Liputan6.com, Jakarta - Hanya tinggal menghitung sedikit hari sampai penobatan Raja Charles III dan Ratu Camilla berlangsung di Westminster Abbey, London, Sabtu, 6 Mei 2023, waktu setempat. Dua anak Ratu Camilla dari pernikahan sebelumnya, Tom Parker Bowles (48) dan Laura Lopes (45), dilaporkan akan hadir di acara bersejarah itu.
Melansir RSVP Live, Kamis (4/5/2023), secara natural, hidup keduanya akan berubah dalam beberapa hal sejak ibu mereka berperan sebagai Ratu. Mereka tidak akan menerima gelar apapun karena posisi baru ibu mereka, namun keduanya dapat dinominasikan untuk gelar karena pekerjaan mereka.
Baca Juga
Foto di Taman Istana Buckingham Jadi Pilihan Kartu Natal Raja Charles dan Ratu Camilla Tahun Ini
Top 3 Berita Hari Ini: Pesona Kate Middleton Tampil Pakai Perhiasan Ratu Elizabeth II, Gantikan Ratu Camilla yang Terjangkit Pneumonia
Sejarah di Balik Kemilau Tiara Kokoshnik dengan 488 Berlian yang Dipakai Ratu Camilla Saat Jamuan Kenegaraan
Disebutkan pula bahwa Tom dan Laura kemungkinan tidak bisa mengakses layanan keamanan kerajaan, tapi akan berada di bawah pengawasan publik yang lebih besar ketika Ratu Camilla dinobatkan secara resmi. Tom sebelumnya terbuka tentang koneksi mereka.
Advertisement
Ia memberi tahu Good Morning Britain pada 2019 bahwa ia dan saudara perempuannya "bukan bagian dari keluarga kerajaan, jujur." Selain keduanya, di acara penobatan, Ratu Camilla juga akan didukung mantan suami, Andrew Parker Bowles, dan tiga cucu mereka.
Melansir News24, 28Â April 2023, putra Tom, Freddy (13), dan anak laki-laki kembar Laura yang berusia 13 tahun, Gus dan Louis, akan jadi pages of honour bagi nenek mereka, bersama cicit Camilla, Arthur Elliot, yang berusia 10 tahun.
Camilla dan Andrew menikah selama 22 tahun sebelum bercerai pada 1995 di tengah laporan perselingkuhan di kedua sisi. Tapi, mereka tetap berhubungan baik selama bertahun-tahun.
Â
Jaga Hubungan Baik dengan Mantan Suami
"Andrew akan menelepon dan memberi tahunya (Camilla) ketika ia melakukan kesalahan, dan ia (Camilla) akan menelepon dan memberi tahunya ketika ia berperilaku buruk," kata Fiona Mary Petty-Fitzmaurice (68), Marchioness of Lansdowne, yang akan jadi salah satu Ladies in Attendance Camilla di acara penobatan.
Menurut teman dekat lainnya, mantan suami istri ini juga janjian makan siang bersama dari waktu ke waktu. "Ia ada di sana. Ia selalu dan masih jadi rekan konspirator Camilla," kata sumber itu.
Sementara itu, Tom baru-baru ini angkat bicara dalam sebuah wawancara langka, mengecam klaim Pangeran Harry tentang Camilla dalam memoarnya, Spare. Tom mengatakan, ibunya tidak punya agenda apapun saat menikah dengan Charles.
Tom berkata dalam episode terbaru podcast The News Agents, "Saya tidak peduli apa kata orang. Ini bukanlah semacam end game. Ia (Camilla) menikah dengan orang yang ia cintai."
Duke of Sussex secara sensasional mengklaim ibu tirinya memainkan "permainan panjang." Penulis biografi kerajaan Andrew Lownie percaya Camilla akan bersikap sopan terhadap Harry pada penobatan terlepas dari klaim anak tirinya.
"Ia secara alami akan terluka, tapi tetap bermartabat," tuturnya. "Saya yakin ia akan bersikap tanpa cela terhadapnya (Harry) di depan umum, apapun perasaan pribadinya."
Advertisement
Prediksi Busana Penobatan Ratu Camilla
Pada Februari 2023 diumumkan bahwa Ratu Camilla telah menunjuk desainer favorit Putri Diana, Bruce Oldfield, untuk merancang gaun yang akan dipakainya di upacara penobatan pada Sabtu, 6 Mei 2023. Pemilihan Oldfield sempat mengagetkan sebagain publik, walau sebenarnya tidak terlalu mengherankan.
Melansir The Guardian, Rabu, 3 Mei 2023, Oldfield mengaku sudah 13 tahun mendesain busana untuk Camilla. "Jadi sebenarnya sudah beberapa tahun lebih lama dari yang saya lakukan untuk Diana," ujarnya.
Ia pun menjelaskan pertemuan pertamanya dengan Camilla di Clarence House, kediaman resmi Charles dan Camilla di London. Saat itu, kaki Camilla terkilir usai terjatuh di Skotlandia. Oldfield ingat saat itu ada lima sampai enam orang duduk mengelilingi Camilla, berbicara dengannya.Â
"Ia berkata, 'Nah Bruce, saya pikir sudah saatnya kita benar-benar membuat beberapa gaun, bukan?,'" ucap Oldfield menirukan kata-kata Camilla.
Sejak itu, Oldfield banyak mendesain pakaian formal untuk Camilla, termasuk atasan bersulam perak dan rok yang dikenakannya pada kunjungan kenegaraan pertamanya pada Maret 2023. Oldfield pernah berkata, "Saya memberi Diana pesonanya dan Camilla kepercayaan dirinya."
Busana Lebih Modern?
Oldfield merahasiakan penuh busana penobatan Camilla yang dirancangnya. Namun, pakar fesyen kerajaan Josh Birch Jones yang juga anggota termuda Dewan Fesyen Inggris memprediksi bahwa anggota kerajaan Inggris akan "memodernisasi" tampilan di hari H, akhir pekan ini.
"Dengan keputusan menggelar upacara yang lebih santai, saya berharap bisa melihat gaun lebih modern untuk momen bersejarah ini," kata Birch Jones, dikutip dari Page Six.
Pihak istana sebelumnya mengumumkan bahwa skala prosesi akan diturunkan dibandingkan upacara penobatan yang digelar sebelumnya. "Ratu Camilla disebut jadi anggota kerajaan wanita yang akan paling banyak ditonton selama penobatan," sambung Jones.
Ia ingin melihat Camilla berbalut busana putih gading yang dihiasi manik-manik bermotif simbolis yang mewakili Inggris dan Persemakmuran. "Karena pengumuman modernisasi acara, kita akan melihat versi jubah penobatan masa lalu yang berpotensi lebih berpasangan yang akan mencakup signifikansi simbolis melalui sulaman bunga, alam, dan hewan yang bermakna bagi Ratu Camilla," lanjutnya.
Ia meyakini, perhiasan akan menjadi fokus utama busana penobatan Ratu Camilla, khususnya cincin.
Advertisement