Pesona Lisa BLACKPINK Pakai Gaun Korset Transparan di Premiere The White Lotus Season 3

"The White Lotus Season 3," yang merupakan proyek debut akting Lisa BLACKPINK, bakal tayang pada 16 Februari 2025.

oleh Asnida Riani diperbarui 12 Feb 2025, 16:00 WIB
Diterbitkan 12 Feb 2025, 16:00 WIB
Lisa BLACKPINK
Lisa BLACKPINK menghadiri premiere serial HBO Original "The White Lotus" Musim ke-3 di Paramount Theatre pada 10 Februari 2025 di Los Angeles, California, Amerika Serikat (AS). (Emma McIntyre/Getty Images/AFP)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Lisa BLACKPINK jadi salah satu pemeran "The White Lotus Season 3" yang berjalan di karpet merah premiere serial HBO itu, Senin, 10 Februari 2025, waktu Los Angeles, Amerika Serikat (AS). Gaun korset yang dikenakan idola berdarah Thailand itu memberi penghormatan manis pada proyek debut aktingnya.

Melansir WWD, Rabu, 12 Februari 2025, maknae grup jebolan YG Entertainment tersebut tampil memesona dengan gaun khusus yang dibuat Miss Sohee. Didesain menyerupai bunga teratai, sesuai judul serial tersebut, gaun sifon sutra Lisa menampilkan sulaman efek mutiara dan kristal di bagian korset.

Gaun tersebut juga menampilkan transisi ombre dari putih bersih jadi kuning lembut. Penata gaya Hathairat Nan Nist Permpoon mengatur penampilan Lisa di kesempatan itu. Sebagai pelengkap, pelantun lagu MONEY ini memulas makeup nude dalam nuansa cokelat yang hangat, mengimbangi gaunnya yang cerah dan cenderung pucat.

Rambut panjang cokelat Lisa dikuncir setengah dan mengandalkan fitur poni yang sudah akrab dengan idola berusia 27 tahun tersebut. Gayanya mencerminkan gaya ala putri negeri dongeng yang menawan.

Lisa sendiri mengaku berjuang melawan rasa gugup saat memulai debut aktingnya di musim baru "The White Lotus." Namun demikian, ia mengatakan pada Variety di karpet merah bahwa dia melihat kemungkinan terlibat film laga di masa mendatang.

"Saya tidak tahu harus merasa apa sekarang. Saya sangat bersemangat. Saya tidak sabar menunggu kalian semua menonton acara ini," kata Lisa pada Marc Malkin dari Variety.

Lisa Mau Main Film Laga

Lisa BLACKPINK
Lisa BLACKPINK menghadiri premiere serial HBO Original "The White Lotus" Musim ke-3 di Paramount Theatre pada 10 Februari 2025 di Los Angeles, California, Amerika Serikat (AS). (Emma McIntyre/Getty Images/AFP)... Selengkapnya

Proyek akting perdana Lisa disebut terjadi di "lingkungan kerja yang hebat."  "Ini adalah (pengalaman) akting pertama saya, jadi saya tidak tahu apa yang diharapkan di lokasi syuting, tapi semua orang begitu sangat mendukung, sangat membantu saya. Jadi terima kasih, semuanya."

Hari pertamanya di depan kamera dimulai dengan sedikit sulit ketika dia mendengar sutradara "White Lotus" Mike White berteriak,  "Action," akunya. "Saya sangat gugup. Saya berkeringat. Saya seperti, 'Saya tidak ingat dialog saya.' Saya tidak bisa mengingatnya," beber Lisa.

Tapi, ia mengatasi rintangan itu dengan cukup cepat. Lisa berperan sebagai karyawan di Thailand untuk jaringan hotel mewah yang jadi judul tayangan tersebut. Di balik layar, Lisa berbagi banyak musik barunya dengan lawan mainnya, termasuk lagu hit dan video musiknya "Rockstar," sebelum dirilis ke publik.

"Kami hanya berbagi apa yang kami lakukan," katanya. "Mereka semua sangat mendukung."

Saat ini, Lisa tidak memiliki tindak lanjut setelah "The White Lotus" di sisi akting. Ketika ditanya tentang jenis film yang paling ingin dibuatnya, Lisa menunjuk ke film laga. "The White Lotus" akan tayang di HBO pada 16 Februari 2025.

Penampilan Lisa di The White Lotus

Foto Lisa BLACKPINK pakai kostum tradisional dan hiasan kepala megah
Foto Lisa BLACKPINK pakai pakaian tradisional dan hiasan kepala megah dalam perannya di The White Lotus (dok Instagram @lisanesia_/https://www.instagram.com/p/DDpVnAQTzw7/?igsh=MXVxZXlyaWRpanF4OQ==/Maheza Nurmiagita)... Selengkapnya

Akhir tahun lalu, Lisa mucul di teaser "The White Lotus," lapor KBIZoom, Selasa 17 Desember 2024. Di cuplikan video tersebut, ia tampak tersenyum ramah saat menyambut tamu di The White Lotus, Thailand, sementara rekaman lainnya mengungkap sisi yang sama sekali berbeda dari peran idola wanita itu.

Lisa mengenakan kostum tradisional dengan hiasan kepala megah. Ia tersenyum licik saat melakukan kontak mata dengan karakter di luar layar. Namun, penggemar menduga bahwa Lisa tidak hanya muncul di trailer itu saja. Sebagian dari mereka juga melihat klip karakter mencurigakan yang mengenakan hoodie, serta menutupi wajahnya dengan topeng dan kacamata.

"Aku mengenali Lisa saat aku melihatnya," kata seorang penggemar, mengungkapkan kecurigaan mereka bahwa klip ini juga merupakan Lisa.

Lisa juga diduga berperan sebagai mentor kesehatan dalam program kebugaran untuk para tamu. Namun, senyumannya memicu kecurigaan bahwa ada sesuatu yang disembunyikan di balik peran tersebut, yang semakin memicu rasa penasaran. Sebelumnya, terdapat spekulasi Lisa mungkin akan jadi penjahat di "The White Lotus."

Rilis Single Baru

Lisa BLACKPINK
Gandeng Doja Cat dan Raye, Lisa BLACKPINK tampil badass di video musik Born Again. (dok. Instagram @lalalalisa_m/https://www.instagram.com/p/DFwCkqAy-tK/)... Selengkapnya

Pekan lalu, Lisa merilis single baru, "Born Again," yang turut menampilkan Doja Cat dan Raye. Karya ini menampilkan gaya khas masing-masing artis sambil menceritakan kisah transformasi dan pemberdayaan pribadi, dengan pakaian di musik video yang mendukung gagasan tersebut.

Disutradarai Bardia Zeinali, melansir ABS CBN, Sabtu, 8 Februari 2025, video musik ini merupakan parade visual yang memberi penghormatan pada perempuan-perempuan hebat sepanjang sejarah. Klip tersebut dibuka dengan sang trio yang mengenakan pakaian hitam dramatis.

Pencahayaan yang mencolok dan suram, serta gaya yang rumit menambah kesan misterius dan penuh harap. Di sana, Raye adalah seorang biarawati, Doja jadi penari tiang, dan Lisa berperan sebagai Eve yang menggoda dalam balutan renda hitam.

Seiring berjalannya video, transformasinya jadi jelas. Ketiganya muncul dalam balutan gaun putih yang anggun, dihiasi aksen, seperti baju besi perak—kontras yang mencolok dengan penampilan mereka sebelumnya. Transisi ini bersifat simbolis dan menarik secara visual, mewakili konsep kelahiran kembali, kekuatan, dan perebutan kekuasaan.

Infografis Fakta-Fakta Menarik tentang Fashion
Infografis Fakta-Fakta Menarik tentang Fashion. (Liputan6.com/Triyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Live dan Produksi VOD

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya