Liputan6.com, Surabaya - Warga Madura, khususnya yang berada di Surabaya dan wilayah sekitarnya pada malam takbiran Hari Raya Idul Adha akan mudik dalam skala besar. Hal tersebut berbeda bila dibandingkan dengan malam takbir pada Hari Raya Idul Fitri.
Saat ini sudah lebih dari 60 ribu kendaraan yang melintasi Jembatan Suramadu menjelang perayaan Idul Adha 1435 Hijriah.
"Estimasi kami lebih dari 60 ribu kendaraan yang akan melintasi Jembatan Suramadu menjelang Hari Raya Idul Adha," tutur Suhariyono kepala Gerbang Tol Suramadu di Jakarta, Sabtu (4/10/2014).
Dia menjelaskan, kepadatan kendaraan di akses gerbang Tol Suramadu dari arah Surabaya, bakal berlangsung hingga tengah malam nanti.
"Dari pengalaman tahun-tahun sebelumnya, kepadatan arus kendaraan dari akses Surabaya menuju Madura melalui Suramadu menjelang Idul Adha bakal berlangsung hingga malam," imbuh dia.
Untuk memperlancar antrean kendaraan yang akan melintasi Suramadu, disiagakan 6 tol gate. Sedangkan untuk melayani pengguna Jembatan Suramadu yang akan melintas ke Madura, disiagakan sekurangnya 10 petugas. Adapun kendaraan yang didominasi oleh sepeda motor.
"Perkiraan kami lebih dari 70 persen total antrean kendaraan di perlintasan Suramadu pada hari ini (menjelang Idul Adha) yang didominasi oleh sepeda motor," tandas dia.
Jelang Idul Adha, 60 Ribu Kendaraan Padati Jembatan Suramadu
Kepadatan kendaraan di akses gerbang Tol Suramadu dari arah Surabaya, bakal berlangsung hingga tengah malam nanti.
diperbarui 04 Okt 2014, 23:19 WIBDiterbitkan 04 Okt 2014, 23:19 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Firhando Gumelar Minta Pendukung Kawal Penghitungan Suara Pilkada 2024
Daftar 11 Hewan Peliharaan dengan Umur Terpendek, Ada Milikmu?
Cara Mengatasi Darah Tinggi: Panduan Lengkap untuk Menurunkan Tekanan Darah
Makgeolli Terbuat dari Apa: Mengenal Minuman Tradisional Korea yang Memikat
Pramono-Rano Siap Gandeng Dharma Pongrekun Bangun Jakarta 5 Tahun ke Depan
VIDEO: Berebut Suara, Dua Kelompok Pendukung Peserta Pilbup Puncak Jaya Bentrok
6 Film Musikal yang Wajib Ditonton untuk Pecinta Musik dan Drama
Masih Pemulihan Cedera Usai Olimpiade 2024, Rifda Diragukan Ikut Kejuaraan Dunia Senam 2025
Survei: Gen Z Gaji Rp 2 Juta Sebulan Lebih Minat Beli Asuransi
Kapan KPU Umumkan Hasil Pilkada 2024? Simak Jadwal dan Tahapannya
7 Potret Gading Marten dan Medina Dina Liburan di Norwegia, Nikmati Salju
Pemkab Banyuwangi Gelar Berbagai Upaya Cegah Gangguan Kesehatan Mental Gen Z