Liputan6.com, Jakarta - Polres Metro Jakarta Selatan menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP) kecelakaan Outlander maut di Jalan Sultan Iskandar Muda, arteri Pondok Indah, Jakarta Selatan, Kamis (22/1/2015). Saat olah TKP, 2 kecelakaan terjadi di tempat teragedi maut yang merenggut 4 nyawa pengendara itu.
Namun seperti pantuan Liputan6.com, Kamis (22/1/2015), usai olah TKP di tempat kecelakaan pertama, sebuah mobil Honda Mobilo putih bernomor polisi B 845 MIZ ditabrak Toyota Avanza hitam B 1910 KOY. Avanza tersebut memaksa menyalip, sehingga menabrak Mobilo.
Tidak ada korban akibat kecelakaan ini. Namun sopir Avanza sempat keluar dan meminta maaf kepada sopir Mobilo, sebab badan Mobilo tergores akibat tabrakan ini. Insiden yang terjadi pukul 15.30 WIB itu juga sempat membuat kemacetan.
Tak hanya itu, tadi pagi di tempat kejadian yang sama mobil Toyota Yaris warna hitam juga menabrak mobil Toyota Kijang. Namun tidak memakan korban, hanya mengalami kerusakan kecil.
Sementara hari ini juga genap 3 tahun dari kecelakaan Avanza maut yang merengut 9 nyawa di Tugu Tani, Jakarta Pusat. Di mana pengemudi maut yang bernama Afriyani ini mengemudi di bawah pengaruh narkoba.
2 Hari lalu seorang mahasiwa bernama Christopher Daniel Sjarief mengemudikan mobil Mitsubishi Outlander yang diduga terpengaruh narkoba dan menewaskan 4 pemotor di jalan Arteri Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Kini Christopher telah ditetapkan tersangka terkait kecelakaan Outlander maut ini. Hari ini pun mahasiswa berumur 23 tahun itu resmi ditahan di Polres Metro Jakarta Selatan. (Rmn/Mut)
Ada 2 Kecelakaan di Lokasi Outlander Maut saat Olah TKP
Tak hanya itu, tadi pagi di tempat kejadian yang sama mobil Toyota Yaris warna hitam juga menabrak mobil Toyota Kijang.
Diperbarui 22 Jan 2015, 17:03 WIBDiterbitkan 22 Jan 2015, 17:03 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Donald Trump Naikkan Tarif Impor China Jadi 245%, Ini Alasannya
Pengusaha China Ungkap Harga Produksi Tas Birkin: Pembeli Membayar Mahal Hanya untuk Logo
Dianggap Monopoli, Jepang Semprit Google
Viral Sepeda Hilang di Parkiran MRT Jaksel, Polisi Buru Pelaku
Tips dan Trik Menghadapi Ujian Sekolah untuk Sukses, Siapkan Mental Maupun Fisik
Gelombang Panas Lebih Awal Landa India dan Pakistan, Suhu hingga 49 Derajat Celcius
Pengertian dan Asal-Usul Kata Sejarah, Ternyata Berasal dari Bahasa Arab
15 Golongan Ini Bisa Naik Angkutan Umum Gratis di Jakarta, Siapa Saja?
6 Tanda Anda Perlu Minum Lebih Banyak Air, Sembelit hingga Sakit Kepala Terus Menerus
Daftar Lengkap Merek Mobil dan Motor di GIIAS 2025, Ada Merek Baru
Mengenal eSIM, Inovasi Kartu SIM Masa Depan yang Disebut Lebih Efisien
Metro 2033 Redux Gratis di Steam dan Xbox! Klaim Sekarang Sebelum Terlambat