Liputan6.com, Jakarta Kantor Ahok dimeriahkan berbagai karangan bunga ucapan selamat. Pria bernama lengkap Basuki Tjahaja Purnama ini bakal dilantik sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Pantauan Liputan6.com, Rabu (19/11/2014), sejak pukul 11.00 WIB, karangan bunga warna-warni terus bermunculan. Beberapa karangan bunga ditempatkan di depan pendopo Balaikota DKI Jakarta.
Ahok dijadwalkan dilantik oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Negara pukul 14.00 WIB.
‎Terlihat karangan-karangan bunga tersebut dikirim oleh PT Perusahaan Perdagangan Indonesia, KONI Pemprov DKI Jakarta, Ketua Umum HIPMI Jaya Rama Datau, Guru SMA Negeri 7 Jakarta Pusat Muhammad Rido, Keluarga Soekardjo Ancol, anggota Fraksi PDI Perjuangan Yuke Yurike, BRI Cabang Jakarta Kota, dan PT Satpol PP Provinsi DKI Jakarta.
Seluruh isi ucapan dalam karangan bunga tersebut rata-rata sama, yaitu menyampaikan ungkapan selamat atas pelantikan Basuki Tjahaja Purnama sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Tak hanya karangan bunga, kiriman berupa rangkaian bunga di dalam pot yang berukuran lebih kecil juga mulai berdatangan. Rangkaian bunga tersebut ditempatkan di salah satu sudut luar ruang kerja Ahok dan dtempatkan secara berjejer.
Selain rangkaian dan karangan bunga, mantan Bupati Belitung Timur itu juga mendapatkan kiriman 1 nasi tumpeng. Tumpeng itu terlihat diantar oleh seorang kurir dan langsung dibawa masuk oleh petugas keamanan yang berjaga di depan ruang kerja Ahok.
Pelantikan Ahok, Karangan Bunga dan Nasi Tumpeng Berdatangan
Kantor Ahok dimeriahkan berbagai karangan bunga ucapan selamat. Ahok bakal dilantik Presiden Jokowi sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Diperbarui 19 Nov 2014, 13:00 WIBDiterbitkan 19 Nov 2014, 13:00 WIB
Karangan bunga ucapan selamat untuk Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. (Liputan6.com/Luqman Rimadi)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apakah Menelan Ludah dapat Membatalkan Puasa? Simak Kata Buya Yahya
Polisi Tertabrak Motor saat Bubarkan Aksi Balap Liar di Kelapa Gading Jakut
Mengenal Excelsa, Varietas Kopi Indonesia yang Kerap Disangka Robusta
Fakta Menarik Situs Purbakala Patiayam di Kudus
Doa yang Dapat Membantu Ringankan Beban Hidup, Yuk Amalkan
Puasa untuk Penderita GERD, Tips Aman & Nyaman Ibadah di Bulan Ramadhan
Jadwal Imsakiyah DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Senin 3 Maret 2025
Honda Cikarang Used Car, Solusi Mudik Lebaran dengan Mobil Bekas Berkualitas
Link Live Streaming Serie A AC Milan vs Lazio di Vidio, Kick-off Sebentar Lagi
3 Resep Takjil Praktis Berbahan Susu Kental Manis untuk Berbuka Puasa
Pedagang Jamu Jadi Korban Begal di Kebon Jeruk, Uang dan Ponsel Raib
Timo Tjahjanto Akan Sutradarai Sekuel Film The Beekeeper 2, Dibintangi Jason Statham