Lapis Legit Premium jadi Andalan, Kunci Sukses Mabelyn Cake Berawal dari Resep Keluarga

Resep keluarga turun-temurun yang autentik menjadi modal awal Akian membangun Mabelyn Cake 9 tahun yang lalu.

oleh Wuri Anggarini diperbarui 20 Sep 2023, 18:00 WIB
Diterbitkan 10 Feb 2023, 16:18 WIB
Lapis Legit Premium Jadi Andalan, Kunci Sukses Mabelyn Cake Berawal dari Resep Keluarga
(c) Mabelyn Cake

Liputan6.com, Jakarta Menu yang diwariskan turun-temurun memang selalu memiliki makna tersendiri dalam setiap keluarga. Kelezatannya yang autentik nggak hanya memanjakan lidah, tapi juga membangkitkan kenangan tentang orang-orang tersayang. Kalau mau memanfaatkan lebih jauh lagi, resep keluarga juga bisa menjadi peluang awal untuk membuka usaha kuliner sendiri, lho.

Hal ini sudah dibuktikan sendiri oleh Akian yang merintis Mabelyn Cake 9 tahun lalu di Jakarta Utara, tepatnya di Sunter. Bisa bertahan hingga 9 tahun lamanya jelas menjadi bukti kualitas dan cita rasa yang autentik, Akian pun berbagi pengalamannya bersama tim ManisdanSedap.com.

Resep Keluarga jadi Kuncinya

Lapis Legit Premium Jadi Andalan, Kunci Sukses Mabelyn Cake Berawal dari Resep Keluarga
(c) Mabelyn Cake

Akian bercerita bahwa usaha ini dimulai dari iseng, ketika orang tuanya mengajarkan resep beberapa jenis kue, khususnya lapis legit.

"Awalnya dijual ke temen-temen dulu, inspirasinya iseng saja karena orang tua mengajarkan resep keluarga dan di rumah ada oven kue nganggur. Selama melalui prosesnya, kami mendapatkan respons yang cukup baik dan pelanggan bertambah. Di Hari Raya Imlek kami coba jual lebih luas lagi, khususnya lapis legit dan nastar. Kemudian semakin berkembang dari mulut ke mulut karena kami terus memperbaiki kualitas, khususnya packaging dibuat semenarik mungkin," cerita Akian.

Mabelyn Cake pun menjadi nama usaha yang dipilih karena memiliki makna tersendiri bagi sang owner, karena merupakan gabungan nama anak-anaknya.

Beragam Menu Jadul dengan Cita Rasa Autentik

Lapis Legit Premium Jadi Andalan, Kunci Sukses Mabelyn Cake Berawal dari Resep Keluarga
(c) Mabelyn Cake

Mabelyn Cake hadir dengan sistem pre order. Jadi, kue yang mereka hadirkan tidak ready saat itu juga, melainkan perlu dipesan dengan sistem H-2. Trik ini dilakukan untuk menjaga kue buatan Mabelyn Cake tetap fresh saat sampai di tangan customer.

Berbagai menu pre order bisa dipilih, mulai dari bolu jadul, kue soes berbagai rasa, brownies, kue kering seperti nastar, kue ulang tahun, hingga lapis surabaya. Menu andalannya sendiri adalah Lapis Legit Pontianak yang hadir dengan bahan-bahan premium.

Berbagai kreasi dari Mabelyn Cake ini nggak hanya bisa dinikmati warga Jakarta dan sekitarnya saja. Tapi, bisa juga dikirim ke luar kota, bahkan ada yang sudah sampai luar negeri.

"Kue lapis biasa kirim ke luar kota dan sering juga dibawa ke luar negeri seperti Singapura. Untuk kue kering kalau dalam paket hampers gitu bisa dikirim ke luar kota. Kota-kotanya sendiri sudah pernah ke Bandung, Tasikmalaya, Semarang, Malang, Surabaya, Bali, Pontianak, Lampung, Tebing Tinggi, Makassar, Balikpapan. Customer juga banyak yang pesan untuk dibawa ke mancanegara, misalnya ke Taiwan, Hong Kong, Australia, Amerika, Eropa,” jelas Akian.

Inovasi Jadi Tantangan dalam Mengembangkan Usaha Kuliner

Lapis Legit Premium Jadi Andalan, Kunci Sukses Mabelyn Cake Berawal dari Resep Keluarga
(c) Mabelyn Cake

Selama 9 tahun berkecimpung dalam dunia kuliner, tantangan yang paling dirasakan Akian dalam mengembangkan Mabelyn Cake adalah inovasi.

"Sekarang ini semakin banyak persaingan di bidang F&B jadi kita harus terus inovasi dan keep update, serta improvisasi kue-kue yang di jual agar bisa mengikuti perkembangan dan kebutuhan customer dan mengikuti tren," terangnya.

Ia pun memiliki harapan agar Mabelyn Cake bisa terus berkembang di masa depan. "Harapannya agar usaha kami bisa semakin di kenal lebih luas  lagi baik di jakarta maupun luar kota dan bertambah banyak pelanggan kue kami," pungkasnya.

Dalam mengembangkan usahanya, Akian juga mengandalkan pemasaran secara digital lewat media sosial seperti Instagram. Upaya promosi digital ini pun mendapatkan dukungan penuh dari ManisdanSedap.com, platform kuliner yang hadir untuk membantu para penikmat kuliner melakukan pre order menu favorit mereka.

ManisdanSedap.com sendiri merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com. Nggak hanya memanjakan para pengguna, platform ini juga memberikan dukungan kepada para seller UMKM lokal. ManisdanSedap.com berperan sebagai ‘etalase’ online dari produk yang dijual, sehingga membantu promosi usaha yang lebih luas secara gratis.

Untuk melakukan pemesanan, customer tinggal klik saja tombol order yang tersedia. Nantinya kamu akan dihubungkan ke nomor WhatsApp sang pemilik usaha, sehingga pemesanan dilakukan di luar platform. Gampang banget kan untuk menikmati kuliner favoritmu!

Reporter: Maretha Andriana

Yuk PO Sekarang di ManisdanSedap!

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya