Liputan6.com, Jakarta - Anda yang berencana berlebaran di Bali tapi membutuhkan tempat yang lebih tenang, mungkin bisa mempertimbangkan Pulau Ceningan sebagai tempat untuk menenangkan diri. Lokasinya bisa dijangkau dengan menyeberangi Jembatan Kuning yang ikonis dari Nusa Lembongan.
Ada sebuah lounge dan suites yang juga menawarkan fasilitas glamping yang bisa didatangi. ARNA Suites & Ocean Lounge terletak tidak jauh dari Blue Lagoon, teluk eksotis dengan air biru nan jernih, di tepi tebing dengan panorama lepas Samudra Hindia. Para tamu pun berkesempatan menyaksikan lumba-lumba, penyu, dan pari manta yang berenang di perairan sekitar, baik dari lounge maupun suites.
Baca Juga
Dalam rilis yang diterima Lifestyle Liputan6.com, Jumat (21/3/2025), setibanya di ARNA Ocean Lounge, tamu akan disambut dengan infinity pool yang seolah menyatu dengan Samudra Hindia. Area ini menjadi hidden gem untuk dapat menyaksikan pemandangan matahari terbenam yang kemerahan sambil menikmati minuman pilihan.
Advertisement
Dengan latar belakang lautan biru yang luas dan tenang, tempat itu juga bisa jadi pilihan ideal untuk menggelar pernikahan intim yang elegan. Venue tepi laut kami menawarkan pengalaman sakral dan romantis yang sempurna untuk pasangan yang ingin merayakan hari istimewa mereka dengan suasana eksklusif.
Selain itu, ketenangan alami Nusa Ceningan menjadikan ARNA Suites & Ocean Lounge lokasi ideal untuk yoga retreats. Dengan udara laut yang menyegarkan, suasana damai, dan fasilitas mewah, tempat ini menghadirkan harmoni sempurna untuk meditasi dan penyegaran jiwa.
Fasilitas Suite dan Tempat Bersantap
Seperti namanya, tempat itu juga menawarkan suite yang masing-masing dilengkapi dengan furnitur mewah, tempat tidur berukuran King, pendingin ruangan, dan kamar mandi luas dengan shower modern. Dengan balkon pribadi yang menghadap lepas ke Samudra Hindia, tamu bisa menikmati relaksasi di kamar masing-masing.
"ARNA Suites and Ocean Lounge adalah tempat di mana keindahan alam bertemu dengan kenyamanan modern, menjadikannya destinasi yang ideal bagi mereka yang mencari ketenangan dan kemewahan," ujar Jimmy Gunawan, Direktur ARNA Suite and Ocean Lounge.
Melengkapi pengalaman menginap dan bersantap di ARNA, pihaknya juga mengkurasi daftar menu internasional yang berbahan berkualitas tinggi. Dari sesimple sandwich dan burger, hingga steak dengan pilihan daging premium. Jangan lupakan mencicipi opsi dessert, seperti panna cotta, cheese cake buatan sendiri, hingga gelato.
"Rayakan Idulfitri dengan pengalaman menginap yang luar biasa di ARNA Suites dengan harga spesial. Pesan sekarang untuk menikmati kemewahan tersembunyi ini hanya 30 menit dari Pulau Bali," sambung Jimmy.
Advertisement
