8 Makanan Khas Garut yang Patut Dicicipi

Jawa Barat menjadi salah satu daerah yang memiliki destinasi wisata yang menarik. Tak hanya itu, Jabar juga menyimpan sejuta makanan khas yang patut dicicipi, salah satunya di wilayah Garut.

oleh Reza pada 29 Jan 2022, 17:06 WIB
Diperbarui 29 Jan 2022, 17:21 WIB
ilustrasi sambal
ilustrasi sambal (sumber: freepik)

Liputan6.com, Jakarta Jawa Barat menjadi salah satu daerah yang memiliki destinasi wisata yang menarik. Tak hanya itu, Jabar juga menyimpan sejuta makanan khas yang patut dicicipi, salah satunya di wilayah Garut. Selain dodol yang legendaris, Garut memiliki sejumlah kuliner khas yang enak dan lezat. Dilansir liputan6, berikut 8 makanan khas Garut.

Soto Garut

Soto menjadi kuliner khas Indonesia dengan beragam cita rasa. Tiap daerah bisa memiliki kuliner sotonya sendiri, tak terkecuali Garut. Soto Garut merupakan soto ayam dengan cita rasa gurih dan rempah yang kuat. Tak seperti soto ayam yang bening, soto ayam Garut memiliki kuah pekat karena campuran santannya. Soto Garut biasanya disajikan bersama taburan kedelai goreng dan disantap bersama nasi hangat.

Baso Aci

Makanan khas Garut yang tak boleh dilewatkan adalah baso aci. Baso ini terbuat dari tepung kanji yang diisi dengan daging. Rasa baso aci menyerupai cilok dengan kuah super pedas. Makanan khas Garut biasanya juga diberi tambahan ceker ayam atau daging ayam.

Sambal Cibiuk

Cibiuk merupakan sebuah kecamatan di Kabupaten Garut. Daerah ini sangat terkenal dengan olahan sambalnya. Sambal Cibiuk terbuat dari cabai hijau, tomat hijau, serawung, dan rempah lainnya.

Pindang Ikan

Garut juga terkenal dengan olahan pindangnya. Sekilas pindang ikan Garut sama seperti pindang pada umumnya. Namun, dengan teknik memasak dan bumbu rempah yang khas, pindang ikan khas Garut bisa membuat orang yang mencicipinya ketagihan. Pindang ikan Garut biasanya menggunakan ikan mas yang direbus dengan bumbu khusus.

Burayot

Burayot merupakan jajanan tradisional Garut yang terbuat dari tepung beras, gula merah dan kacang tanah. Burayot memiliki bentuk unik yang bundar dan keriput. Burayot memiliki cita rasa manis dan gurih.

Ladu

Makanan khas Garut selanjutnya adalah ladu. Ladu merupakan camilan berbahan ketan dengan rasa yang legit. Ladu terbuat dari ketan dengan campuran gula aren dan parutan kelapa. Tekstur ladu mirip dodol namun agak kasar dan keras.

Dorokdok

Dorokdok merupakan olahan kerupuk kulit yang terkenal di Garut. Kulit yang digunakan biasanya kulit sapi atau kerbau terbaik. Dorokdok menjadi oleh-oleh khas Garut yang banyak diburu para pelancong. Dorokdok diproduksi dengan beragam rasa, mulai dari original hingga super pedas.

Emplod

Makanan khas Garut yang bisa dijadikan oleh-oleh selanjutnya adalah emplod. Emplod merupakan camilan yang terbuat dari singkong dengan rasa gurih dan renyah. Emplod juga biasa disebut dengan endog lowo karena bentuknya yang bulat seperti telur. Emplod tersedia dalam beragam rasa mulai dari gurih, manis, hingga pedas.

Untuk membelinya tak perlu jauh - jauh ke Garut, kamu bisa membelinya melalui ManisdanSedap.com. Platform yang merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com ini bukan hanya memudahkan pembeli memesan produk dari seluruh Nusantara.

ManisdanSedap.com juga menjadi ‘etalase’, dengan memajang jualan mereka dan menambahkan fitur pembelian langsung ke nomor WhatsApp Seller. Mudah berinteraksi dan bertransaksi, harapannya makin mudah menjaring pembeli, yuk gabung ke ManisdanSedap.com!

 

Yuk PO Sekarang di ManisdanSedap!

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya