuk satu orang.

Setelah itu, ia membeli lumpia disiram kuah kacang seharga Rp5 ribu per porsi sehingga masih tersisa Rp6 ribu. Sisa uang tersebut ia gunakan untuk membeli minuman air mineral seharga Rp5 ribu. Jadi, uang Rp20 ribu tersebut ternyata masih tersisa Rp1.000.

Saksikan Video Pilihan Berikut:

Ingin Mencoba Lumpia

Warganet Bagikan Tips Jajan Kenyang Hanya Rp20 Ribu di Pantai Sanur Bali
Warganet Bagikan Tips Jajan Kenyang Hanya Rp20 Ribu di Pantai Sanur Bali. foto: TikTok @diankwidasari

Video tentang jajanan murah meriah itu sempat viral dan eksperimen tersebut lantas viral di media sosial hingga ramai diperbincangkan warganet. Sampai berita ini ditulis, video tentang jajanan murah itu sudah ditonton lebih dari 1,1 juta kali dan disukai lebih dari 82 ribu kali. Banyak warganet tak menyangka kalau tempat wisata di Bali ternyata ada jajanan murah.

"Cocok untuk jiwa kemiskinan kita guys," komentar seorang warganet. "Beli baju di sana murah-murah bisa ditawar juga wow. Ditambah tempatnya yang bagus nggak nyesel deh ke sana," komentar warganet lainnya.

Beberapa warganet ada yang berkomentar kalau penjual roti bakar itu sudah lama berjualan di Sanur. Ada juga yang mengaku pernah mencoba lumpia yang dibeli Dian, dan rasanya sangat enak hingga banyak yang penasaran ingin mencoba.

Cara Aman Pesan Makanan via Online dari Covid-19

Infografis Cara Aman Pesan Makanan via Online dari Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Cara Aman Pesan Makanan via Online dari Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya