Liputan6.com, Jakarta - Universitas Pertahanan (Unhan) Indonesia mengukuhkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Ketahanan Nasional. Dengan demikian, SBY resmi menyandang gelar Profesor dalam bidang ilmu Ketahanan Nasional.
Menurut Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh, ada sejumlah alasan yang menjadi pertimbangan pihaknya untuk memberikan gelar yang pertama kali disematkan dalam dunia pendidikan di Indonesia ini kepada SBY.
Salah satunya, SBY dianggap memiliki latar belakang dan sejarah tentang prestasi dalam dunia kemanusiaan, militer, akademik, seni, dan bidang lain.
"Beliau (SBY) teruji dengan kompetensi luar biasa. Beliau bisa hadapi tantangan berat dan kompleks baik sebagai individu maupun Kepala Negara," ujar Mohammad Nuh saat memberi sambutan di Kampus Universitas Pertahanan di Sentul, Bogor, Jawa Barat, Kamis (12/6/2014).
Selain itu, lanjut M Nuh, kompetensi memimpin Indonesia yang ditunjukkan SBY selama kurun waktu hampir 10 tahun ini juga dianggap menjadi pertimbangan pengukuhan gelar paling tinggi di dunia pendidikan tersebut.
"Salah satu contoh tak terbantahkan adalah kemampuan dan keberhasilan memimpin negara dengan 240 juta penduduk selama 2 periode. Dengan kompleksitas luar biasa dari dalam dan luar negeri," jelas dia.
Berkaitan dengan itu semua, Nuh melanjutkan, SBY juga telah memenuhi seluruh persyaratan untuk diangkat dalam bidang akademik sebagai Profesor.
"Akhrnya kami dan kita semua, dari lubuk hati paling dalam ingin menyampaikan selamat dan ikut bangga atas pengukuhan Bapak (SBY) sebagi Profesor," imbuhnya.
"Di perguruan tinggi sangat berharap apabila bapak berkenan berbagi ilmu dan pengalaman di berbagai Perguruan Tinggi. Ini pesan. Selamat bergabung dalam komunitas perguruan tinggi, ini sungguh kebahagian tersendiri," pungkas M Nuh. (Mut)
Alasan Kemendikbud Kukuhkan Gelar Profesor SBY
Sejumlah alasan itu dinilai Mendikbud M Nuh sebagai hal yang tepat untuk mengukuhkan gelar profesor kepada Presiden SBY. Apa itu?
Diperbarui 12 Jun 2014, 17:25 WIBDiterbitkan 12 Jun 2014, 17:25 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
20 Contoh Fenomena Alam yang Menakjubkan di Dunia, Ketahui Proses Terjadinya
Cheetos Bisa Dibeli Lagi oleh Konsumen Indonesia, Lays dan Doritos Menyusul
Begadang Bikin Gula Darah Tinggi? Ini 5 Cara Meningkatkan Kualitas Tidur Demi Kadar Gula Darah Lebih Baik
Tunjangan Guru ASN Daerah Dikirim Langsung ke Rekening, Prabowo: Lama Ditahan untuk Apa?
Tujuan Bangsa Eropa Menguasai Indonesia, Eksplorasi Motif dan Dampaknya
Ketupat Tak Terpisahkan dari Tradisi Lebaran, Begini Sejarah dan Makna Mendalam di Baliknya
7 Momen Jackson Wang Masak Takjil Bareng Nagita Slavina, Ungkap Alergi Pedas
Cek Fakta: Tidak Benar dalam Video ini IKN Diterjang Banjir Besar dan Hampir Tenggelam
Pedas Autentik Khas Lampung, Rumah Makan ini Hadirkan Sambal Seruit Jadi Menu Utama
Sir Jim Ratcliffe Kritik Pedas Pemain Manchester United, Ruben Amorim Beri Jawaban Mengejutkan
Harga Xiaomi 15 dan 15 Ultra di Indonesia: Hadir dengan Snapdragon 8 Elite dan Kamera Leica
Annualized Premium Equivalent BRI Life Tembus Rp 3,4 Triliun