Liputan6.com, Serang - 79 Kera ekor panjang asal Sumatera yang akan diselundupkan ke Jakarta, berhasil diselamatkan oleh Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) wilayah 1 Serang, Banten. Puluhan primata bernama Latin Macaca fascicularis ini berhasil diselamatkan setelah sang supir yang mengendarai kendaraannya secara ugal-ugalan dan mengalami kecelakaan.
"Kami sudah mata-matai, kami intai terus. Karena dalam pengejaran keliatannya sopir tidak konsentrasi membawa mobil akhirnya tabrakan," kata Kepala Seksi Konservasi Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Wilayah I Serang Andri Gibson di Kota Serang, Banten, Kamis (18/9/2014).
Berdasarkan informasi yang diperoleh Liputan6.com, petugas sudah mengintai mobil bak terbuka berpelat polisi BE 9842 VF saat turun di Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten.
Sopir dan kernet menaruh kera ekor panjang di dalam boks mobil yang ditutupi oleh pisang guna mengelabui petugas. Tapi nahas tak dapat dihindari, mobil ini mengalami tabrakan dengan kontainer di Jalan Tol Belaraja-Tigaraksa, Kabupaten Tangerang yang mengakibatkan pengendara dan kernetnya mengalami luka parah.
"Kita menduga kuat puluhan kera ini akan dijual untuk keperluan rumah makan karena otaknya mengandung gizi," jelas dia.
Penyelundupan satwa liar dengan menyembunyikan di bawah tumpukan buah-buahan terbilang cara baru, "akibatnya dapat diancam denda sebesar Rp 250 juta karena melanggar Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 07 Tahun 1999 tentang Pengawetan Jenis Tumbuhan dan Satwa," tegas Andri.
BKSDA Serang Gagalkan Penyelundupan Puluhan Kera Ekor Panjang
Petugas sudah mengintai mobil bak terbuka pengangkut puluhan kera ekor panjang itu saat turun di Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten.
Diperbarui 19 Sep 2014, 06:16 WIBDiterbitkan 19 Sep 2014, 06:16 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Energi & TambangHarga Emas Makin Kinclong, Sekarang Sudah Sentuh Segini
9 10
Berita Terbaru
Kerek Penjualan sebelum Lebaran, TVS Kasih Harga Spesial untuk Callisto 110
Pemkot Bekasi Pastikan Kecukupan Logistik Dapur Umum di 8 Kecamatan Terdampak Banjir
Demi Atasi Problem Lini Serang Manchester United, Ruben Amorim Bersiap Rampok Klub Lama
Ada 100 Ribu Kouta Mudik Gratis BUMN 2025, Siapa Minat?
Kumpulan Bacaan Niat dan Doa Zakat Fitrah Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin, dan Artinya
Kenali, Mitos dan Fakta Seputar Puasa Ramadan
Tujuan Mempelajari Fiqih: Memahami Hukum Islam untuk Kehidupan Sehari-hari
Kronologi Codeblu Diboikot karena Tuduhan Kue Kedaluwarsa hingga Dugaan Pemerasan
5 Ciri Orang Puasa yang Sia-Sia, Tidak Berguna Ibadah Shaumnya Kata Buya Yahya
Kapolres Ngada Dinonaktifkan, Ini Kasusnya
3 Amalan di Bulan Ramadhan yang Pahalanya Setara Haji dan Umrah
Prabowo Beberkan Program ke Menteri dan Wamen: Sekolah Rakyat hingga Berantas Korupsi