Soal Video Wahana Atlantis Berair Kotor, Ancol: Semua Wahana Masih Terawat dengan Baik

Wahana Atlantis tetap masih terpelihara dengan baik, meski sampai saat ini belum beroperasi.

oleh Komarudin diperbarui 17 Apr 2021, 11:30 WIB
Diterbitkan 17 Apr 2021, 11:30 WIB
Wahana Atlantis
Wahana Atlantis masih terawat dengan baik, meski hingga saat ini belum beroperasi (dok. Taman Impian Jaya Ancol)

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah video beredar di dunia maya ramai diperbincangkan karena memperlihatkan kondisi salah satu wahana permainan air Atlantis Ancol. Dalam video tersebut, wahana Atlantis tampak mengkhawatirkan.

"Kolam-kolam di sana terlihat airnya telah berubah warna menjadi cokelat dan tak lagi membiru. Kesan tak terawat terlihat. Hal itu terungkap setelah akun tiktok Aim Mika mempostingnya, Senin (12/4/2021)," tulis akun @fakta.jakarta yang ikut mengunggah video tersebut.

Beredarnya video tersebut, Corporate Communication Manager Taman Impian Jaya Ancol, Rika Lestari memberikan tanggapan. Dia mengatakan banyak orang yang merindukan dibukanya wahana permainan air Atlantis Ancol.

"Kondisi terkini, semua wahana masih terawat dengan baik," kata Rika saat dihubungi Liputan6.com, Sabtu (17/4/2021).

"Sebetulnya saat ada yang ambil gambarnya, airnya belum di-treatment khusus seperti layaknya kolam renang pada umumnya karena masih belum beroperasi. Mohon doanya semoga Atlantis bisa segera dioperasikan kembali🙏," imbuh Rika.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Belum Beroperasi Sejak Maret 2020

Wahana Atlantis
Wahana Atlantis yang sempat beredar di dunia maya (dok.Instagram/@fakta.jakarta/https://www.instagram.com/p/CNr2t8Ggwjs/?igshid=54n8bhvws860/Komarudin)

Rika menambahkan, wahana permainan air Atlantis Ancol sampai saat ini belum beroperasi sejak awal pandemi Maret 2020. Meskipun sejumlah wahana rekreasi di kawasan Taman Impian Jaya Ancol sudah dapat dinikmati pengunjung, hanya Atlantis Ancol yang belum dibuka karena terkait dengan penerapan protokol kesehatan.

"Dalam hal ini, Manajemen Taman Impian Jaya Ancol sangat berhati-hati dan melakukan pertimbangan yang matang dalam mengambil langkah pembukaan kembali setiap wahananya. Langkah tersebut diambil demi menjaga kesehatan dan keselamatan semua pengunjung," jelasnya.

Menurut Rika, setiap hari petugas secara rutin membersihkan kawasan yang memiliki sembilan jenis kolam permainan air. "Kita berdoa semoga pandemi segera berakhir dan kita semua bisa senang selamat bareng-bareng rekreasi di Taman Impian Jaya Ancol," ucapnya.

Pro-Kontra Perluasan Ancol

Infografis Pro-Kontra Perluasan Ancol. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Pro-Kontra Perluasan Ancol. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya