Liputan6.com, Jakarta - Suasana hunian yang nyaman jadi kunci agar penghuninya merasa betah. Untuk memenuhi ini, salah satu elemen penting dalam merancang desain interior rumah adalah memastikan desain selaras dengan kondisi cuaca setempat.
Fransiska Darmawan, General Manager Marketing in-Lite mengatakan, desain rumah harus mempertimbangkan iklim. Sebab, meskipun rumah bisa tampak estetik, iklim yang tak mendukung bisa membuat penghuninya tidak merasa nyaman berlama-lama ada di dalam rumah.
Baca Juga
"Dengan iklim tropis Indonesia yang konsisten sepanjang tahun, desain rumah harus mengutamakan kesejukan dan ruang terbuka. Inilah sebabnya konsep modern tropis adalah solusi ideal untuk menciptakan kenyamanan sesuai iklim kita," sebut Fransiska Darmawan, General Manager Marketing in-Lite, brand lokal yang berpartisipasi di IndoBuildTech Expo 2024 di ICE BSD, pada Rabu, 7 Agustus 2024.
Advertisement
Ia menyambung bahwa desain rumah modern tropis, erat kaitannya juga dengan pencahayaan. Di mana setelah tak ada lagi sinar alami dari matahari, maka penerangan lewat lampu akan memengaruhi suasana sebuah rumah tinggal. Bersama Ryan Salim, Professional Lighting Designer & Founder ERRELUCE, In-Lite membagikan tips tentang cara menata pencahayaan agar hunian lebih nyaman, berikut adalah rangkumannya.
1. Kombinasi open space dan taman kering yang elegan
Salah satu ciri khas rumah modern tropis adalah penerapan tata ruang terbuka yang dirancang untuk menjaga kesejukan hunian, terutama kawasan perkotaan dan daerah dengan suhu panas. Konsep ruang terbuka ini memastikan sirkulasi udara yang baik dan suhu yang merata.
Selain itu, Anda juga bisa mengkombinasikan open space dengan taman kering untuk mengoptimalkan pencahayaan alami yang masuk ke dalam rumah. Dengan cara ini, Anda tidak perlu banyak menggunakan lampu di siang hari. Untuk menyiasati pencahayaan yang elegan di malam hari, Fransiska menyarankan menggunakan uplight atau ground light.
"Memasang ground light di lantai dengan pencahayaan mengarah ke atas bisa memberikan kesan elegan pada rumah, terutama saat malam hari. Teknik ini dapat memendarkan cahaya ke dinding, membuatnya efektif untuk menonjolkan tekstur dinding dan menerangi taman kering," jelasnya.
2. Gunakan Warna Netral
Kombinasi warna memainkan peran penting dalam menciptakan suasana rumah yang nyaman dan menyenangkan mulai dari cat dinding hingga furnitur. Warna netral seperti putih, krem, abu-abu, dan hijau dapat memberikan kesan hangat pada ruangan dan dapat membantu Anda merasa lebih rileks setelah seharian beraktivitas.
Fransiska lalu menyarankan, "Hindari penggunaan warna cerah yang terlalu mencolok, seperti merah, biru, dan ungu pada rumah berkonsep modern tropis. Untuk mencapai tampilan yang modern namun tetap berkarakter, Anda dapat mengkombinasikan satu warna cerah dan dengan warna netral, atau memilih dekorasi berbahan kayu, rotan, atau bebatuan."
3. Ciptakan Suasana Zen dengan Kombinasi Perabot Alami
Kombinasi perabot berbahan alami dapat menciptakan keseimbangan yang menenangkan, menghubungkan interior dengan elemen luar, serta menambah keindahan dan kedamaian di seluruh rumah. Pendekatan ini bisa menciptakan suasana zen yang sekaligus membuat rumah tampak semakin menarik dan nyaman untuk dipandang.
"Menggabungkan berbagai tekstur, seperti dinding bata kasar dengan perabot kayu yang hangat, sering digunakan untuk menambah dimensi visual dan memperkuat kesan alami. Kontras antara berbagai permukaan ini membuat setiap elemen lebih menonjol dan memberikan karakter unik pada ruangan," sebut Fransiska.
Advertisement
4. Terapkan Layered Lighting untuk Efek Modern
Agar hunian semakin terkesan mewah dan modern, pertimbangkan penggunaan langit-langit tinggi atau high ceiling. Jika dipadukan dengan ventilasi yang memadai, teknik ini dapat memaksimalkan pencahayaan alami pada siang hari.
Sementara itu, untuk pencahayaan malam hari, Anda bisa memilih kombinasi berbagai jenis lampu atau layered lighting yang sesuai dengan konsep setiap ruangan. "Memiliki lampu yang canggih bukan lagi sekadar pilihan, tapi telah menjadi kebutuhan. Lampu yang dapat terhubung dengan berbagai teknologi yang memudahkan dalam mengontrol ambience ruangan sesuai keinginan
Fery Darmawan, General Manager Product Development in-Lite LED mengatakan, dengan teknologi Lighting 3.0 yang semakin canggih, Anda bisa mengoptimalkan pencahayaan rumah dengan lebih modern dan praktis. Salah satu contohnya adalah produk terbaru dari in-Lite yang diluncurkan di IndoBuildTech Expo 2024, yaitu Ultra-Thin Tracklight INTA88.
Memiliki desain rel yang tipis, pilihan bentuk lampu ini pun variatif. Cahaya yang beragam dan menggunakan remote, memudahkan pengguna untuk mengganti dan menyesuaikan cahaya dengan lebih fleksibel sesuai kebutuhan.
5. Makin Alami dengan Tanaman Hijau
Bukan rahasia lagi kalau konsep modern tropis sangat identik dengan keberadaan tanaman. Selain menanam pepohonan di halaman rumah, Anda bisa memperindah interior dengan tanaman hias.
Penambahan tanaman di dalam ruangan tidak hanya memperkaya estetika tropis, tetapi juga menciptakan suasana yang segar di setiap sudut hunian. Menempatkan tanaman di dekat tangga juga bisa menambah kesan alami pada ruangan.
"Agar tampilan tanaman dan tangga tetap menawan di malam hari, pastikan untuk menerangi area tersebut dengan steplight. Dengan pendaran cahaya yang beragam, tentunya dapat meningkatkan estetika. Steplight juga berfungsi untuk meningkatkan keamanan dengan menerangi tangga, sehingga memudahkan pergerakan dan memastikan keamanan saat orang naik turun tangga di malam hari," jelas Fransiska.
Itulah beberapa tips untuk membuat hunian berkonsep modern tropis agar lebih nyaman untuk ditempati. Kini, Anda bisa menerapkan tips tersebut saat menentukan konsep serta desain interior rumah.
Advertisement