Top 3 Berita Hari Ini: Jemaah Haji Asal Indonesia Pilih Berangkat ke Tanah Suci dari Korea Selatan Tanpa Antre Puluhan Tahun

Top 3 Berita Hari Ini, jemaah Haji asal Indonesia pilih berangkat dari Korea Selatan. Viral tukang nasi goreng jualan sambil dengar Audiobook dan Sandra Dewi jalani pemotretan dan diduga kembali kerja.

oleh Henry diperbarui 05 Jun 2024, 22:05 WIB
Diterbitkan 05 Jun 2024, 22:05 WIB
Jemaah haji asal Indonesia berangkat dari Korea Selatan. (Dok: TikTok @bianca.kartika  @arissii_)
Jemaah haji asal Indonesia berangkat dari Korea Selatan. (Dok: TikTok @bianca.kartika  @arissii_)

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 Berita Hari Ini tentang orang Indonesia harus antre hingga puluhan tahun agar bisa berangkat haji reguler. Untuk itu banyak yang mendaftar haji sejak muda agar bisa pergi ke Tanah Suci. Namun ternyata ada pengalaman dari seorang warga yang mengungkap bahwa dirinya bisa pergi haji dengan jalur reguler tanpa antre yaitu melalui Korea Selatan.

Kuota haji di Korea jarang digunakan oleh orang asli Korea karena memang Muslim di sana terbilang minoritas. "Salah satu kenikmatan tinggal di negagara minoritas Muslim: haji reguler tanpa antri," tulis akun @bianca.kartika di TikTok pada Selasa, 4 Juni 2024. Berita kedua yang banyak diminati adalah tentang kebiasaan seorang tukang nasi goreng keliling yang menarik perhatian warganet.

Sambil menyiapkan makanan pesanan pelanggannya, ia kedapatan mendengarkan audiobook. Momen ini dibagikan akun X, dulunya Twitter, @margianta, Minggu, 2 Juni 2024, menulis, "Memajukan literasi sambil memadamkan kelaparan. Mang Uhuy: dagang nasgor sambil denger audiobook 📚✨. Panggilannya mang Uhuy. Dia dagang nasi goreng di motor sambil dengerin audio book tiap hari."

"Mana pas ditanya resensi bukunya, dia bisa jelasin dengan detail! 🫡," ia menambahkan. Berita ketiga yang banyak menarik perhatian adalah tentang konten online Sandra Dewi masih mejeng di akun TikTok pribadinya. Tidak hanya video lama, ada pula klip baru yang dibagikan di tengah skandal kasus dugaan korupsi yang menyandung suaminya, Harvey Moeis.

"Semangat pagi," tulisnya singkat di sebuah unggahan TikTok, Senin, 3 Juni 2024. Bersama sapaan tersebut, ibu dua anak itu terlihat sedang menjalani pemotretan yang mengundang spekulasi bahwa ia sudah kembali bekerja.

Di video, Sandra terlihat berbusana necis dengan memakai atasan putih berpita berpadu celana panjang dan pointed heels serasi. Untuk lebih lengkapnya simak Top 3 Berita Hari Ini berikut ini.

Jemaah Haji Asal Indonesia Pilih Berangkat ke Tanah Suci dari Korea Selatan Tanpa Antre Puluhan Tahun

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Jemaah haji asal Indonesia berangkat dari Korea Selatan
Jemaah haji asal Indonesia berangkat dari Korea Selatan. (Dok: TikTok @bianca.kartika  @arissii_)

Selama ini orang Indonesia harus antre hingga puluhan tahun agar bisa berangkat haji reguler. Untuk itu banyak yang mendaftar haji sejak muda agar bisa pergi ke Tanah Suci.

Namun ternyata ada pengalaman dari seorang warga yang mengungkap bahwa dirinya bisa pergi haji dengan jalur reguler tanpa antre yaitu melalui Korea Selatan. Kuota haji di Korea jarang digunakan oleh orang asli Korea karena memang Muslim di sana terbilang minoritas.

Selengkapnya...

Viral Tukang Nasi Goreng Jualan Sambil Dengar Audiobook: Memajukan Literasi Sekaligus Memadamkan Kelaparan

 

Tukang Nasi Goreng
Viral tukang nasi goreng jualan sambil dengar audiobook. (dok. tangkapan layar video X @margianta/https://x.com/margianta/status/1797449121588256971)

Ada satu kebiasaan tukang nasi goreng keliling yang menarik perhatian warganet. Sambil menyiapkan makanan pesanan pelanggannya, ia kedapatan mendengarkan audiobook.

Momen ini dibagikan akun X, dulunya Twitter, @margianta, Minggu, 2 Juni 2024, menulis, "Memajukan literasi sambil memadamkan kelaparan. Mang Uhuy: dagang nasgor sambil denger audiobook 📚✨. Panggilannya mang Uhuy. Dia dagang nasi goreng di motor sambil dengerin audio book tiap hari."

Selengkapnya…

Gaya Sandra Dewi Jalani Pemotretan, Diduga Kembali Kerja di Tengah Kasus Dugaan Korupsi Suaminya Harvey Moeis

 

Sandra Dewi
Sandra Dewi pamer jalani pemotretan di tengah kasus dugaan korupsi Rp271 triliun suaminya, Harvey Moeis. (dok. tangkapan layar video TikTok @sandradewi88__/https://www.tiktok.com/@sandradewi88__/video/7376483661396462854)

Sementara feed Instagram-nya kosong, konten online Sandra Dewi masih mejeng di akun TikTok pribadinya. Tidak hanya video lama, ada pula klip baru yang dibagikan di tengah skandal kasus dugaan korupsi yang menyandung suaminya, Harvey Moeis.

"Semangat pagi," tulisnya singkat di sebuah unggahan TikTok, Senin, 3 Juni 2024. Bersama sapaan tersebut, ibu dua anak itu terlihat sedang menjalani pemotretan yang mengundang spekulasi bahwa ia sudah kembali bekerja.

Selengkapnya… 

 

Infografis Rangkaian Puncak Ibadah Haji 2023 dan Pergerakan Jemaah Indonesia. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Rangkaian Puncak Ibadah Haji 2023 dan Pergerakan Jemaah Indonesia. (Liputan6.com/Abdillah)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya