6 Manfaat Mengesankan Nanas yang Jarang Diketahui

Nanas memiliki segudang manfaat kesehatan yang jarang diketahui. Berikut enam manfaat nanas.

oleh Komarudin diperbarui 17 Sep 2021, 06:30 WIB
Diterbitkan 17 Sep 2021, 06:30 WIB
Ilustrasi nanas
Ilustrasi nanas (dok.unsplash/ Phoenix Han)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Nanas adalah buah tropis yang sangat lezat dan enak. Tumbuhan dengan nama latin Ananas comosus termasuk famili Bromeliaceae. Aslinya berasal dari Amerika Selatan.

Nanas berdaun berkumpul dalam roset akar dan bagian pangkalnya melebar menjadi pelepah. Helaian daun bentuk pedang, tebal, liat, panjang dan lebar. Nanas memiliki ujung lancip menyerupai duri.

Selain rasanya yang enak, nanas juga mengandung banyak nutrisi yang baik bagi tubuh. Berikut enam manfaat nanas bagi kesehatan, seperti dilansir dari laman Healthline, Rabu, 15 September 2021.

Penangkal Penyakit

Nanas tidak hanya kaya akan nutrisi, tetapi juga mengandung antioksidan yang sehat. Antioksidan adalah molekul yang membantu tubuh Anda memerangi stres oksidatif.

Stres oksidatif adalah keadaan saat ada terlalu banyak radikal bebas di dalam tubuh. Radikal bebas ini berinteraksi dengan sel-sel tubuh dan menyebabkan kerusakan yang terkait dengan peradangan kronis, sistem kekebalan yang melemah, dan banyak penyakit berbahaya.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Mengurangi Risiko Kanker

Ilustrasi nanas
Ilustrasi nanas (dok.unsplash/ Irene Kredenets)... Selengkapnya

Kanker adalah penyakit kronis yang ditandai dengan pertumbuhan sel yang tidak terkendali. Pemicu umumnya terkait dengan stres oksidatif dan peradangan kronis.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa nanas dan senyawanya dapat mengurangi risiko kanker. Ini karena nanas dapat meminimalkan stres oksidatif dan mengurangi peradangan.

Meningkatkan Kekebalan dan Menekan Peradangan

Nanas telah menjadi bagian dari pengobatan tradisional selama berabad-abad. Nanas mengandung berbagai macam vitamin, mineral dan enzim seperti bromelain yang secara kolektif dapat meningkatkan kekebalan dan menekan peradangan.

Satu studi meneliti 98 anak yang makan nanas selama sembilan minggu. Hasilnya menunjukkan bahwa anak-anak yang makan nanas memiliki risiko infeksi virus dan bakteri yang jauh lebih rendah. Anak-anak yang makan nanas paling banyak memiliki hampir empat kali lebih banyak sel darah putih (granulosit) yang melawan penyakit, daripada dua kelompok lainnya.

Meringankan Gejala Radang Sendi

Radang sendi mempengaruhi lebih dari 54 juta orang dewasa di AS saja. Nanas mengandung bromelain, yang bersifat anti-inflamasi, biasanya dianggap dapat meredakan rasa sakit bagi mereka yang menderita radang sendi.

Penelitian sejak 1960-an menunjukkan bahwa bromelain digunakan untuk meredakan gejala rheumatoid arthritis, sejenis radang sendi. Beberapa penelitian terbaru telah melihat efektivitas bromelain untuk mengobati radang sendi.

Mempercepat Pemulihan

Ilustrasi nanas
Ilustrasi nanas (dok.unsplash/ Mariah Hewines)... Selengkapnya

Makan nanas dapat mengurangi waktu yang dibutuhkan untuk pulih dari operasi atau olahraga. Ini sebagian besar disebabkan oleh sifat antiinflamasi bromelain dalam nanas.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa bromelain dapat mengurangi peradangan, pembengkakan, memar dan nyeri yang sering terjadi setelah operasi. Nanas juga mengurangi penanda peradangan.

Lezat dan Mudah Ditambahkan ke Menu Diet

Nanas manis, nyaman, dan mudah dimasukkan ke dalam menu diet. Harga nanas sangat terjangkau dan tersedia sepanjang tahun. Anda dapat membuat sendiri dalam bentuk smoothie, salad, atau pizza.

Nanas juga sangat serbaguna dan dapat dikonsumsi dengan berbagai cara. Untuk merasakan manfaat kesehatannya, cobalah memasukkan nanas ke dalam makanan Anda.

Infografis 4 Tips Jaga Kesehatan Mental Saat Pandemi Covid-19

Infografis 4 Tips Jaga Kesehatan Mental Saat Pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis 4 Tips Jaga Kesehatan Mental Saat Pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Trieyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya